Pilihan Wahana Bermain yang Kembangkan Fungsi Motorik Anak

Selasa, 4 Juni 2019 17:22 WIB

Arena permainan baru di Timezone dan Play 'N' Learn di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu, 25 Mei 2019. Dok. Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Memilih tempat bermain buat anak bukan sekadar membuat anak senang namun penting juga memperhatikan unsur pengembangan fisiknya. Contoh, membiarkan anak bermain game di ponsel memang membuat mereka senang. Namun permainan itu tidak membantu mengembangkan fungsi motoriknya karena hanya fokus pada kemampuan mata dan tangan dalam mengendalikan permainan.

Baca: Ini Keuntungan bagi Orang Tua yang Sering Bermain dengan Anak

Salah satu tempat bermain yang dapat membantu mengembangkan fungsi motorik anak adalah taman bermain. Taman bermain ini bisa di luar ruang maupun di dalam ruangan. Salah satu taman bermain di dalam ruangan adalah area Play ‘N’ Learn yang berada di dalam Timezone.

Chief Compliance Officer The Entertainment and Education Group (COO TEEG), Caroline Leong mengatakan di dalam taman bermain Play ‘N’ Learn tersedia permainan melempar dan menggali di kolam bola, permainan papan seluncur, memanjat di jaring warna-warni pelangi, dan kids ninja courses. "Jenis permainan ini mengembangkan gerak motorik anak, melatih keseimbangan, dan kepercayaan diri anak," ujar Caroline Leong di Timezone dan Play ‘N’ Learn di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu, 25 Mei 2019.

Selain anak-anak, dia melanjutkan, orang tua juga bisa masuk ke area tersebut untuk mendampingi atau bermain bersama anak-anak mereka. Jenis permainan yang bisa dilakukan orang tua bersama anak misalnya seni melukis di wajah atau face paint. Caroline Leong memastikan area Play ‘N’ Learn dirancang aman digunakan sebagai sarana bermain anak karena telah melalui uji coba untuk struktur area dan permainan.

Advertising
Advertising

Pembukaan Timezone dan Play ‘N’ Learn di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu, 25 Mei 2019. Dok. Istimewa

General Manager Marketing PT Matahari Graha Fantasi, Bobby Hartono mengatakan taman bermain Play ‘N’ Learn hadir agar anak memiliki kesibukan sendiri saat orang tuanya berbelanja di mall. "Supaya anak-anak tidak hanya bermain dengan gadget mereka," ucap dia. "Permainan di Play 'N' Learn membuat tubuh anak-anak bergerak secara keseluruhan."

Baca juga: Ini Penyabab Anak Zaman Sekarang Mengalami Pubertas Dini

Bukan sekadar pusat perbelanjaan, Bobby Hartono melanjutkan, mall masih menjadi tempat alternatif untuk mendapatkan hiburan bagi masarakat perkotaan. "Mall tetap menjadi tempat tujuan untuk menghabiskan akhir pekan bagi keluarga yang tinggal di kota besar," katanya.

Berita terkait

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

1 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

1 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

1 hari lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

1 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

2 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

5 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

10 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

10 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

11 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

11 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya