Kahiyang Ayu Melahirkan, Ingin Jadi Ibu yang Luar Biasa

Reporter

Tempo.co

Rabu, 1 Agustus 2018 10:26 WIB

Kahiyang Ayu. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Kabar bahagia baru saja datang dari putri Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu. Ia melahirkan bayi perempuan pada Rabu, 1 Agustus 2018.

Istri Bobby Nasution itu melahirkan anak pertamanya melalui operasi caesar pada pukul 05.50 WIB di Rumah Sakit YPK Menteng, Jakarta Pusat. Sebagai ibu baru, tentu saja Kahiyang memiliki banyak harapan untuk buah hatinya tersebut.

Artikel lain:
Penyebab Kaki Kahiyang Ayu Bengkak Sebelum Melahirkan
Penjahit Baju Kahiyang Ayu Sampai Tolak Pesanan
Doa dalam Motif Jarit Pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby
Kahiyang Ayu Tampil Cantik Berkebaya Biru di Haruan Boru

Melalui akun Instagram, putri Presiden Joko Widodo ini sempat menggunggah sebuah video pada Kamis, 26 Juli 2018. Dalam video itu, wanita yang akrab disapa Ayang ini menyampaikan harapannya kepada bayi yang masih berada di dalam kandungan.

Ayang berharap, anaknya kelak tumbuh menjadi pribadi yang baik dan berguna bagi banyak orang. "Banyak harapan dan doa untukmu, salah satunya adalah tumbuhlah menjadi anak yang berguna bagi orang lain nantinya," tulisnya sebagai keterangan video.

Advertising
Advertising

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menyampaikan kabar kelahiran cucunya dari Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution di RSIA YPK Mandiri, Jakarta, Rabu, 1 Agustus 2018. TEMPO/Vindry Florentin

Ayang juga berharap anaknya bisa membawa nama baik, tidak hanya untuk dirinya sendiri, orang tua, tapi juga bangsa dan negara. Sebab itu, ia menginginkan anaknya bisa menjadi contoh yang baik bagi siapapun dan di mana saja dia berada.

"Jadilah anak yang bisa menjadi contoh yang baik bagi orang lain," ucap Ayang dalam video yang diunggah.

Dalam video itu juga ia mengungkapkan bagaimana perasaannya menjadi ibu baru. Dia bahkan mengatakan semua proses yang dilaluinya tidak bisa diungkapkan melalui kata-kata.

Baca kembali: Weton Hari Baik Pernikahan Kahiyang Ayu dengan Bobby

Menurut perempuan berumur 27 tahun ini, dia hanya bisa menikmati setiap tahapan mulai dari kehamilan, melahirkan, hingga merawat buah hatinya nanti.

"Menjadi seorang ibu pastinya bakal menjalani pengalaman yang luar biasa. Menikmati semua prosesnya gitu. Jadi ibu itu luar biasa," kata Ayang sebagai penutup videonya.

YATTI FEBRI NINGSIH

Berita terkait

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

1 hari lalu

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

Saat ini yang perlu dilakukan adalah menjaga keseimbangan harga di tingkat petani maupun di tingkat peternak.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

1 hari lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

2 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

4 hari lalu

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memberikan dukungan semangat kepada Timnas U-23 Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Catatan Dosen Unair untuk Relokasi ASN ke IKN: Kebijakan Terburu-buru

5 hari lalu

Catatan Dosen Unair untuk Relokasi ASN ke IKN: Kebijakan Terburu-buru

Sejak Oktober 2023 lalu, Pemerintah telah mengumumkan keputusan untuk memindahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Ibu Kota Nusantara atau IKN

Baca Selengkapnya

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

5 hari lalu

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

Sejumlah keluarga Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendapat penghargaan dari pemerintah: Iriana, Bobby Nasution, dan Anwar Usman.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

7 hari lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

8 hari lalu

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

Rencana pembukaan lahan 1 juta hektar untuk padi Cina di Kalimantan menuai pro dan kontra. Cara mendaftar menjadi penerima subsidi LPG 3 kilogram.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

9 hari lalu

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10 menyusul hasil 2-2.

Baca Selengkapnya

Asal Usul Munculnya Kabar Hubungan Jokowi dan Prabowo Renggang

9 hari lalu

Asal Usul Munculnya Kabar Hubungan Jokowi dan Prabowo Renggang

Gerindra menepis kabar kerenggangan hubungan antara Jokowi dan Prabowo Subianto. Lantas, darimana munculnya kabar tersebut?

Baca Selengkapnya