Punya Freckles di Wajah Tak Perlu Galau saat Makeup, Ini Tipsnya

Reporter

Tempo.co

Editor

Yunia Pratiwi

Rabu, 12 Desember 2018 20:01 WIB

Ilustrasi wanita dengan flek hitam di wajah. Unsplash.com/Ayo Ogunseinde

TEMPO.CO, Jakarta - Makeup dapat mengubah penampilan sesuai dengan yang Anda inginkan. Mulai dari tampilan flawless, bold, atau natural dengan makeup. Namun buat beberapa orang yang memiliki freckles kadang galau menentukan, harus ditutupi dengan full makeup atau hanya area freckles saja.

Baca juga: Tips Simpel agar Makeup Tidak Menggumpal

Jika masih ragu mau menutupi freckles atau tidak dengan makeup, ada beberapa tips yang dapat dilakukan dari beberapa makeup artist, seperti dikutip dari laman Self berikut ini.

Persiapan umum
#1. Kulit
Mulailah dengan membersihkan dan melembabkan kulit agar makeup menempel sempurna. Ketika kulit sangat terhidrasi, freckles akan terlihat lebih jelas dan kulit terlihat bercahaya. Setelah itu jangan lupa gunakan tabir surya.

#2. Pilih produk yang sesuai dengan warna kulit, bukan freckles
Makeup artist Carly Giglio mengatakan pilih foundation yang sesuai dengan warna kulit, bukan freckles yang cenderung lebih dingin. Jika freckles membuat Anda bingung lihat warna kulit bagian leher dan dada untuk mencari warna foundation atau concealer yang tepat.

Advertising
Advertising

#3. Gunakan kuas kecil atau jari saat mengaplikasikan concealer
Cara terbaik untuk mengaplikasikan concealer adalah dengan menggunakan ujung jari yang bersih atau kuas yang ujungnya runcing.

#4. Gunakan cream blush
Blush on berbentuk krim akan terlihat lebih menempel dan hidup pada semua warna kulit. Sehingga membuat kulit tampak merona alami.

Kiat jika Anda ingin memamerkan freckles
#1. Pilih produk coverage-nya tipis
Kunci untuk membiarkan freckles terlihat adalah pilih yang produk yang cakupannya lebih paling rendah. "Hindari semua foundation yang cakupannya sedang hingga penuh dan blush on bubuk, pilih yang berbentuk krim,” ujar Ashleigh Ciucci. Hal ini berarti Anda dapat menggunakan produk-produk ringan seperti tinted moistuirizer, atau concealer.

#2. Mencampur produk yang ada dengan pelembab
Anda dapat mencampur foundation yang formulanya berat dengan foundation yang formulanya ringan.

#3. Samarkan titik-titik noda di area freckles
Sebelum menggunakan concealer di area freckles, baurkan concealer sebanyak mungkin di atas pelembap supaya tidak terlihat cakey.

#4. Sempurnakan freckles dengan pensil alis
Anda dapat membuat freckles terlihat jelas dengan men-tap pensil alis pada area itu. Tentu saja pilih yang warnanya sesuai dan ujung pensil yang kecil agar lebih presisi.

#5. Tambahakan warna lipstick yang hangat
Kebanyakan freckles cenderung cool-toned, jadi ini harus diingat saat memilih warna bibir. Namun, jika Anda suka bereksperimen dengan kontras, bibir adalah tempat yang baik untuk mencobanya. Makeup artist Jamie Dorman mengatakan saat ia merias seseorang dengan freckles ia akan memilih lipstick berwarna merah dengan nuansa oranye.

Kiat jika Anda ingin menutupi freckles
Makeup dengan cakupan yang tebal pada wajah dengan freckles yang belum disamarkan dengan color corrector akan terlihat aneh. Jadi sebaiknya gunakan primer yang mengkoreksi warna akan menetralisir warna, selain mempersiapkan kulit lebih lanjut untuk riasan. Pilih korektor warna berdasarkan warna freckles. Jika freckles lebih merah, pilih color corrector warna hijau, color corrector kuning akan menetralkan warna ungu yang lebih gelap.

Berita terkait

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

20 jam lalu

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

Buat yang sedang mencari pasangan melalui proses perjodohan atau kencan kilat, perhatikan beberapa hal penting berikut agar tak salah pilih.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

8 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

24 hari lalu

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

PT PLN memberikan tips bagi masyarakat untuk memastikan listrik di rumah dalam kondisi aman sebelum ditinggal mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

24 hari lalu

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

Ahli gizi dari Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) dr. Atmarita MPH memberi tips jalani perjalanan yang aman saat mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

25 hari lalu

5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

Polisi membagikan tips kepada masyarakat yang akan mudik Lebaran agar rumah yang ditinggalkan dalam keadaan kosong bisa tetap aman.

Baca Selengkapnya

Tips Memilih Hotel Murah di Jakarta

59 hari lalu

Tips Memilih Hotel Murah di Jakarta

Menemukan sebuah hotel yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan memang tidak mudah. Namun, untuk membantu Anda dalam mencari penginapan yang sesuai dengan budget dan kebutuhan, kami telah menyusun beberapa tips yang bisa Anda gunakan sebagai panduan dalam memilih hotel murah di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

12 Februari 2024

Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

Penyanyi Andien membagikan tips mulai dari hal sederhana dan mengetahui kapasitas diri masing-masing untuk mulai berolahraga.

Baca Selengkapnya

4 Tips Memilih Ban Mobil Listrik yang Tepat

8 Februari 2024

4 Tips Memilih Ban Mobil Listrik yang Tepat

Berikut adalah hal-hal yang perlu menjadi pertimbangan utama dalam memilih ban mobil listrik:

Baca Selengkapnya

Jangan Asal Pakai, Begini Cara yang Benar Memakai Sunscreen

20 Januari 2024

Jangan Asal Pakai, Begini Cara yang Benar Memakai Sunscreen

Penggunaan sunscreen menjadi langkah penting dalam menjaga kesehatan dan kecantikan kulit.

Baca Selengkapnya

Anda Sering Ditambahkan ke Grup Telegram Spam? Tips Ini Bisa Mencegahnya

17 Januari 2024

Anda Sering Ditambahkan ke Grup Telegram Spam? Tips Ini Bisa Mencegahnya

Pengguna aplikasi Telegram mungkin pernah tiba-tiba ditambahkan ke sebuah grup acak yang tidak diinginkan. Begini cara mencegahnya

Baca Selengkapnya