Penampilan Elegan Kate Middleton saat Perayaan Paskah

Senin, 22 April 2019 16:45 WIB

Kate Middleton menghadiri acara Gala Dinner di Museum Victoria dan Albert di London, Inggris, Rabu, 13 Februari 2019. Ia telah menghadiri tiga gala amal yang diadakan oleh lembaga tersebut. Chris Jackson/REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Duchess of Cambridge, Kate Middleton, menghadiri perayaan Paskah, 21 April 2019, di Gereja St George’s di Inggris. Kate hadir bersama suaminya, Pangeran William, dan bertemu dengan para anggota keluarga kerajaan lain, seperti Ratu Elizabeth II dan Pangeran Harry. Meghan Markle yang sedang hamil tidak menghadiri perayaan Paskah karena perlu istirahat.

Dilansir dari Express, wanita berusia 37 tahun ini terlihat elegan menggunakan busana dengan warna biru muda. Kate menggunakan gaun yang panjangnya sampai lutut dan dipadukan dengan jaket panjang berwarna biru muda yang sama. Jaket yang digunakan terlihat elegan dengan kerah yang tinggi dan desain V di bagian tengah.

Baca juga:
Fashion Kasual Kate Middleton saat Habiskan Waktu Bersama Anaknya

Di sebelah kiri dadanya, Kate menggunakan bros cantik yang pernah digunakan pada 2012 dan 2015. Bros tersebut memiliki desain daun ek, yang menjadi simbol keluarga besar Middleton. Selain itu, Kate juga terlihat menggunakan anting dengan desain biji pohon ek, yang dia gunakan pada hari pernikahannya, di 2011.

Penampilan elegannya dilengkapi dengan topi sederhana dari Jane Taylor. Topi ini memiliki desain yang anggun, dengan pita kecil di bagian tengah dan warna biru pastel yang sama dengan busana. Kate Middleton menggunakan sepatu hak berwarna abu-abu dari Emmy London dan juga tas kecil dengan warna abu-abu yang sama.

Advertising
Advertising

Artikel lain:
Tak Berlebihan, Begini Cara Kate Middleton Merayakan Ulang Tahun

Berita terkait

Pangeran William Kembali Menjalankan Tugas Kerajaan Sejak Kate Sakit Kanker

11 hari lalu

Pangeran William Kembali Menjalankan Tugas Kerajaan Sejak Kate Sakit Kanker

Pangeran William kembali muncul di hadapan publik untuk menjalani tugas kerajaan.

Baca Selengkapnya

Bak Cinderella, Deretan Wanita ini Bisa Menikahi Pangeran Meski Bukan dari Keluarga Kerajaan

19 hari lalu

Bak Cinderella, Deretan Wanita ini Bisa Menikahi Pangeran Meski Bukan dari Keluarga Kerajaan

Bak kisah Cinderella, para wanita yang bukan dari keluarga kerajaan ini menikahi pangeran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Istilah Viral Mulai dari War Takjil sampai War Tiket

24 hari lalu

Mengenal Istilah Viral Mulai dari War Takjil sampai War Tiket

Media sosial sedang diramaikan dengan istilah war takjil, war telur, dan war tiket belakangan ini. Begini maksudnya.

Baca Selengkapnya

Pemkab Tapanuli Utara Rayakan Paskah dengan Kesederhanaan

27 hari lalu

Pemkab Tapanuli Utara Rayakan Paskah dengan Kesederhanaan

Pemkab gencar menjalankan refocusing sehingga perayaan tidak meriah seperti tahun-tahun sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Lontaran Pedas Hasto Kristiyanto Terhadap Gibran dan Dinasti Politik Jokowi

28 hari lalu

Lontaran Pedas Hasto Kristiyanto Terhadap Gibran dan Dinasti Politik Jokowi

Seteru PDIP dengan keluarga Jokowi semakin panas. Simak pernyataan Hasto Kristiyanto Sekjen PDIP terhadap Gibran dan dinasti politik Jokowi.

Baca Selengkapnya

Mengapa Paskah Identik dengan Telur dan Kelinci?

28 hari lalu

Mengapa Paskah Identik dengan Telur dan Kelinci?

Ucapan Paskah ramai bertengger di berbagai kanal media sosial. Sebenarnya dari mana asalnya, mengapa telur dan kelinci identik dengan paskah?

Baca Selengkapnya

Umat Katolik Palestina Rayakan Paskah di Tengah Serangan Israel

28 hari lalu

Umat Katolik Palestina Rayakan Paskah di Tengah Serangan Israel

Gereja-gereja Katolik di Palestina merayakan Minggu Paskah di tengah serangan Israel yang masih berlangsung.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus Serukan Gencatan Senjata di Gaza dalam Pidato Paskah

29 hari lalu

Paus Fransiskus Serukan Gencatan Senjata di Gaza dalam Pidato Paskah

Paus Fransiskus kembali menyerukan gencatan senjata di Gaza, kali ini lewat pidato Minggu Paskah di Vatikan.

Baca Selengkapnya

Ucapkan Selamat Paskah, Sekjen PDIP Singgung Ketidakadilan hingga Abuse of Power

29 hari lalu

Ucapkan Selamat Paskah, Sekjen PDIP Singgung Ketidakadilan hingga Abuse of Power

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebut Tri Suci Paskah menampilkan potret kehidupan tentang kerendahan hati dan sisi gelap penghianatan.

Baca Selengkapnya

Proses Semana Santa, Perayaan Pekan Suci Paskah di Larantuka NTT Selama 7 Hari Berturut-turut

29 hari lalu

Proses Semana Santa, Perayaan Pekan Suci Paskah di Larantuka NTT Selama 7 Hari Berturut-turut

Semana Santa atau Hari Bae adalah ritual perayaan Pekan Suci Paskah yang dilakukan selama tujuh hari berturut-turut oleh umat Katolik di Larantuka, Flores Timur, NTT.

Baca Selengkapnya