Cara Terbaik Memutuskan Hubungan dengan Pacar, Menurut Ahli

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Jumat, 30 Agustus 2019 09:30 WIB

Ilustrasi pasangan putus. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Jika hidup di masa lalu, Anda tidak punya pilihan lain untuk memutuskan hubungan dengan pacar selain bertatap muka. Tapi di era digital ini lebih banyak pilihan. Anda bisa melakukannya melalui pesan teks, aplikasi kencan, atau direct message di media sosial. Namun, para ahli menganggap bertemu langsung masih menjadi cara terbaik untuk memutuskan hubungan.

Pakar hubungan dan pernikahan David Strah mengatakan ada aturan umum yang sebaiknya Anda ikuti jika ingin putus. “Aturan utama ketika ingin putus dengan seseorang adalah memperlakukan mereka seperti Anda ingin diperlakukan,” kata dia seperti dikutip Bustle, Jumat, 30 Agustus 2019.

Namun, lain halnya jika pasangan Anda melakukan kekerasan. Ada tiga hal yang perlu Anda perhatikan sebelum memilih cara terbaik untuk memutuskan hubungan.

Pertama, tetap mengucapkan terima kasih untuk waktu yang dihabiskan bersama. Lalu, jelaskan bahwa Anda akan mengakhiri hubungan ini, dan akhiri dengan ungkapan harapan bahwa dia akan baik-baik saja.

Tetapi tingkat keseriusan hubungan Anda tetap jadi pertimbangan cara yang akan Anda pilih, apakah secara online atau berbicara langsung. "Cara terbaik untuk putus dengan seseorang tergantung pada lamanya waktu hubungan Anda dan intensitasnya," kata Strah. "Jika Anda hanya berkencan dengan santai selama beberapa bulan, tidak masalah untuk mengirim e-mail atau mengirim pesan singkat kepada seseorang."

Namun, jika Anda telah berpacaran lebih lama dan telah mengungkapkan komitmen, cara terbaik adalah bertemu langsung. "Meskipun berpotensi menyakiti perasaan orang lain mungkin tampak menakutkan, berbincang secara langsung adalah hal yang tepat karena pada akhirnya menunjukkan bahwa Anda cukup peduli," katanya.

Advertising
Advertising

Salah satu keuntungan putus melalui pesan teks adalah Anda dapat berpikir lebih lama tentang apa yang ingin dikatakan. Namun, cara itu juga bisa Anda gunakan ketika bertemu langsung. Luangkan sedikit waktu untuk menuliskan apa yang ingin Anda katakan ketika bertemu nanti.

Kenapa itu penting? Neuropsikolog Columbia University, Sanam Hafeez, mengatakan kita sering kali lupa apa yang ingin dikatakan ketika berada dalam kondisi hati yang panas dan adrenalin yang melonjak karena harus melakukan sesuatu yang begitu sulit.

"Menuliskannya akan sangat membantu," kata dia kepada Bustle. Anda juga perlu menyiapkan jawaban-jawaban dari kemungkinan pertanyaan yang akan dilontarkan pasangan.

Pengecualian etika bagi Anda yang telah mengalami pelecehan atau kekerasan fisik dan seksual, Anda harus berada di jarak yang jauh sebelum meminta putus. Christine Scott-Hudson, seorang psikoterapis berlisensi yang juga pemilik Create Your Life Studio, menyarankan jangan membahayakan keamanan Anda dengan seseorang yang mungkin akan melakukan kekerasan. "Pergi tanpa jejak, dapatkan bantuan profesional, dan jangan pernah melihat ke belakang."

Mengakhiri hubungan asmara mungkin membuat Anda sedih, tetapi berjuanglah melawan ketidaknyamanan.

Berita terkait

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

17 jam lalu

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

KemenPPPA meminta pacaran pada usia anak sebaiknya dihindari untuk menjaga kesehatan mental.

Baca Selengkapnya

Menlu Selandia Baru Sebut Hubungan dengan Cina "Rumit"

1 hari lalu

Menlu Selandia Baru Sebut Hubungan dengan Cina "Rumit"

Menlu Selandia Baru menggambarkan hubungan negaranya dengan Cina sebagai hubungan yang "rumit".

Baca Selengkapnya

Perhatikan Sinyalnya, Siapa Tahu Teman Sendiri adalah Belahan Jiwa Anda

1 hari lalu

Perhatikan Sinyalnya, Siapa Tahu Teman Sendiri adalah Belahan Jiwa Anda

Berikut tujuh sinyal pasangan adalah belahan jiwa, siapa tahu dia teman sendiri yang sudah sering menghabiskan waktu bersama.

Baca Selengkapnya

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

3 hari lalu

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

Buat yang sedang mencari pasangan melalui proses perjodohan atau kencan kilat, perhatikan beberapa hal penting berikut agar tak salah pilih.

Baca Selengkapnya

Ide Kencan di Luar Ruangan saat Cuaca Cerah

4 hari lalu

Ide Kencan di Luar Ruangan saat Cuaca Cerah

Berikut ragam kegiatan luar ruangan yang bisa dilakukan bersama pasangan, kencan sambil berjemur dan menghirup udara segar.

Baca Selengkapnya

Malas Bicara dengan Orang Asing, Pakar Ungkap Alasan di Baliknya

4 hari lalu

Malas Bicara dengan Orang Asing, Pakar Ungkap Alasan di Baliknya

Kebanyakan orang malas bersikap ramah dan mengobrol dengan orang asing. Padahal bicara dengan mereka tak selalu buruk, asalkan tetap waspada.

Baca Selengkapnya

Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

5 hari lalu

Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

Merasa terjebak dalam hubungan tak bahagia? Berikut tanda Anda harus mengakhiri hubungan karena sudah tak mungkin diperbaiki.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

6 hari lalu

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

Perhatikan hal ini sebelum menikah mengingat penyebab perceraian dalam masyarakat biasanya multifaktor.

Baca Selengkapnya

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

8 hari lalu

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

Perjodohan memang tak selalu berjalan mulus apalagi bila tanpa cinta. Berikut beberapa persoalan yang bisa muncul bila menikah karena dijodohkan.

Baca Selengkapnya

Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

10 hari lalu

Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa cinta atau kasih sayang yang digunakan untuk mengungkapkan perhatian pada orang lain.

Baca Selengkapnya