Nutrisi Telur Bebek Lebih Tinggi dari Telur Ayam? Cek Faktanya

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Rabu, 24 Juni 2020 18:45 WIB

Ilustrasi telur bebek. pixabay.com/maloneyce

TEMPO.CO, Jakarta - Ada banyak jenis telur yang beredar di pasaran. Selain telur ayam, telur bebek adalah yang paling sering ditemukan. Dengan ukuran yang lebih besar, telur bebek memiliki isi yang lebih banyak. Apakah ini artinya telur ini memiliki nutrisi yang lebih tinggi?

Dilansir dari Times of India, Rabu, 24 Juni 2020, telur bebek mengandung lebih tinggi lemak dan kolesterol daripada telur ayam. Telur ini juga lebih banyak protein dan memiliki konsentrasi asam lemak omega-3 yang lebih tinggi. Itu sebabnya, telur ini jadi favorit orang yang sedang diet paleo, si pemakan lemak.

Profil gizi telur bebek sebenarnya mirip dengan telur ayam. Telur bebek memiliki beragam vitamin dan mineral, termasuk vitamin B12, yang diperlukan untuk pembentukan sel darah merah, sintesis DNA, dan fungsi saraf yang sehat. Vitamin B12 yang ada dalam telur bebek mengurangi risiko terkena penyakit jantung dan kanker.

Selain itu, telur ini mengandung vitamin A yang melindungi penglihatan dan menjaga kesehatan darah dan kulit, serta selenium yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Telur ini juga menyediakan kolin yang menghentikan kerusakan hati dari lemak, serta kolesterol dan membantu mengendalikan otot. Untuk yang butuh antioksidan, telur ini mengandung riboflavin (B2).

Baca: Ramai Telur Infertil, Ini Cara Pilih Telur yang Baik Menurut Ahli

Dengan kandungan lemak dan kolesterol tinggi, apakah telur ini sehat? Dari aspek gizi, telur ini lebih baik daripada telur ayam.

Menurut sebuah studi tahun 2015, peptida dalam putih telur bebek dapat mempromosikan dan meningkatkan kemampuan tubuh untuk menyerap kalsium dan mineral esensial dalam sistem pencernaan. Kalsium membantu otot-otot tubuh berfungsi dengan baik dan menjaga kesehatan tulang dan gigi.

Telur bebek juga kaya antioksidan. Menurut sebuah studi 2014, putih telur dari telur bebek mengandung antioksidan berbeda yang berpotensi dapat membantu mencegah berbagai penyakit, termasuk penyakit jantung dan kondisi neurodegeneratif.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

2 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Cegah Krisis Pangan ala Gang 8 Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur

5 hari lalu

Cegah Krisis Pangan ala Gang 8 Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur

Inisiatif lokal untuk mitigasi krisis pangan lahir di jalan gang di Kelurahan Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur. Berbekal dana operasional RT.

Baca Selengkapnya

Semangat Jalani Puasa, Jangan Lupa Penuhi Nutrisi dan Hidrasi di Bulan Ramadan

22 hari lalu

Semangat Jalani Puasa, Jangan Lupa Penuhi Nutrisi dan Hidrasi di Bulan Ramadan

Kebutuhan protein hewani untuk penuhi nutrisi keluarga sangat penting. Penuhi nutrisi dan konsumsi air cukup untuk cegah dehidrasi di Bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Pemenuhan Nutrisi Keluarga Selama Puasa

26 hari lalu

Pentingnya Pemenuhan Nutrisi Keluarga Selama Puasa

Nutrisi dengan gizi seimbang tidak hanya dibutuhkan anak kecil. Namun seluruh keluarga membutuhkan nutrisi seimbang di Bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya

Mengapa Paskah Identik dengan Telur dan Kelinci?

27 hari lalu

Mengapa Paskah Identik dengan Telur dan Kelinci?

Ucapan Paskah ramai bertengger di berbagai kanal media sosial. Sebenarnya dari mana asalnya, mengapa telur dan kelinci identik dengan paskah?

Baca Selengkapnya

7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

33 hari lalu

7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.

Baca Selengkapnya

Saran Pakar Gizi untuk Lengkapi MPASI dengan Aneka Nutrisi Telur

36 hari lalu

Saran Pakar Gizi untuk Lengkapi MPASI dengan Aneka Nutrisi Telur

Telur merupakan sumber protein hewani yang serbaguna untuk memenuhi kebutuhan gizi anak saat diolah menjadi MPASI.

Baca Selengkapnya

Relaksasi HET Diklaim Redam Kenaikan Harga Beras di Jawa Barat

39 hari lalu

Relaksasi HET Diklaim Redam Kenaikan Harga Beras di Jawa Barat

Bahan makanan yang diwaspadai bergerak naik menjelang Hari Raya Lebaran di antaranya beras, daging ayam, telur, serta minyak goreng.

Baca Selengkapnya

Harga Telur Ayam Tinggi Meski Harga Jagung Turun, Bapanas: Butuh Proses, Nggak Bisa Instan

40 hari lalu

Harga Telur Ayam Tinggi Meski Harga Jagung Turun, Bapanas: Butuh Proses, Nggak Bisa Instan

Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi buka suara soal harga telur ayam yang masih mahal meski harga jagung sudah turun

Baca Selengkapnya

Perbedaan Kelapa Muda dengan Kelapa Hijau yang Perlu Diketahui

41 hari lalu

Perbedaan Kelapa Muda dengan Kelapa Hijau yang Perlu Diketahui

Pedagang atau penjual umumnya menawarkan dua jenis kelapa, yakni kelapa hijau atau kelapa muda. Apa perbedaan di antara keduanya?

Baca Selengkapnya