Busana Luna Maya di IMA Awards 2019 Bermakna Kekuatan Pahlawan

Sabtu, 16 Maret 2019 20:17 WIB

Aktris Luna Maya memberikan sambutan pada acara Indonesian Movie Actors Awards atau IMA 2019 di Jakarta, Kamis, 14 Maret 2019. Luna Maya terpilih sebagai pemeran wanita pria terfavorit dalam Film Suzanna: Bernapas Dalam Kubu. Instagram/@imaawards

TEMPO.CO, Jakarta - Luna Maya meraih penghargaan Pemeran Utama Wanita Favorit di Indonesian Movie Actors atau IMA Awards 2019 pada 14 Maret 2019 di MNC Studios. Keberhasilan tersebut berkat perannya di film “Suzanna Bernafas dalam Kubur”.

Baca: Fotonya Sebelahan Luna Maya, Syahrini Unfollow Hotman Paris

Saat memberikan pidato kemenangan, Luna Maya berpesan kepada perempuan-perempuan di luar sana agar jangan pernah takut jatuh, bangkit lagi. Strong. Banyak yang menafsirkan kata 'kekuatan' yang dimaksud Luna Maya terkait pernikahan mantan pacarnya, Reino Barack dengan Syahrini. Terlepas dari itu, ditilik dari segi busana yang dikenakan Luna Maya malam itu ternyata bermakna sumber kekuatan seorang pahlawan perempuan.

Busana yang dipakai Luna Maya adalah koleksi The Fearless Charm dari brand Agnala. Koleksi ini istimewa karena baru dipamerkan saat mengikuti fashion week di Paris selama musim Paris Fashion Week 2019 silam. Agnala menjadi satu-satunya brand asal Indonesia di acara fashion show yang diselenggarakan oleh Oxford Fashion Studio, organisasi asal London.

Artikel terkait:
Bawa Pulang Piala IMA Awards 2019 Luna Maya - Nirina Lempar Puji

Advertising
Advertising

“Tema The Fearless Charm terinspirasi dari seorang pahlawan Indonesia, Malahayati. Laksamana dari Kesultanan Aceh. Dia adalah laksamana wanita pertama di dunia modern. Malahayati juga sangat kuat dan dihormati oleh negara Belanda dan Inggris pada zamannya,” ucap Gita Agustina, seorang pendiri label Agnala saat dihubungi Tempo, Sabtu 16 Maret 2019.

Luna Maya. Instagram

Gita menjelaskan busana yang dipakai Luna Maya itu dirancang oleh Tessa Fedilla. "Kami bertiga, saya, Sonang Nadia, dan Tessa adalah saudara ipar. Jadi, saya dan Sonang memberikan ide rancangan, Tessa yang mewujudkannya ke dalam desain,” ucap dia.

Baca juga: Luna Maya Dapat Kartu Ucapan dari Raisa, Apa Isinya?

Menurut Gita, busana yang dipakai Luna Maya kental nuansa Indonesia karena memadukan inspirasi pejuang Aceh dan penggunaan tenun Garut. “Untuk outer biru navy dan kemeja coklat muda itu bahannya dari tenun Garut dengan detail manik-manik. Garis leher yang tinggi juga menjadi fokus desain pada outer. Kami pilih santin silk untuk bahan celana dengan potongan lurus. Detail di bagian tangannya adalah tile bordir. Warna biru navy pada outer Luna Maya juga mewakili DNA Agnala yang berdiri sejak 2015,” kata Gita menjelaskan.

Untuk pemilihan busana tersebut, tim Agnala hanya berkomunikasi dengan Bimo Permadi, penata gaya Luna Maya di IMA Awards 2019. Menurut Gita, tidak ada proses pengepasan dan busana diambil dua hari sebelum acara IMA Awards 2019.

Berita terkait

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

1 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

4 hari lalu

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

Dalam beberapa kasus ingin tampil menarik dengan pakaian tertentu tapi justru berdampak pada kesehatan. Berikut penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

10 hari lalu

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

Baju flanel dapat dibeli baik di toko fisik ataupun toko online seperti Shopee

Baca Selengkapnya

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

18 hari lalu

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

23 hari lalu

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

Koleksi Victoria Beckham dan Mango yang terbaru dari rangkaian kolaborasi para penggemar street fashion

Baca Selengkapnya

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

27 hari lalu

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

Peci yang identik dengan busana lebaran telah dikenal masyarakat sejak ratusan tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Inspirasi Busana Lebaran di Hari Raya

29 hari lalu

Inspirasi Busana Lebaran di Hari Raya

Indonesia Fashion Week 2024 bisa menjadi inspirasi untuk memilih model dan warna busana Lebaran di Hari Raya.

Baca Selengkapnya

Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

38 hari lalu

Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

Komunitas Indonesia Fashion Chamber (IFC) Yogyakarta meyakini, besarnya pasar wisatawan di Yogyakarta menjadi anugerah tersendiri untuk terus menghidupkan ekonomi kreatif di Kota Gudeg.

Baca Selengkapnya

Tiga Tips Gaya Berpakaian untuk Jurnalis ala Didiet Maulana

56 hari lalu

Tiga Tips Gaya Berpakaian untuk Jurnalis ala Didiet Maulana

Didiet Maulana, Direktur Kreatif Ikat Indonesia memberikan tips padupadankan gaya berpakaian ala jurnalis.

Baca Selengkapnya

Wedding Anniversary ke-5, Syahrini dapat 300 Mawar dan Ucapan Romantis dari Reino Barack

27 Februari 2024

Wedding Anniversary ke-5, Syahrini dapat 300 Mawar dan Ucapan Romantis dari Reino Barack

Syahrini membagikan momen kebahagiaan mereka saat merayakan wedding anniversary ke-5 di Instagram

Baca Selengkapnya