Desainer Indonesia Sukses jadi Sorotan Pasar Eropa

Selasa, 15 Oktober 2019 14:30 WIB

Sejumlah model memeragakan koleksi para desainer yang dibawa dalam perhelatan La Mode Sur la Seine a Paris, dalam jumpa pers di Jakarta, Senin, 14 Oktober 2019. TEMPO/Ecka Pramita

TEMPO.CO, Jakarta - LA MODE Sur La Seine a Paris sukses digelar Indonesian Fashion Chamber (IFC) di Kota Paris, Prancis untuk kedua kalinya pada 29 September 2019 lalu. Acara tersebut berlangsung di atas Kapal Pesiar Boreas menyusuri Sungai Seine berkeliling Kota Paris yang dihadiri oleh para buyer dan media internasional.

Ali Charisma, National Chairman Indonesian Fashion Chamber mengatakan LA MODE Sur La Seine a Paris terbilang sukses digelar untuk mempromosikan karya desainer Indonesia di pasar Eropa. Buyer dari beberapa negara di Eropa yang berkenan hadir, memberikan respon positif terhadap keunikan dan keragaman konten lokal yang diangkat oleh desainer Indonesia.

"Para desainer berkesempatan hadir dalam pameran dagang fashion 828 yang terbesar di Eropa, TRANOI, sehingga mendapatkan banyak inspirasi dan pengalaman memperkuat bisnis BZB dan ekspor ke pasar Eropa,” tutur Ali di Jakarta, Senin 14 Oktober 2019.

Atase Perdagangan Paris, Megawati menjelaskan secara statistik, Indonesia menempati urutan ke-21 sebagai penyedia produk fashion di Prancis dengan share hanya 0.9 persen. "Indonesia harus bisa meningkatkan peluang akses ini dengan cara bersaing di sisi kreativitas dan inovasi yang juga memperhatikan kelestarian lingkungan dan sosial," ucapnya.

Sejumlah model memeragakan koleksi para desainer yang dibawa dalam perhelatan La Mode Sur la Seine a Paris, dalam jumpa pers di Jakarta, Senin, 14 Oktober 2019. TEMPO/Ecka Pramita

Advertising
Advertising

Untuk mengembangkan sektor industri fashion di tanah air dengan mengoptimalkan potensi di daerah, perhelatan LA MODE Sur La Seine a Paris turut didukung oleh Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia Provinsi Lampung yang menghadirkan karya Desainer Wignyo Rahadi dengan menggunakan hasil pengembangan kain tradisional asal Lampung, Tapis; dan Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia melalui Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Semarang yang mendukung talenta desainer muda untuk menembus pasar luar negeri.

“Event ini memberikan pengalaman yang luar biasa untuk memperkenalkan karya alumni Kejuruan Fashion Teknologi BBPLK Semarang melalui brand LNC (Life Needs Colours) mengukur sejauh mana karya tersebut diterima di pasar Eropa. Koleksi yang ditampilkan dalam fashion show mendapat apresiasi positif dari para pengunjung, bahkan stand eksibisi ramai pengunjung yang kagum dengan koleksi LNC by BBPLK Semarang,” ujar Edy Susanto, Kepala BBPLK Semarang.

Di tahun kedua penyelenggaraan LA MODE Sur La Seine a Paris telah berhasil membuktikan keberhasilan dalam menggaungkan keunggulan karya desainer Indonesia sehingga menjadi sorotan pasar Eropa. Dengan dukungan berbagai pihak, ajang ini ditargetkan dapat digelar secara berkelanjutan setiap tahun sebagai pintu masuk bagi para desainer Indonesia untuk menarik buyer mancanegara, khususnya Eropa.

Karya yang ditampilkan 22 desainer mengangkat konten lokal sesuai tren global, meliputi busana konvensional dan busana muslim. Untuk kategori busana konvensional, yaitu koleksi dari Desainer Deden Siswanto, Ali Charisma, Lenny Agustin, Sofie, Wignyo Rahadi, Risa Maharani, Kebaya Adhikari by Kukuh Hariyawan, Threadapeutic by Dina Midiani, LNC (Life Needs Colour) by BBPLK Semarang, dan ISWI Fashion Academy. Sedangkan untuk kategori busana muslim, yaitu koleksi dari Desainer Lisa Fitria, Saffana, Defika Hanum, Elva Fauqo, NBRS Vintage by Temmi Wahyuni, Tufiana, Santi Nugraha, dan OPIEVIE.

Berita terkait

Mengenal Donatella Versace, Sosok di Balik Brand Fashion Ikonik Versace

2 hari lalu

Mengenal Donatella Versace, Sosok di Balik Brand Fashion Ikonik Versace

Donatella Versace dilahirkan sebagai anak terakhir dari 4 bersaudara. Kakak perempuannya, Tina, meninggal karena infeksi tetanus pada usia 12 tahun.

Baca Selengkapnya

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

3 hari lalu

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

Puncak acara Jogja Fashion Week akan diadakan di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 22 - 25 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

5 Rekomendasi Tempat Sewa Kebaya di Jakarta yang Bagus

3 hari lalu

5 Rekomendasi Tempat Sewa Kebaya di Jakarta yang Bagus

Untuk acara pernikahan atau wisuda, Anda dapat menyewa kebaya agar lebih hemat. Berikut ini rekomendasi tempat sewa kebaya di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kongres AS Ancam akan Sanksi Pejabat ICC Jika Keluarkan Surat Penangkapan Netanyahu

5 hari lalu

Kongres AS Ancam akan Sanksi Pejabat ICC Jika Keluarkan Surat Penangkapan Netanyahu

Kongres AS dilaporkan memperingatkan Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) atas surat perintah penangkapan bagi pejabat Israel

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

7 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

10 hari lalu

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

Dalam beberapa kasus ingin tampil menarik dengan pakaian tertentu tapi justru berdampak pada kesehatan. Berikut penyebabnya.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

10 hari lalu

10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

Berikut ini daftar negara dengan lapangan kerja paling banyak di dunia, didominasi oleh negara-negara Eropa. Tertarik untuk pindah?

Baca Selengkapnya

5 Desain Mendiang Roberto Cavalli: Jam Tangan Cleopatra Hingga Tas Macan Tutul

11 hari lalu

5 Desain Mendiang Roberto Cavalli: Jam Tangan Cleopatra Hingga Tas Macan Tutul

Roberto Cavalli, desainer legendaris asal Italia meninggal dunia 2 pekan lalu. Tepatnya pada 12 April 2024 diusianya ke 83 tahun.

Baca Selengkapnya

Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

11 hari lalu

Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

Sleeper train L'Observatoire Venice Simplon-Orient-Express mulai beroperasi tahun 202

Baca Selengkapnya

Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

12 hari lalu

Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

Venice Simplon-Orient-Express pertama kalinya menghadirkan sleeper train yang dirancang khusus oleh seniman

Baca Selengkapnya