Warna Telapak Tangan Ternyata Cermin Kepribadian, Cek di Sini

Selasa, 10 April 2018 17:44 WIB

Ilustrasi telapak tangan. wisegeek.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kepribadian setiap manusia berbeda-beda dan tak ada orang yang memiliki karakter yang sama persis. Kepribadian seseorang pun tak hanya bisa terlihat dari sikap yang biasanya dilakukan. Sebab, kepribadian juga bisa ditunjukkan dengan banyak cara, mulai bentuk bibir, bentuk kaki, hingga cara membawa tas.

Begitu pula dengan warna telapak tangan, yang ternyata juga bisa memperlihatkan seperti apa karakter kita. Berikut ini penjelasannya.

#Telapak tangan berwarna merah muda
Warna ini dimiliki banyak orang. Pemilik telapak tangan ini adalah orang yang menyukai kedisiplinan dan memiliki kehidupan seimbang. Setiap aspek kehidupan, mulai hubungan, pendidikan, hingga spiritualitas, selalu dilakukan dengan seimbang dan disiplin. Itulah sebabnya mereka dijuluki sebagai orang yang paling sehat. Selain itu, pemilik telapak tangan berwarna merah muda dianggap sebagai pemikir yang hebat.

#Telapak tangan berwarna merah
Pemilik telapak tangan berwarna merah biasanya lebih mudah menjadi pusat perhatian. Mereka juga sangat suka bekerja keras dan selalu terlibat dalam pekerjaan sosial. Bahkan mereka juga memiliki moto hidup, "Bekerja keras dan berpesta lebih keras." Umumnya, para pemilik telapak tangan berwarna merah lebih suka bekerja keras yang memerlukan otot daripada pikiran.

Ilustrasi telapak tangan. wisegeek.com

Advertising
Advertising

#Telapak tangan berwarna kuning
Orang-orang yang memiliki telapak tangan berwarna kuning ternyata mudah stres, cemas, khawatir, dan suka memikirkan segala sesuatu terlalu serius. Mereka juga tidak memiliki simpati untuk diri sendiri. Namun mereka adalah seorang pendengar yang sangat baik sehingga enak jika diajak curhat.

#Telapak tangan berwarna putih dan pucat
Pemilik telapak tangan berwarna putih dan pucat memiliki sifat yang tenang sehingga sering membuat orang lain di sekitarnya merasa terhibur. Mereka juga lembut, santun, dan menghormati segala sesuatu yang ada di alam. Selain itu, pemilik telapak tangan berwarna putih dan pucat ini selalu menikmati hidup. Namun mereka tidak memiliki harapan dari orang lain dan sering disebut sebagai seseorang yang cukup dingin.

TEEN

Baca juga:
4 Kepribadian yang Identik dengan Orang yang Suka Terlambat
Memahami Kepribadian Orang lewat Bentuk Bahu
Menguak Kepribadian Seseorang lewat Posisi Cincin di Jarinya

Berita terkait

Perlunya Contoh Orang Tua dan Guru dalam Pendidikan Karakter Anak

3 hari lalu

Perlunya Contoh Orang Tua dan Guru dalam Pendidikan Karakter Anak

Psikolog menyebut pendidikan karakter perlu contoh nyata dari orang tua dan guru kepada anak karena beguna dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Selengkapnya

5 Kepribadian Kucing yang Perlu Anda Ketahui

19 hari lalu

5 Kepribadian Kucing yang Perlu Anda Ketahui

Penting untuk memahami dan mengenali berbagai macam kepribadian kucing peliharaan Anda.

Baca Selengkapnya

Sindrom Anak Sulung Viral di TikTok, Baikkah Dampaknya atau Sebaliknya?

35 hari lalu

Sindrom Anak Sulung Viral di TikTok, Baikkah Dampaknya atau Sebaliknya?

Beberapa ciri terkait sindrom anak sulung adalah perfeksionis, tanggung jawab besar, berperan sebagai pemimpin. Berdampak positif atau sebaliknya?

Baca Selengkapnya

Ciri Pasangan Sensitif, Sulit Diubah tapi Bisa Dihadapi

37 hari lalu

Ciri Pasangan Sensitif, Sulit Diubah tapi Bisa Dihadapi

Berikut delapan hal yang harus diketahui bila punya pasangan yang sensiitf agar hubungan dapat berjalan dengan baik.

Baca Selengkapnya

Kondisi Meja Kerja, Cermin Kepribadian dan Citra Perusahaan

2 Februari 2024

Kondisi Meja Kerja, Cermin Kepribadian dan Citra Perusahaan

Meja kerja yang rapi tak hanya memberi tempat lebih lapang untuk jadi produktif tapi juga mengirim pesan bahwa Anda peduli pada sekitar.

Baca Selengkapnya

Tipe Kepribadian Laki-laki yang Perlu Dipahami, Mana yang Cocok buat Anda?

29 Januari 2024

Tipe Kepribadian Laki-laki yang Perlu Dipahami, Mana yang Cocok buat Anda?

Walau ada kesamaan tipe kepribadian pria dan wanita, tetap saja ada hal-hal yang membedakan di masing-masing kategori. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya

6 Kepribadian Perempuan yang Perlu Diketahui, Anda Masuk yang Mana?

26 Januari 2024

6 Kepribadian Perempuan yang Perlu Diketahui, Anda Masuk yang Mana?

Tahukah Anda ada enam kepribadian perempuan dengan ciri khas masing-masing. Kira-kira Anda termasuk yang mana?

Baca Selengkapnya

Bisakah Mengklaim Orang Narsisis dari Bentuk Alis?

8 Januari 2024

Bisakah Mengklaim Orang Narsisis dari Bentuk Alis?

Sebuah penelitian pada 2018 menemukan bukti tentang orang bisa memperkirakan dengan akurat seorang narsisis karena bentuk alis yang khas. Benarkah?

Baca Selengkapnya

4 Warna Kepribadian dan Karakternya, Anda Termasuk yang Mana?

7 Januari 2024

4 Warna Kepribadian dan Karakternya, Anda Termasuk yang Mana?

Psikolog membedakan tipe kepribadian melalui empat kode warna, yaitu merah, biru, putih dan kuning. Berikut penjelasan karakter masing-masing warna.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Targetkan 2024 Kunjungan Wisman ke Kepri 3 Juta

2 Januari 2024

Sandiaga Uno Targetkan 2024 Kunjungan Wisman ke Kepri 3 Juta

Sandiaga Uno menargetkan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia tahun 2024-2025 ini sebesar 14-15 juta kunjungan.

Baca Selengkapnya