JFFF Menggelar Fashion Show di LRT Jakarta

Reporter

Tempo.co

Editor

Yunia Pratiwi

Rabu, 14 Agustus 2019 06:30 WIB

JFFF menggelar fashion show di LRT Jakarta menampilkan kurasi 16 koleksi busana yang akan ditampilkan di JFFF 2019. dok JFFF

TEMPO.CO, Jakarta - Fashion show biasanya digelar di dalam gedung, mall, atau ballroom, namun kali ini Jakarta Fashion and Food Festival atau JFFF menggelar fashion show di dalam kereta LRT Jakarta. Selama rute Pegangsaan Dua sampai Velodrome, model memeragakan 16 koleksi busana dari 11 desainer unggulan dan 5 UKM terpilih yang akan memamerkan karyanya di JFFF 2019.

Deputi Chairman JFFF Cut Meutia mengatakan alasan menggelar fashion show di LRT Jakarta untuk mengajak masyarakat menggunakan LRT Jakarta. “Dengan adanya akses LRT Jakarta memudahkan masyrakat untuk menuju lokasi JFFF di Mall Kelapa Gading,” ujar Cut Meutia di Mall Kelapa Gading, Jakarta, Selasa 13 Agustus 2019.

JFFF menggelar fashion show di LRT Jakarta menampilkan kurasi 16 koleksi busana yang akan ditampilkan di JFFF 2019. dok JFFF

Cut Meutia menambahkan ide menggelar fashion show di LRT datang belakangan, sehingga proses persiapannya hanya memakan waktu kurang dari sebulan. “Tantangannya space yang kecil, penonton terbatas dan harus mempersiapkan logistic, mengatur model berjalan dan undangan duduk, serta menyesuaikan durasi LRT dengan jarak tertentu,” ujarnya.

Sementara itu, 16 koleksi yang akan tampil dalam fashion preview adalah hasil karya 11 desainer, yaitu Didi Budiardjo, Eridani, Yogie Pratama, Major Minor, Tities Sapoetra, Hengki Kawilarang, Danjyo Hiyoji, AMOTSYAMSURIMUDA, Cynthia Tan, Jenahara dan juga Rinaldy Yunardi selaku desainer yang terpilih untuk tampil di JFFF Awards sebagai puncak acara JFFF 2019 pada tanggal 21 Agustus 2019.

Advertising
Advertising

Model yang tampil dalam fashion show JFFF di LRT Jakarta. TEMPO/Nia Pratiwi

Lima koleksi lainnya merupakan perwakilan para partner yang tahun ini berkolaborasi dengan JFFF dan koleksinya ditampilkan di ekshibisi Fashion Village yang digelar di koridor Summarecon Mall Kelapa Gading dari tanggal 7-25 Agustus 2019 yakni: Dekranasda NTT sebagai perwakilan dari daerah, Kain Negeri mewakili institusi yang berkolaborasi dengan JFFF, Precious One mewakili UKM perwakilan Jakarta Brand Festival yang desainernya merupakan kaum difabel, finalist NYPD mewakili kompetisi fashion di JFFF, dan ESMOD Jakarta mewakili sekolah mode.

Berita terkait

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

1 hari lalu

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

Light Rail Transit (LRT) Jakarta Fase 1B sebagai salah satu solusi untuk mengatasi masalah transportasi yang kronis di ibu kota.

Baca Selengkapnya

5 Desain Mendiang Roberto Cavalli: Jam Tangan Cleopatra Hingga Tas Macan Tutul

3 hari lalu

5 Desain Mendiang Roberto Cavalli: Jam Tangan Cleopatra Hingga Tas Macan Tutul

Roberto Cavalli, desainer legendaris asal Italia meninggal dunia 2 pekan lalu. Tepatnya pada 12 April 2024 diusianya ke 83 tahun.

Baca Selengkapnya

Menginspirasi Kartini Masa Kini: Fashion Show Mom and Kids di Hotel Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta

4 hari lalu

Menginspirasi Kartini Masa Kini: Fashion Show Mom and Kids di Hotel Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta

Juga ada talkshow tentang bagaimana menjadi Kartini masa kini yang tangguh dan mandiri.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

5 hari lalu

Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mendukung rencana pagelaran fashion show oleh Dian Natalia Assamady bertajuk "Keindahan Karya Kain. Tenun dan Batik Ku Indonesia".

Baca Selengkapnya

Profil Tory Burch, Desainer Masuk Daftar Tokoh Paling Berpengaruh 2024 Versi Majalah TIME

7 hari lalu

Profil Tory Burch, Desainer Masuk Daftar Tokoh Paling Berpengaruh 2024 Versi Majalah TIME

Desainer ternama Tory Burch masuk dalam daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia 2024 versi majalah TIME. Siapa dia?

Baca Selengkapnya

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

17 hari lalu

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.

Baca Selengkapnya

Cek Jadwal LRT Jakarta dan Jabodebek Saat Libur Lebaran

18 hari lalu

Cek Jadwal LRT Jakarta dan Jabodebek Saat Libur Lebaran

LRT Jabodebek mengalami penyesuaian jadwal khusus untuk libur lebaran, sedangkan LRT Jakarta tetap beroperasi seperti biasa.

Baca Selengkapnya

ANFA Reunion: Merayakan Karya Para Desainer Muda Indonesia

44 hari lalu

ANFA Reunion: Merayakan Karya Para Desainer Muda Indonesia

Menghadirkan karya-karya para desainer muda berbakat, acara ini tidak hanya menginspirasi.

Baca Selengkapnya

5 Anak Presiden dan Wapres yang Berkarir di Luar Politik, Ada Anak Prabowo hingga Habibie

45 hari lalu

5 Anak Presiden dan Wapres yang Berkarir di Luar Politik, Ada Anak Prabowo hingga Habibie

Tidak semua anak presiden terjun meneruskan jejak ayahnya.

Baca Selengkapnya

Mode Terbaru Koleksi Hermes Musim Gugur 2024

47 hari lalu

Mode Terbaru Koleksi Hermes Musim Gugur 2024

Hermes memperkenalkan koleksi musim gugur

Baca Selengkapnya