Rating Buruk, Victoria's Secret Batalkan Fashion Show Tahunan

Reporter

Antara

Editor

Mila Novita

Jumat, 22 November 2019 17:20 WIB

Kendall Jenner saat tampil di Victoria's Secret fashion show 2018. Instagram.com/@kendalljenner

TEMPO.CO, Jakarta - Brand pakaian dalam kelas atas, Victoria's Secret, membatalkan pergelaran busana tahunan pada 2019. Kabar itu diumumkan oleh Kepala Bagian Keuangan Victoria's Secret sekaligus Presiden Direktur L Brands (perusahaan tempat brand Victoria's Secret bernaung) Stuart B. Burgdoerfer, dalam sebuah wawancara dengan Women's Wear Daily.

"Ada banyak hal di masa yang akan datang yang perlu dievaluasi," ujar Burgdoerfer sebagaimana dikutip dari People pada Jumat, 22 Oktober 2019.

Pengumuman ini mengakhiri spekulasi yang beredar selama beberapa bulan terakhir.

"Kami menyadari dan menghargai segala bentuk komunikasi, penawaran, dan konten yang menyebutkan bahwa Victoria's Secret adalah salah satu brand penting," tambahnya.

Burgdoerfer kemudian menambahkan bahwa pagelaran busana tahunan ini merupakan hal penting dalam membangun citra brand Victoria's Secret di bisnis fesyen. Acara tahunan ini juga sangat penting untuk meningkatkan aspek pemasaran brand kelas atas tersebut.

"Kami juga mencari tahu dengan cepat tentang posisi produk ini dan cara mengkomunikasikan hal itu kepada pelanggan kami, serta hal-hal yang menjadi fokus Direktur Eksekutif Victoria’s Secret, John Mehas," kata Burgdoerfer.

Burgdoerfer menjelaskan bahwa komunikasi dan strategi marketing yang dilakukan brand tersebut pada saat ini memang tidak akan sama dengan megahnya pagelaran busana tahunan.

Namun Burgdoerfer meyakinkan, bahwa komunikasi dengan para pelanggan dapat dilakukan melalui cara lain seperti sosial media dan beraneka ragam platform lainya.

Pagelaran busana tahunan Victoria Secret pertama kali digelar pada 1995 dan identik dengan supermodel kelas dunia seperti Naomi Campbell, Gisele Bundchen, Miranda Kerr, hingga Gigi Hadid yang mengenakan pakaian dalam mewah serta sayap bak bidadari.

Pagelaran busana ini pertama kali disiarkan di stasiun televisi ABC pada 2001, kemudian pada 2002 hingga 2017 disiarkan oleh stasiun CBS. Pada 2018 stasiun ABC kembali mendapat lisensi untuk menayangkan pagelaran busana mewah tersebut.

Meskipun pagelaran busana ini sudah sejak lama menjadi acara tahunan, berdasarkan laporan CNBC, pagelaran busana Victoria's Secret pada 2018 mendapatkan rating terburuk sepanjang stasiun televisi itu berdiri.

ANTARA

Berita terkait

Menginspirasi Kartini Masa Kini: Fashion Show Mom and Kids di Hotel Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta

8 hari lalu

Menginspirasi Kartini Masa Kini: Fashion Show Mom and Kids di Hotel Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta

Juga ada talkshow tentang bagaimana menjadi Kartini masa kini yang tangguh dan mandiri.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

9 hari lalu

Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mendukung rencana pagelaran fashion show oleh Dian Natalia Assamady bertajuk "Keindahan Karya Kain. Tenun dan Batik Ku Indonesia".

Baca Selengkapnya

Bos Perusahaan Pakaian Dalam Dipanggil KPK Jadi Saksi Kasus SYL, Ini Keterlibatan Hanan Supangkat

30 hari lalu

Bos Perusahaan Pakaian Dalam Dipanggil KPK Jadi Saksi Kasus SYL, Ini Keterlibatan Hanan Supangkat

Bos perusahaan pakaian dalam Hanan Supangkat dipanggil tim penyidik KPK untuk menjadi saksi perkara dugaan korupsi SYL di Kementan. Apa perannya:?

Baca Selengkapnya

Siapa Hanan Supangkat Bos Pakaian Dalam yang Dipanggil KPK Sebagai Saksi Kasus SYL?

31 hari lalu

Siapa Hanan Supangkat Bos Pakaian Dalam yang Dipanggil KPK Sebagai Saksi Kasus SYL?

Bos perusahaan pakaian dalam Hanan Supangkat dipanggil tim penyidik KPK untuk menjadi saksi perkara dugaan korupsi TPPU SYL di Kementerian Pertanian.

Baca Selengkapnya

Profil Hanan Supangkat, Bos Pakaian Dalam Pria 'Rider' yang Rumahnya Digeledah KPK

56 hari lalu

Profil Hanan Supangkat, Bos Pakaian Dalam Pria 'Rider' yang Rumahnya Digeledah KPK

KPK menggeledah rumah Hanan Supangkat di Perumahan Intercon, Jakarta Barat, terkait TPPU Syahrul Yasin Limpo alias SYL. Berikut profinya.

Baca Selengkapnya

Vegan Busana, Apa Saja yang Tidak Boleh Digunakan dari Binatang?

58 hari lalu

Vegan Busana, Apa Saja yang Tidak Boleh Digunakan dari Binatang?

Berkomiten menjadi vegan berarti siap tidak menggunakan bahan apapun yang berbahan utama dari hewan. Mulai dari tas, dompet, pakaian, dan sebagainya.

Baca Selengkapnya

Aktivis PETA Sela Fashion Show Victoria Beckham di Paris, Tekankan Binatang Bukanlah Mode

59 hari lalu

Aktivis PETA Sela Fashion Show Victoria Beckham di Paris, Tekankan Binatang Bukanlah Mode

Para aktivis dari PETA ini datang ke fashion show dengan menggunakan kaus berwarna putih, bertuliskan Animals Aren't Fabric.

Baca Selengkapnya

Ivan Gunawan Pamit Tinggalkan Indonesia, Bikin Fashion Show Sebelum Pergi

24 Januari 2024

Ivan Gunawan Pamit Tinggalkan Indonesia, Bikin Fashion Show Sebelum Pergi

Unggah video perpisahan, Ivan Gunawan mengaku akan meninggalkan Indonesia pekan depan.

Baca Selengkapnya

Spotlight Indonesia 2023: Meriahnya Fesyen Berkelanjutan, Budaya, dan Kreasi Indonesia

24 November 2023

Spotlight Indonesia 2023: Meriahnya Fesyen Berkelanjutan, Budaya, dan Kreasi Indonesia

Tak hanya menjadi ajang pameran, SPOTLIGHT juga menyuarakan kampanye fesyen berkelanjutan.

Baca Selengkapnya

Cerita Siswi SMK NU Banat Kudus Merantau Demi Cita-cita Jadi Fashion Designer

23 November 2023

Cerita Siswi SMK NU Banat Kudus Merantau Demi Cita-cita Jadi Fashion Designer

SMK NU Banat Kudus berupaya untuk menghadirkan pendidikan berbasis industri, khususnya di bidang tata busana.

Baca Selengkapnya