Belajar dari Khloe Kardashian, Cara Memutuskan Hubungan Tak Sehat

Senin, 4 Maret 2019 12:00 WIB

Khloe Kardashian memposting foto di akun instagramnya saat berlibur di Bali. Diketahui saat ini keluarga Kardashian tengah berlibur di Pulau Bali sejak Sabtu (27/10/2018). Foto/instagram/khloekardashian

TEMPO.CO, Jakarta - Khloe Kardashian akhirnya memutuskan untuk putus dengan kekasih dan ayah dari anaknya, Tristan Thompson, setelah beberapa kali diselingkuhi. Adik Kim Kardashian ini sempat menutupi kabar perselingkuhan pacarnya dengan Jordyn Woods, yang juga sahabat Kylie Jenner.

Namun pada akhirnya Khloe Kardashian mengakui pacarnya berselingkuh dan memilih fokus mengurus anak satu-satunya, True Thompson. Khloe Kardashian kesulitan memutuskan hubungan pacarnya. Ia sempat diselingkuhi saat sedang hamil 9 bulan, namun demi keutuhan keluarganya, ia tetap mempertahankan hubungannya.

Memutuskan hubungan yang tidak sehat memang bukan suatu hal yang mudah. Terutama bila memiliki anak dengan orang tersebut. Mengutip laman My Domaine, Kelly Campbell, profesor psikologi dan pengembangan manusia di California State University, San Bernardino, Amerika Serikat, menjelaskan cara memutuskan hubungan yang tidak sehat.

Pertama, Anda bisa berbincang dengan pasangan terlebih dahulu bila merasa kalau hubungan sudah tidak sehat. Anda bisa mengajak pasangan untuk pergi ke terapi bersama, agar bisa mengungkapkan masalah-masalah yang ada di dalam hubungan.

Bila pasangan tidak mau mengakui ada masalah dalam hubungan kalian, Anda bisa berbincang dengan keluarga atau teman dekat mengenai situasi Anda. Hal ini bisa membantu untuk mendapat opini yang sudah kenal dengan pasangan Anda dan mengetahui kondisi hubungan kalian secara langsung.

Advertising
Advertising

Kelly Campbell menambahkan sangat penting untuk meningkatkan rasa percaya diri itu jika berada dalam hubungan yang tidak sehat. "Terlibat dalam aktivitas yang Anda hargai, termasuk olahraga dan waktu bersama orang yang Anda cintai. Aktivitas ini akan meningkatkan rasa percaya dirimu," tuturnya. Selain itu, meningkatkan rasa percaya diri ini juga bisa mendorong Anda untuk menyadari kalau Anda berhak mendapatkan yang lebih baik.

Setelah Anda meninggalkan hubungan yang tidak sehat, Kelly Campbell merekomendasikan untuk mengutamakan kebahagiaan Anda. Penting juga untuk diingat bahwa hubungan ini tidak menentukan siapa Anda dan tidak menutup kemungkinan untuk mendapatkan hubungan yang sehat di masa depan.

Berita terkait

Pakar Hubungan Ungkap Tipe Pasangan yang Senang Menghindar, Jangan Sampai Bikin Stres

1 hari lalu

Pakar Hubungan Ungkap Tipe Pasangan yang Senang Menghindar, Jangan Sampai Bikin Stres

Salah satu tipe hubungan yang dialami banyak pasangan adalah menghindar. Berikut beberapa tanda yang mungkin mengindikasikan pasangan punya gaya ini.

Baca Selengkapnya

Benarkah Belahan Jiwa Sudah Terdeteksi dari Pandangan Pertama?

1 hari lalu

Benarkah Belahan Jiwa Sudah Terdeteksi dari Pandangan Pertama?

Jika sudah menjalin hubungan dengan seseorang dan sangat ingin tahu apakah dia adalah belahan jiwa, berikut beberapa tandanya.

Baca Selengkapnya

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

2 hari lalu

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

KemenPPPA meminta pacaran pada usia anak sebaiknya dihindari untuk menjaga kesehatan mental.

Baca Selengkapnya

Menlu Selandia Baru Sebut Hubungan dengan Cina "Rumit"

3 hari lalu

Menlu Selandia Baru Sebut Hubungan dengan Cina "Rumit"

Menlu Selandia Baru menggambarkan hubungan negaranya dengan Cina sebagai hubungan yang "rumit".

Baca Selengkapnya

Perhatikan Sinyalnya, Siapa Tahu Teman Sendiri adalah Belahan Jiwa Anda

3 hari lalu

Perhatikan Sinyalnya, Siapa Tahu Teman Sendiri adalah Belahan Jiwa Anda

Berikut tujuh sinyal pasangan adalah belahan jiwa, siapa tahu dia teman sendiri yang sudah sering menghabiskan waktu bersama.

Baca Selengkapnya

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

5 hari lalu

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

Buat yang sedang mencari pasangan melalui proses perjodohan atau kencan kilat, perhatikan beberapa hal penting berikut agar tak salah pilih.

Baca Selengkapnya

Ide Kencan di Luar Ruangan saat Cuaca Cerah

6 hari lalu

Ide Kencan di Luar Ruangan saat Cuaca Cerah

Berikut ragam kegiatan luar ruangan yang bisa dilakukan bersama pasangan, kencan sambil berjemur dan menghirup udara segar.

Baca Selengkapnya

Malas Bicara dengan Orang Asing, Pakar Ungkap Alasan di Baliknya

6 hari lalu

Malas Bicara dengan Orang Asing, Pakar Ungkap Alasan di Baliknya

Kebanyakan orang malas bersikap ramah dan mengobrol dengan orang asing. Padahal bicara dengan mereka tak selalu buruk, asalkan tetap waspada.

Baca Selengkapnya

Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

7 hari lalu

Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

Merasa terjebak dalam hubungan tak bahagia? Berikut tanda Anda harus mengakhiri hubungan karena sudah tak mungkin diperbaiki.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

8 hari lalu

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

Perhatikan hal ini sebelum menikah mengingat penyebab perceraian dalam masyarakat biasanya multifaktor.

Baca Selengkapnya