7 Inspirasi Dekorasi Kamar Bayi yang Menggemaskan

Reporter

Tempo.co

Editor

Yunia Pratiwi

Selasa, 17 September 2019 16:30 WIB

Ilustrasi kamar bayi. Unsplash.com/Sidekix Media

TEMPO.CO, Jakarta - Bagi pasangan yang akan segera menjadi orang tua umumnya sangat antusias mempersiapkan kamar bayi. Berbagai pernak pernik dibeli untuk keperluan menghias kamar bayi.

Sayangnya, banyak calon orang tua yang terpaku pada warna dan gaya dekorasi tertentu sesuai dengan jenis kelamin bayi. Padahal, kreativitas yang bebas justru menghasilkan kamar bayi yang nyaman dan menyenangkan.

Berikut ini inspirasi dekorasi kamar bayi yang lucu dan menggemaskan.

1. Mainan Sekaligus Dekorasi Kamar Bayi
Saat mendekorasi kamar untuk bayi, pertama-tama utamakan kebutuhan anak. Dalam perkembangannya, bayi membutuhkan stimulasi. Seperti menggunakan mainan yang digantung di atas tempat tidurnya. Mainan ini berfungsi merangsang bayi untuk mengenal aneka bentuk, warna, dan gambar. Ketika ia berusaha menggapainya, stimulasi terhadap kemampuan motorik halusnya sedang berlangsung. Karena itu, pilih bentuk dan warna mainan gantung yang menarik. Dengan memilih bentuk dan warna yang tepat, mainan bayi yang digantung juga berfungsi sebagai dekorasi kamar, lho.

2. Dekorasi di Dinding
Jangan biarkan dinding kamar bayi kosong. Tambahkan dekorasi berupa foto-foto keluarga, poster aneka binatang, atau dengan menempelkan wall sticker. Jika bisa membuat mural sendiri, tentu kamar bayi Anda akan menjadi lebih istimewa. Namun bila tidak, wall sticker bisa menjadi pilihan yang tepat. Tak perlu terlalu berfokus pada jenis kelamin bayi, pilih wall sticker dengan warna yang kuat dan bentuk yang menarik untuk menciptakan suasana kamar yang segar.

3. Dekorasi dengan Pelengkapan Bayi
Tak harus membeli dekorasi khusus untuk kamar bayi, sesungguhnya aneka barang perlengkapan bayi juga bisa menjadi dekorasi kamar. Tentu saja dengan pemilihan model tempat penyimpanan yang tepat. Misalnya saja, model rak-rak penyimpanan terbuka atau model rak tangga. Dengan memilih model penyimpanan terbuka seperti ini, aneka benda yang diletakkan akan tampil seperti pajangan sehingga bisa menjadi bagian dari dekorasi.

Advertising
Advertising

4. Warna-warna Tajam untuk Dekorasi Kamar Bayi
Sejak dini, penglihatan anak perlu diberi stimulasi. Caranya adalah dengan menampilkan warna yang tajam di sekeliling bayi. Oleh karena itulah, sebaiknya pilih warna-warna yang kuat untuk kamar bayi. Padukan pula warna solid di dinding dengan wallpaper yang menampilkan aneka warna dan motif. Misalnya saja wallpaper bermotif bunga yang kaya warna.

5. Sofa untuk Ayah dan Ibu
Kamar bayi bukan semata-mata menjadi tempat untuk berinteraksi antara ibu dan bayi saja. Ayah pun perlu diberi ruang untuk kehadirannya. Alih-alih menempatkan sofa single di kamar bayi, pilih sofa yang cukup untuk ayah dan ibu. Sofa dengan dua atau tiga dudukan bisa ditempatkan di salah satu sisi kamar. Tambahkan pula beberapa bantal sofa untuk mempercantik tampilannya. Dengan cara ini, kamar bayi juga akan berfungsi sebagai ruang tempat keluarga berkumpul.

6. Perpustakaan di Kamar Bayi
Membuat perpustakan mini dan menciptakan ruang baca mungil bisa menjadi cara mendekorasi kamar bayi yang kreatif. Tak hanya menempatkan buku-buku di ruang keluarga atau ruang kerja, pilihlah beberapa buku yang sesuai untuk ditempatkan di kamar bayi. Misalnya saja, buku cerita bergambar dan buku-buku mengenai tumbuh kembang anak. Gunakan salah satu sudut di kamar bayi untuk menempatkan koleksi buku anak. Manfaatkan rak buku model terbuka atau rak dinding agar buku-buku tersebut tertata rapi dan menjadi bagian dari dekorasi kamar bayi.

7. Furnitur Evergreen
Aneka furnitur dengan nuansa anak-anak memang sangat menggiurkan untuk dibeli. Namun, jika ingin berhemat, sebaiknya pilih model-model furnitur evergreen, stylish, dan multifungsi. Desain furnitur ini bersifat abadi atau tetap layak ditempatkan di kamar anak meski nantinya mereka telah beranjak dewasa. Bahkan, sewaktu-waktu furnitur tersebut juga bisa dipindahkan dan digunakan di kamar lain.

Anda bebas menumpahkan ide kreatif yang menarik untuk mendekorasi kamar bayi. Tetapi yang terpenting, jangan lupa untuk mengutamakan kebutuhan bayi. Hindari dekorasi kamar yang meriah, namun justru kebutuhan anak terabaikan.

ARSITAG

Berita terkait

Apa Saja Imunisasi yang Wajib Diberikan kepada Bayi Berusia 1-2 Bulan?

1 hari lalu

Apa Saja Imunisasi yang Wajib Diberikan kepada Bayi Berusia 1-2 Bulan?

Bayi wajib melakukan imunisasi untuk mencegah bahaya kesehatan, terutama ketika berusia 1-2 bulan. Lantas, apa saja jenis imunisasi yang wajib dilakukan bayi?

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

2 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

PBB: Butuh Waktu 80 Tahun untuk Bangun Kembali Rumah-rumah di Gaza yang Dibom

3 hari lalu

PBB: Butuh Waktu 80 Tahun untuk Bangun Kembali Rumah-rumah di Gaza yang Dibom

Laporan terbaru UNDP menemukan bahwa waktu yang dibutuhkan untuk membangun kembali rumah-rumah Gaza yang hancur dibom adalah 80 tahun.

Baca Selengkapnya

6 Alasan Bayi Tidak Boleh Menggunakan Produk Mengandung Parfum

4 hari lalu

6 Alasan Bayi Tidak Boleh Menggunakan Produk Mengandung Parfum

Paparan parfum pada kulit bayi bisa menyebabkan iritasi bahkan infeksi pernapasan.

Baca Selengkapnya

Kenapa Orang Suka Aroma Bayi? Ini Penjelasan Ilmiahnya

4 hari lalu

Kenapa Orang Suka Aroma Bayi? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Cairan amnion dan substansi seperti verniks caseosa berperan dalam menciptakan aroma bayi yang khas.

Baca Selengkapnya

BRIN: Rumah di Puspitek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

6 hari lalu

BRIN: Rumah di Puspitek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

Kepala Biro Manajemen Barang Milik Negara dan Pengadaan pada BRIN Arywarti Marganingsih mengatakan perumahan Puspitek, Serpong, tak bisa jadi hak milik.

Baca Selengkapnya

Umur Berapa Bayi Mulai Boleh Dipijat?

9 hari lalu

Umur Berapa Bayi Mulai Boleh Dipijat?

Tak ada pedoman pasti kapan bayi mulai dapat dipijat untuk pertama kalinya.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: 40 Pabrik Baja Ilegal hingga 'Karpet Merah' Jokowi untuk Program Makan Siang Gratis

9 hari lalu

Terpopuler Bisnis: 40 Pabrik Baja Ilegal hingga 'Karpet Merah' Jokowi untuk Program Makan Siang Gratis

Zulhas mengatakan ada 40 pabrik yang memproduksi baja ilegal atau tidak memenuhi ketentuan Standar Nasional Indonesia (SNI).

Baca Selengkapnya

Diselamatkan dari Rahim Ibunya yang Tewas dalam Serangan Israel, Bayi Sabreen Meninggal Dunia

10 hari lalu

Diselamatkan dari Rahim Ibunya yang Tewas dalam Serangan Israel, Bayi Sabreen Meninggal Dunia

Seorang bayi yang diselamatkan dari rahim ibunya yang sekarat setelah serangan udara Israel di Gaza selatan, dilaporkan meninggal pada Kamis.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

10 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya