Jangan Pakai Pelembut pada 5 Jenis Bahan Berikut

Reporter

Yunia Pratiwi

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 9 November 2017 11:20 WIB

Ilustrasi handuk. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah mencuci baju, biasanya kita menggunakan pelembut kain dalam bentuk cairan yang dimasukkan ke mesin cuci. Selain itu, menggunakan dryer sheet atau sejenis tisu untuk melembutkan yang bekerja pada mesin pengering.

Keduanya dapat melembutkan serat kain sehingga mengurangi kusut sekaligus menambahkan sedikit aroma ke dalam cucian. Namun menggunakannya pada bahan tertentu sebenarnya bisa memberi efek negatif pada serat.

Direktur Good Housekeeping Institute Cleaning Lab Carolyn Forte mengingatkan agar membaca label perawatan sebelum menambahkan pelembut pada siklus bilas serta hindari penggunaan pelembut kain pada lima jenis bahan berikut ini.

1. Microfiber
Kain atau lap yang terbuat dari benang microfiber mempunyai daya serap tinggi terhadap cairan dan partikel kecil. Namun daya serap benang microfiber bisa berkurang jika terpapar pelembut yang zatnya menempel pada serat.

2. Pakaian olahraga
Banyak jenis pakaian olahraga yang memiliki teknologi untuk menyerap keringat dan membuat Anda merasa sejuk dan nyaman saat berolahraga. Jika Anda menggunakan pelembut kain pada pakaian ini, akan rentan meninggalkan lapisan yang menghalangi proses penyerapan.

3. Handuk
Biasanya, kita senang dengan handuk yang lembut dan wangi. Namun cairan pelembut kain dan dryer sheet bisa mengurangi serapan kain dan bahan halus lain. Jika Anda merasa handuk mulai tidak menyerap dengan baik seperti saat kondisi baru, hindari penggunaan pelembut setiap beberapa kali mencuci.

4. Bahan tahan api
Untuk mengurangi risiko pakaian terbakar, maka bahannya harus tahan api. Namun mencuci kain atau pakaian yang terbuat dari bahan tahan api bisa mengurangi fungsinya.

5. Kain tahan air
Serupa dengan pakaian tahan api, pelembut kain juga bisa mengubah serat bahan ini. "Ini mungkin mempengaruhi kemampuan untuk menahan air,” ujar Forte.

Berita terkait

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

1 hari lalu

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

Dalam beberapa kasus ingin tampil menarik dengan pakaian tertentu tapi justru berdampak pada kesehatan. Berikut penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

4 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

8 hari lalu

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

Baju flanel dapat dibeli baik di toko fisik ataupun toko online seperti Shopee

Baca Selengkapnya

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

16 hari lalu

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.

Baca Selengkapnya

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

19 hari lalu

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

PT PLN memberikan tips bagi masyarakat untuk memastikan listrik di rumah dalam kondisi aman sebelum ditinggal mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

19 hari lalu

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

Ahli gizi dari Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) dr. Atmarita MPH memberi tips jalani perjalanan yang aman saat mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

20 hari lalu

5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

Polisi membagikan tips kepada masyarakat yang akan mudik Lebaran agar rumah yang ditinggalkan dalam keadaan kosong bisa tetap aman.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

21 hari lalu

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

Koleksi Victoria Beckham dan Mango yang terbaru dari rangkaian kolaborasi para penggemar street fashion

Baca Selengkapnya

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

25 hari lalu

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

Peci yang identik dengan busana lebaran telah dikenal masyarakat sejak ratusan tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

36 hari lalu

Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

Komunitas Indonesia Fashion Chamber (IFC) Yogyakarta meyakini, besarnya pasar wisatawan di Yogyakarta menjadi anugerah tersendiri untuk terus menghidupkan ekonomi kreatif di Kota Gudeg.

Baca Selengkapnya