Wabah Corona, Zaskia Adya Mecca Bikin Film Pendek Bareng Keluarga

Selasa, 7 April 2020 07:00 WIB

Zaskia Adya Mecca bersama suami, Hanung Bramantyo dan anak-anaknya. Instagram zaskiadyamecca

TEMPO.CO, Jakarta - Sejak 19 Maret 2020 lalu, keluarga pasangan Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo beserta ke-empat anaknya menjalani masa social distancing dan work from home untuk mengurangi dampak penyebaran virus corona di Yogyakarta. Zaskia berhasil memboyong anak-anaknya ke Yogyakarta menyusul sang suami, Hanung Bramantyo.

Zaskia menyetir sendiri mobilnya dari Jakarta menuju Yogyakarta karena untuk meminimalisir kontak langsung dengan orang lain. "Persoalan social distancing dan kekhawatiran apabila keluar wilayah wabah akan menularkan orang lain, membuat saya memutuskan nyetir sendiri 8 jam perjalanan Jakarta-Jogja," tulis Zaskia di Instagram beberapa waktu lalu.

Banyak aktivitas yang mereka lakukan selama masa stay at home di Yogyakarta, selain bermain bersama mereka juga bisa lebih sering kumpul berempat. Salah satunya ialah membuat proyek film pendek bersama. Ke-empat anak mereka yaitu Sybil, Kala, Baikaba, dan Brekhata menjadi pemeran utama. Kala anak kedua menjadi center of point-nya.

Zaskia Adya Mecca mengungkapkan rasa bahagianya telah berhasil menyelesaikan film pendek yang langsung ditangani sendiri oleh Hanung Bramantyo, di laman Instagram-nya Senin 6 Maret 2020. Meski sempat mengalami kendala teknis mengenai efek musik, film yang berjudul Di Rumah Sendirian itu ditayangkan di kanal YouTube Tha Bramantyos.

Advertising
Advertising

"Kalau poster ini sudah aku posting berarti Alhamdulillah filmnya aman tayang setelah kena banned katena ada satu efek musik yang kita pakai kena copy right, baru ngeh 2 jam sebelum tayang. Langsung panik ngutak-ngatik @hanungbramantyo kalau aku senewen ngeliatin nggak bisa bantu apa-apa, segala sesuatu yang ideal menurutku harus berjalan dengan sesuai yaitu tayang premiere jam 19.00," tulisnya bersemangat.

Film dengan durasi 7 menit 45 detik ini berlokasi di kediaman mereka di Yogyakarta, selain keempat anak yang menjadi tokoh utama, Zaskia dan Hanung kebagian jadi cameo yang muncul di akhir cerita. Dengan jalan cerita sederhana, Hanung menyampaikan pesan yang berhubungan dengan apa yang dialami anak-anak pada umumnya.

Menurut Zaskia Adya Mecca dalam keterangan di kanal YouTube-nya anak-anak bahagia bisa punya pengalaman syuting dan jadi hantu pula. "Nah buat yang sudah nonton, gimana pendapatnya pada film ini, untuk yang belum bisa cek di link bio aku atau langsung lihat YouTube The Bramantyo’s yaaa. Bismillah semoga pesan baik film ini bisa di dapatkan," tandasnya.

Berita terkait

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

3 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

3 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

3 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

4 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Angkat Isu Pelecehan, Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa Segera Tayang di Bioskop

4 hari lalu

Angkat Isu Pelecehan, Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa Segera Tayang di Bioskop

Hanung Bramantyo sebelumnya bimbang hendak ditayangkan di mana film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa lantaran mengangkat isu sensitif.

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

6 hari lalu

Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

Hari Kartini merupakan momentum refleksi masih banyak persoalan terkait perempuan dan anak. Ini harapan sosiolog.

Baca Selengkapnya

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

8 hari lalu

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan ketika mendapati anak berbohong.

Baca Selengkapnya

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

13 hari lalu

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat

Baca Selengkapnya

Israel Klaim Bunuh Anak dan Cucu Ismail Haniyeh Tanpa Konsultasi dengan Netanyahu

15 hari lalu

Israel Klaim Bunuh Anak dan Cucu Ismail Haniyeh Tanpa Konsultasi dengan Netanyahu

Pasukan Israel membunuh tiga putra pemimpin Hamas Ismail Haniyeh dalam serangan udara di Gaza tanpa berkonsultasi dengan PM Benyamin Netanyahu

Baca Selengkapnya

Pamer Foto Lebaran 8 Tahun Terakhir, Andien Ceritakan 2 Karakter Berbeda Anaknya

16 hari lalu

Pamer Foto Lebaran 8 Tahun Terakhir, Andien Ceritakan 2 Karakter Berbeda Anaknya

Penyanyi Andien menceritakan perjalanan foto Lebaran keluarganya selama 8 tahun terakhir

Baca Selengkapnya