Oscar 2020, 4 Aktris Ini Pakai Gaun Termahal Sepanjang Sejarah

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Minggu, 9 Februari 2020 11:10 WIB

Cate Blanchett berpose di ruang pers, setelah meraih Piala Oscar 2014 untuk katagori artis terbaik pada Academy Awards di Los Angeles (3/3). Cate Blanchett terpilih lewat perannya dalam film "Blue Jasmine". Jordan Strauss/Invision/AP

TEMPO.CO, Jakarta - Perhelatan Oscar 2020 yang berlangsung Ahad malam, 9 Februari atau Senin pagi waktu Indonesia, tinggal hitungan jam. Penghargaan untuk insan film Amerika Serikat ini bakal diadakan di Dolby Theatre, Los Angeles, California.

Sejak pertama kali diselenggarakan pada 1929, acara ini tak hanya jadi ajang apresiasi tapi juga parade fashion di karpet merah. Para selebriti perempuan hadir dengan gaun dan aksesori dari desainer-desainer terkenal. Harga gaun mereka kadang-kadang membuat orang awam terkejut.

Salah satu gaun termahal adalah yang dikenakan oleh Audrey Hepburn pada 1954. Gaun brokat putih tanpa lengan dengan akses belt itu diincar banyak penggemar fashion. Pada 2011, gaun keluaran Givenchy itu akhirnya terjual dalam sebuah lelang seharga US$131.300 atau sekitar Rp1,8 miliar.

Nicole Kidman dalam balutan gaun seharga 2 juta USD di acara Oscars tahun 1997. (twitter.com)

Tapi di dekade ini, harga gaun para selebriti di perhelatan Oscar jauh lebih mahal. Salah satunya adalah yang dikenakan Nicole Kidman pada Oscar 1997. Gaun buatan John Galliano untuk Christian Dior itu berwarna hijau dengan aksen bordir di dada dan bagian samping pinggangnya. Harganya US$2 juta atau sekitar Rp27,6 miliar.

Jennifer Lawrence peraih Piala Oscar kategori Aktris Terbaik ini hadir dengan mengenakan gaun Dior bergaya Haute Couture di tahun 2013. Hal lain yang membuat gaun ini tak terlupakan adalah saat Jennifer jatuh tersandung gaunnya sendiri untuk menerima pialanya. REUTERS

Lalu, Jennifer Lawrence pada 2013 mengenakan gaun seharga US$4 juta atau sekitar Rp55,2 miliar. Gaun blush pink buatan Dior Couture itu berpotongan kemben dengan rok gelembung. Tak sia-sia bergaun mahal, tahun itu J.Law membawa pulang penghargaan aktris terbaik untuk perannya di film Silver Linings Playbook.

Advertising
Advertising

Cate Blanchett. REUTERS/Lucas Jackson

Tahun berikutnya, Cate Blanchett tampil di karpet merah Academy Awards dengan gaun Armani Prive seharga US$ 100 ribu atau sekitar Rp1,4 miliar. Dibandingkan gaun J.Law, harga gaun ini jauh di bawahnya. Tapi Cate saat itu melengkapinya dengan perhiasan Chopard yang diperkirakan bernilai 18 juta poundsterling atau sekitar Rp316,8 miliar. Jadi total penampilan Cate Blanchett saat itu lebih dari Rp 318,2 miliar.

Lady Gaga, berpose saat tiba dalam acara Piala Oscars 2019 di Holly Wood, Los Angeles, 24 Februari 2019. Lady Gaga tampil menggunakan gaun hitam kreasi Alexander McQueen dan perhiasan Tiffany. REUTERS/Mario Anzuoni

Lady Gaga pada 2019 mengenakan gaun hitam Alexander McQueen dengan rok lebar. Tapi yang menarik dari penampilannya hari itu adalah perhiasan seharga US$30 juta atau sekitar Rp420 miliar dari Tiffany & Co. Kalung 128 karat itu dikenakan pertama kali di Oscar setelah ditemukan 141 tahun lalu.

MARIE CLAIRE | MSN | PUREWOW

Berita terkait

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

1 hari lalu

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

Puncak acara Jogja Fashion Week akan diadakan di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 22 - 25 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

5 Rekomendasi Tempat Sewa Kebaya di Jakarta yang Bagus

1 hari lalu

5 Rekomendasi Tempat Sewa Kebaya di Jakarta yang Bagus

Untuk acara pernikahan atau wisuda, Anda dapat menyewa kebaya agar lebih hemat. Berikut ini rekomendasi tempat sewa kebaya di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

5 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

8 hari lalu

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

Dalam beberapa kasus ingin tampil menarik dengan pakaian tertentu tapi justru berdampak pada kesehatan. Berikut penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

14 hari lalu

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

Baju flanel dapat dibeli baik di toko fisik ataupun toko online seperti Shopee

Baca Selengkapnya

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

22 hari lalu

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

27 hari lalu

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

Koleksi Victoria Beckham dan Mango yang terbaru dari rangkaian kolaborasi para penggemar street fashion

Baca Selengkapnya

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

31 hari lalu

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

Peci yang identik dengan busana lebaran telah dikenal masyarakat sejak ratusan tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

42 hari lalu

Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

Komunitas Indonesia Fashion Chamber (IFC) Yogyakarta meyakini, besarnya pasar wisatawan di Yogyakarta menjadi anugerah tersendiri untuk terus menghidupkan ekonomi kreatif di Kota Gudeg.

Baca Selengkapnya

Apakah Pemenang Piala Oscar Dapat Hadiah Uang dan Berapa Jumlahnya?

52 hari lalu

Apakah Pemenang Piala Oscar Dapat Hadiah Uang dan Berapa Jumlahnya?

Memenangi Piala Oscar adalah kebanggaan. Adakah hadiah berbentuk materi yang diterima para pemenang selain kebanggaan mengangkat piala?

Baca Selengkapnya