Gaya Elegan Kate Middleton Tinjau Pusat Bantuan Pandemi Corona

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Sabtu, 21 Maret 2020 14:05 WIB

Kate Middleton meninjau ruang kontrol London Ambulance Service 111 yang menjadi pusat bantuan pandemi corona di Inggris, Kamis, 19 Maret 2020. (Instagram/@kensingtonroyal)

TEMPO.CO, Jakarta - Kate Middleton berkunjung ke ruang kontrol London Ambulance Service 111 pada Kamis, 19 Maret 2020. Dia dan suaminya, Pangeran William, bertemu dengan staf menjawab panggilan telepon selama pandemi virus corona.

Dalam kunjungan tersebut Kate Middleton tampil elegan dengan blazer double-breasted berwarna pink mawar. Dilansir dari Pagesix, Jumat, dia menggunakan merek Inggris, Marks & Spencer Autograph dan celana cropped ramping yang serasi. Penampilannya dilengkapi dengan dengan pump shoes Hugo Boss abu-abu tua.

Ibu tiga anak itu merupakan penggemar Marks & Spencer, sama dengan saudari iparnya, Meghan Markle. Meghan bahkan memasukkan gaun brand retail Inggris itu ke dalam koleksi amal untuk Smart Works tahun lalu.

Pangeran William mengenakan setelan biru tua di atas sweater crewneck yang serasi dan kemeja kancing biru muda.

"Catherine dan saya bangga mengunjungi staf yang bekerja di NHS 111, untuk menyampaikan terima kasih pribadi kami, bersama dengan nenek dan ayah saya, kepada staf yang bekerja sepanjang waktu untuk memberikan perawatan dan saran kepada mereka yang paling membutuhkannya," kata Duke of Cambridge di akun Instagram setelah kunjungan pasangan itu.

Pangeran William juga meyampaikan keprihatinannya terhadap penyebaran virus corona dalam beberapa pekan terakhir. “Beberapa minggu terakhir, dan hari-hari terakhir lebih dimengerti tentang penyebaran virus corona yang berkelanjutan.”

NHS merupakan lembaha kesehatan publik Inggris yang berisi orang-orang dari semua latar belakang dan lapisan masyarakat dengan pengalaman dan keterampilan yang berbeda. Di musim pandemi virus corona, mereka bekerja ekstra melayani berbagai keluhan masyarakat Inggris.

Pangeran William mengakhiri catatannya dengan pesan untuk mempraktikkan jarak sosial atau social distancing untuk mendukung petugas kesehatan dan memperlambat penyebaran penyakit.

“Itu berarti bertindak berdasarkan saran ahli terbaru, tinggal di rumah jika kita atau orang-orang yang hidup dengan kita memiliki gejala, dan menghindari kontak yang tidak penting untuk membantu mengurangi penyebaran virus,” kata dia.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Pangeran William Kembali Menjalankan Tugas Kerajaan Sejak Kate Sakit Kanker

18 hari lalu

Pangeran William Kembali Menjalankan Tugas Kerajaan Sejak Kate Sakit Kanker

Pangeran William kembali muncul di hadapan publik untuk menjalani tugas kerajaan.

Baca Selengkapnya

Bak Cinderella, Deretan Wanita ini Bisa Menikahi Pangeran Meski Bukan dari Keluarga Kerajaan

26 hari lalu

Bak Cinderella, Deretan Wanita ini Bisa Menikahi Pangeran Meski Bukan dari Keluarga Kerajaan

Bak kisah Cinderella, para wanita yang bukan dari keluarga kerajaan ini menikahi pangeran.

Baca Selengkapnya

Dua Orang Dekat Pangeran William Mengidap Kanker, Ini 7 Jenis Kanker Mematikan di Dunia

40 hari lalu

Dua Orang Dekat Pangeran William Mengidap Kanker, Ini 7 Jenis Kanker Mematikan di Dunia

Kanker jadi penyebab kematian paling tinggi di dunia setelah jantung dan stroke, dua orang dekat Pangeran William terkena penyakit itu.

Baca Selengkapnya

Muncul ke Publik Pertama Kali, Raja Charles III Siap Hadiri Acara Paskah

40 hari lalu

Muncul ke Publik Pertama Kali, Raja Charles III Siap Hadiri Acara Paskah

Istana Buckingham mengkonfirmasi Raja Charles III bersama Camila akan menghadiri acara paskah pada 31 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

5 Pesohor Yang Mengidap Kanker Seperti Kate Middleton

40 hari lalu

5 Pesohor Yang Mengidap Kanker Seperti Kate Middleton

Kate Middleton menambah jumlah pesohor yang mengalami kanker.

Baca Selengkapnya

Ayah dan Istri Sakit Kanker, Sejarawan Komentari Kondisi Pangeran William

40 hari lalu

Ayah dan Istri Sakit Kanker, Sejarawan Komentari Kondisi Pangeran William

Pangeran William mengkhawatirkan kondisi ayah, istri dan anak-anaknya, namun dia diprediksi sangat tabah.

Baca Selengkapnya

Raja Charles III Disebut Frustrasi Berjuang Melawan Kanker

42 hari lalu

Raja Charles III Disebut Frustrasi Berjuang Melawan Kanker

Peter Phillips, keponakan Raja Charles III menjelaskan, pamannya merasa frustrasi menjalani perawatan melawan kanker.

Baca Selengkapnya

Kate Middleton Tersentuh Dapat Banyak Dukungan Usai Umumkan Sakit Kanker

43 hari lalu

Kate Middleton Tersentuh Dapat Banyak Dukungan Usai Umumkan Sakit Kanker

Putri Wales dari Inggris Kate Middleton dibanjiri pesan dukungan oleh publik setelah ia didiagnosis kanker.

Baca Selengkapnya

Pangeran William Jadi Penguat Ketiga Anak dan Istrinya

43 hari lalu

Pangeran William Jadi Penguat Ketiga Anak dan Istrinya

Pangeran William akan menjadi penguat bagi anak-anaknya selama sang istri, Kate Middleton, menjalani pengobatan setelah didiagnosis terserang kanker.

Baca Selengkapnya

Kabar Kanker Kate Middleton Bikin Kita Cemas Kesehatan Sendiri, Lakukan Hal Ini

43 hari lalu

Kabar Kanker Kate Middleton Bikin Kita Cemas Kesehatan Sendiri, Lakukan Hal Ini

Orang dengan kecemasan soal kesehatan dapat terpicu dan menjadi khawatir ketika mendengar masalah kesehatan orang lain, seperti Kate Middleton.

Baca Selengkapnya