Sentuhan Warna Cokelat di Apartemen Mungil, Hangat dan Elegan

Reporter

Tempo.co

Editor

Yunia Pratiwi

Kamis, 19 Desember 2019 19:30 WIB

Ilustrasi kamar indekos. Foto: RoomMe

TEMPO.CO, Jakarta - Pemilihan interior warna gelap pada hunian belum banyak diterapkan. Bagi beberapa desainer seperti Dezest, pemilihan warna-warna gelap seperti cokelat atau hitam bisa jadi kunci untuk membuat desain apartemen terasa hangat, modern dan elegan.

Misalnya di apartemen rancangan Dezest ini, Anda bisa menemukan perpaduan warna netral dengan bahan alami seperti kayu yang berpadu harmonis. Tidak hanya tampak stylish, hunian dengan konsep open plan di beberapa ruang ini juga terasa luas. Namun untuk meminimalisir kesan suram atau sumpek bisa dengan bantuan pencahayaan yang cukup dari akses sinar matahari serta lampu-lampu downlight.

Tertarik mencoba pilihan warna dan desain yang mirip dengan hunian satu ini? Simal ulasanya tentang bagaimana sang desainer mengeksekusi masing-masing ruangan di dalamnya.

1. Ruang Tamu Bergaya Modern

Desain ruang tamu modern ini menggunakan palet-palet warna bersahaja dengan beberapa bidang gelap. Material kayu yang muncul di sana-sini memberikan efek terang. Sementara itu, beberapa elemen warna emas yang diletakkan di berbagai sudut, menjadi penarik perhatian yang kecil namun efektif. Langit-langit yang dipasang sebagian, menjadi penanda yang memisahkan antara area dapur dan ruang makan dengan ruangan lainnya.

Advertising
Advertising

2. Ruang Multifungsi untuk Berbagai Kebutuhan

Memiliki keterbatasan area penyimpanan kadang menjadi masalah bagi para pemilik apartemen. Hal ini disadari betul oleh Dezest. Dengan segenap kreativitasnya, ia mencoba menghadirkan desain ruangan dengan beragam fungsi sekaligus. Sebuah cermin dekorasi yang berada di ujung ruangan sekaligus berfungsi sebagai tempat gantungan payung. Di sampingnya, Anda bisa melihat lemari pakaian transparan yang memperlihatkan koleksi terbaik dari baju-baju sang pemilik.

Sebagai pusat dari keseluruhan ruangan, sebuah sofa yang seolah setengah melayang dipasang di area karpet berwarna abu-abu bercorak unik. Di sekelilingnya Anda dapat menemukan beragam perlengkapan dan perabotan yang cukup menjadi bukti bahwa ruangan ini memang diciptakan untuk berbagai tujuan.

3. Home Office dan Sudut Baca Super Nyaman Dekat dengan Jendela

Apartemen adalah hunian modern yang lekat dengan kehidupan kaum urban. Sebuah ruangan yang tidak boleh terlewatkan untuk mendukung produktivitas adalah home office. Meja kerja dilengkapi dengan kursi minimalis sengaja diletakkan di samping jendela. Pada salah satu sisi meja, Anda bisa menemukan sebuah kolom dengan efek kaca untuk memantulkan cahaya di dalam ruangan.

Satu lagi titik yang akan Anda temukan berada dekat dengan jendela adalah dua sofa yang sengaja diletakkan di atas karpet bundar. Posisinya yang juga bersebelahan langsung dengan rak buku, menjadikannya sebagai sudut baca yang akan membuat penghuni betah duduk berlama-lama.

4. Tempat Tidur Berkonsep Open Plan

Tidak hanya beberapa ruangan lain, bahkan kamar tidur yang paling privat sekalipun juga dibuat dengan konsep open plan. Berseberangan langsung dengan tempat penyimpanan koleksi pakaian, kamar tidur dengan ruang di sebelahnya hanya dipisahkan oleh sebuah rak transparan. Perpaduan warna, desain, dan pencahayaan membuat tempat tidur ini memberikan kesan lembut yang menenangkan bagi orang yang menempatinya.

ARSITAG

Berita terkait

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

3 hari lalu

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

Sebanyak 11 ribu orang telah keluar dari kemiskinan. Di bulan ini, ada sekitar 4.000 orang keluar dari kemiskinan

Baca Selengkapnya

Tips Optimalkan Space untuk Rumah Minimalis

9 hari lalu

Tips Optimalkan Space untuk Rumah Minimalis

Kamu juga ingin punya hunian berkonsep minimalis? Simak beberapa tips untuk mengoptimalkan space rumah minimalis menjadi hunian impian.

Baca Selengkapnya

Pilihan Tren Warna untuk Musim Panas 2024

16 hari lalu

Pilihan Tren Warna untuk Musim Panas 2024

Memilih pakaian dengan corak dan warna pada musim yang tepat dapat berdampak pada persepsi dalam hal gaya dan mode.

Baca Selengkapnya

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

25 hari lalu

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

Apartemen yang akan dilelang Kejagung yakni 2 unit Apartemen Raffles dan dua unit Apartemen District 8 Tower Infinity.

Baca Selengkapnya

Binus dan NYP Siap Gelar TFSCALE di Dua Negara

27 hari lalu

Binus dan NYP Siap Gelar TFSCALE di Dua Negara

Mahasiswa yang jadi peserta berkesempatan mempraktikkan hasil pelajaran di kampus untuk mencari ide brilian mengatasi permasalahan sampah.

Baca Selengkapnya

Cerita Pilu RM, Mahasiswi Universitas Jambi Kerja Paksa di Jerman dari Sortir Buah hingga Kuli Bangunan

29 hari lalu

Cerita Pilu RM, Mahasiswi Universitas Jambi Kerja Paksa di Jerman dari Sortir Buah hingga Kuli Bangunan

Hingga detik ini, RM, mahasiswa Universitas Jambi itu menyimpan kisah pilu ferienjob dengan kedok magang mahasisw dengan tidak memberitahu keluarga.

Baca Selengkapnya

Wanita Tewas Usai Lompat dari Apartemen di Pluit, Tinggalkan Surat dan Kerap Mengurung Diri

34 hari lalu

Wanita Tewas Usai Lompat dari Apartemen di Pluit, Tinggalkan Surat dan Kerap Mengurung Diri

Seorang wanita berinisial PT, 22 tahun, tewas usai melompat dari apartemen di Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara pada Senin sore kemarin.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Civi 4 Pro Dikonfirmasi akan Miliki Lensa Leica Summilux dan Sensor Light Fusion 800

39 hari lalu

Xiaomi Civi 4 Pro Dikonfirmasi akan Miliki Lensa Leica Summilux dan Sensor Light Fusion 800

Lensa Xiaomi Civi 4 Pro punya aperture besar f/1.63 serta ditunjang sensor 50MP OmniVision Light Fusion 800.

Baca Selengkapnya

ZTE Changxing 60 Diluncurkan di China, Desainnya Mirip Ponsel Flagship Lawas Huawei

39 hari lalu

ZTE Changxing 60 Diluncurkan di China, Desainnya Mirip Ponsel Flagship Lawas Huawei

Ponsel ZTE Changxing 60 dilengkapi chipset UNISOC T7520 yang dipasangkan dengan RAM LPDDR4X hingga 6GB dan penyimpanan UFS 3.1 128GB.

Baca Selengkapnya

Tanggal Peluncuran Vivo T3 5G di India Terkonfirmasi, Ini Penampakan Desainnya

44 hari lalu

Tanggal Peluncuran Vivo T3 5G di India Terkonfirmasi, Ini Penampakan Desainnya

Vivo telah mengonfirmasi bahwa Vivo T3 5G akan hadir dengan dual speaker.

Baca Selengkapnya