3 Alasan Pentingnya Membuat Resolusi Tahun Baru

Senin, 31 Desember 2018 14:41 WIB

Ilustrasi resolusi tahun baru. indiereader.com

TEMPO.CO, Jakarta - Tahun baru 2019 tinggal menghitung jam. Selain liburan dan persiapan pesta menyambut tahun baru, tidak ada salahnya juga kalau di akhir tahun ini kita mulai membuat resolusi atau target yang ditetapkan pada awal tahun untuk pencapaian pada 2019.

Memang apa sih pentingnya membuat resolusi sehingga harus dibuat setiap awal tahun? Berikut di antaranya.

Artikel lain:
Tips Bikin Pesta Tahun Baru yang Sederhana tapi Berkesan
Makanan Khas Tahun Baru di Berbagai Negara, Ikan sampai Pangsit

#Membantu memfokuskan target
Jangan harap target dan impian akan tercapai kalau hanya di angan-angan. Agar lebih fokus mencapai target-target pribadi, membuat resolusi tahunan bisa dilakukan mulai saat ini. Misalnya, di tahun mendatang ingin menyelesaikan skripsi, menulis buku, kerja di tempat yang lebih baik, liburan, atau membuka usaha baru. Ketika kita menuliskan rencana satu tahun ke depan, daftar target itu akan mengarahkan untuk lebih fokus dan termotivasi untuk mencapainya.

#Pengingat diri
Layaknya alarm, resolusi tahunan bisa menjadi pengingat diri sendiri untuk kembali fokus meraih apa yang telah direncanakan di awal tahun. Kita tidak akan tahu apa yang bakal membuat sibuk tahun depan sehingga mungkin saja kita jadi mengabaikan target-target.

Advertising
Advertising

Baca juga:
5 Pilihan Makanan buat Merayakan Tahun Baru di Rumah

#Bahan evaluasi diri
Jika selama ini menganut paham hidup ini mengalir apa adanya, coba evaluasi kembali bagaimana efektivitasnya dalam pencapaian keinginan. Tanpa daftar target yang jelas, tentu akan kesulitan mengingat mana target yang sudah dan belum tercapai.

Oleh karena itu, resolusi yang rutin dibuat setiap tahun akan membantu untuk mengevaluasi diri. Dengan membuat daftar target yang jelas tentu akan lebih mudah untuk melakukan perbaikan atau usaha yang lebih giat untuk mencapainya.

Jangan khawatir akan tambah stres jika ada target tahun lalu yang belum bisa dicapai. Justru di tahun baru saatnya untuk merealisasikan atau memperbaiki kesalahan yang menyebabkan target itu tidak bisa tercapai. Bukankah ada pepatah yang bilang bahwa hari ini harus lebih baik daripada hari kemarin?

TEEN

Berita terkait

Kapan Tahun Baru Islam 1446? Ini Jadwal serta Tanggal Penting di Bulan Muharram

11 hari lalu

Kapan Tahun Baru Islam 1446? Ini Jadwal serta Tanggal Penting di Bulan Muharram

Kapan tahun baru Islam 1446? Tahun baru Islam bertepatan dengan datangnya bulan Muharram, yakni salah satu bulan suci dalam Islam. Berikut jadwalnya.

Baca Selengkapnya

Amerika Serikat Klaim Keanggotaan Penuh PBB Tak akan Bantu Palestina Jadi Negara

15 hari lalu

Amerika Serikat Klaim Keanggotaan Penuh PBB Tak akan Bantu Palestina Jadi Negara

Duta Besar Amerika Serikat untuk PBB menilai keanggotaan penuh PBB tidak akan membantu Palestina memperoleh status kenegaraan.

Baca Selengkapnya

7 Tempat Terbaik Merayakan Festival Songkran di Thailand

16 hari lalu

7 Tempat Terbaik Merayakan Festival Songkran di Thailand

Dari hiruk pikuk kota metropolitan hingga keindahan alam yang memesona, Thailand memiliki segala yang Anda butuhkan untuk merayakan Festival Songkran.

Baca Selengkapnya

Cina Puji Iran, Percaya Teheran Mampu Tangani Situasi dengan Israel

16 hari lalu

Cina Puji Iran, Percaya Teheran Mampu Tangani Situasi dengan Israel

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi membahas situasi di Timur Tengah dengan timpalannya dari Iran, Hossein Amir-Abdollahian, di tengah ketegangan meningkat dengan Israel.

Baca Selengkapnya

Kembali Dukung UNRWA, Jepang Salurkan Dana Rp555,8 Miliar

29 hari lalu

Kembali Dukung UNRWA, Jepang Salurkan Dana Rp555,8 Miliar

Pemerintah Jepang akan menyalurkan dana sebesar US$35 juta atau sekitar Rp555,86 miliar kepada badan PBB untuk pengungsi Palestina (UNRWA)

Baca Selengkapnya

Sukamta Desak DK-PBB Laksanakan Resolusi

29 hari lalu

Sukamta Desak DK-PBB Laksanakan Resolusi

Tujuh relawan World Central Kitchen (WCK) tewas akibat serangan Israel di Jalur Gaza, pada Senin, 1 April 2024.

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi Ingin Dunia Fokus pada 3 Hal Ini untuk Atasi Perang Gaza

30 hari lalu

Retno Marsudi Ingin Dunia Fokus pada 3 Hal Ini untuk Atasi Perang Gaza

Retno Marsudi menekankan Indonesia dan negara-negara Arab fokus pada tiga hal utama, terkait perang Gaza. Diantaranya resolusi PBB dijalankan.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Resolusi PBB, Macam dan Dampaknya bagi Negara Anggota

36 hari lalu

Apa Itu Resolusi PBB, Macam dan Dampaknya bagi Negara Anggota

Berikut adalah pengertian resolusi PBB, sifat dan dampaknya bagi negara-negara anggota

Baca Selengkapnya

Israel Wajib Patuhi Resolusi Dewan Keamanan PBB Soal Gaza, Ini Sanksi Bila Melanggar

36 hari lalu

Israel Wajib Patuhi Resolusi Dewan Keamanan PBB Soal Gaza, Ini Sanksi Bila Melanggar

Resolusi Dewan Keamanan PBB mengikat semua negara anggota PBB, termasuk Israel

Baca Selengkapnya

Menhan Israel: Hasil Akhir Perang Gaza akan Berdampak ke Timur Tengah selama Bertahun-tahun

36 hari lalu

Menhan Israel: Hasil Akhir Perang Gaza akan Berdampak ke Timur Tengah selama Bertahun-tahun

Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant mengatakan hasil akhir dari perang di Gaza akan memengaruhi Timur Tengah selama bertahun-tahun.

Baca Selengkapnya