6 Cara Atasi Keraguan terhadap Pasangan

Reporter

Senin, 6 Februari 2017 23:00 WIB

Ilustrasi pasangan saling buang muka. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Tidak ada yang salah dengan memiliki keraguan terhadap pasangan. Kita semua manusia. Dan terkadang, tidak mudah bagi kita untuk mempercayai seseorang dengan seutuhnya.

Jadi, jika Anda atau pasangan mengalami masalah kepercayaan, jangan khawatir. Tidak apa-apa untuk memiliki masalah seperti itu dalam hubungan. Perasaan itu umumnya akan lenyap setelah komunikasi dilakukan.

Jika Anda tidak berbicara tentang kepercayaan, maka Anda mungkin berakhir berkompromi dengan pasangan, atau terus menerus curiga yang pada akhirnya akan menghancurkan hubungan.

Jadi, jangan sampai masalah kepercayaan ini merusak hubungan Anda. Terutama jika kecurigaan Anda atau pasangan itu tidaklah benar dan hanya karena perasaan saja.

Lain kasusnya jika kepercayaan Anda terbukti ketika pasangan Anda berkali-kali berbohong dan berselingkuh di belakang Anda. Tidak ada hal yang patut dipertahankan dari hubungan beracun semacam ini.

Berikut cara agar masalah kepercayaan tidak menjadi racun dalam hubungan Anda:

Tip # 1
Tidak ada yang salah membicarakan tentang ketidakpercayaan jika Anda berada dalam sebuah hubungan. Jadi, jika Anda merasa curiga terhadap pasangan, bicaralah padanya daripada Anda memikirkan hal-hal buruk yang bisa merusak pikiran dan juga hubungan Anda. Sampaikan perasaan Anda yang sebenarnya.

Tip # 2
Sampaikan perasaan curiga Anda dengan baik dan dengan kalimat yang tidak kasar, agar tidak melukai perasaannya. Karena, kecurigaan Anda belum tentu benar adanya.

Tip # 3
Sampaikan kepadanya bahwa Anda mempercayainya, dan berharap dia menjaga kepercayaan Anda. Katakan juga bahwa selama ini Anda selalu menjaga kepercayaannya dan tidak pernah bermain api di belakangnya. Karena itu, Anda juga berharap dia melakukan hal yang sama

Tip # 4
Jika pasangan Anda memiliki masalah kepercayaan, berbahagialah. Karena artinya dia mencintai Anda, dan merasa Anda sangat baik untuknya sehingga dia takut kehilangan. Buatlah dirinya merasa tenang, dan yakinkan dia bahwa Anda bisa dipercaya dan tidak akan mengkhianatinya. Ucapan ini tentunya harus dibarengi dengan bukti dari sikap dan tindakan Anda.

Tip # 5
Semua keraguan datang dari rasa takut dan ketidakamanan. Kecurigaan bisa dipicu oleh banyak faktor. Tetapi jika Anda menghargai hubungan Anda, lakukan segala sesuatu untuk menghapus keraguan Anda atau pasangan tanpa merusak hubungan.

Tip # 6
Dasari hubungan berdasarkan saling mencintai bukan karena keterpaksan. Jika hubungan didasari cinta, pada dasarnya kepercayaan akan sangat kuat. Kecuali jika hanya salah satu pihak saja yang merasa mencintai pasangannnya.

BISNIS

Berita lainnya:
Dampak Kebiasaan Mengisap Jempol terhadap Kesehatan Anak
Ajali Lakma, Model Transgender Pertama di Lakme Fashion Week
Manfaat Ajarkan Bahasa Isyarat pada Bayi

Berita terkait

Mengenal Apa Itu Platonic Relationship dan Karakteristiknya

46 hari lalu

Mengenal Apa Itu Platonic Relationship dan Karakteristiknya

Platonic relationship adalah salah satu hubungan yang mengedepankan kedekatan tanpa gairah atau nafsu. Ini pengertian dan karakteristiknya.

Baca Selengkapnya

The Strained Joko Widodo and Megawati Relationship

2 Oktober 2023

The Strained Joko Widodo and Megawati Relationship

The relationship between President Joko Widodo and Megawati Soekarnoputri is becoming increasingly tense.

Baca Selengkapnya

Terjebak dalam Hubungan Tanpa Status, Hati-Hati Alami Situationship

13 Desember 2022

Terjebak dalam Hubungan Tanpa Status, Hati-Hati Alami Situationship

Situationship adalah kondisi yang menggambarkan hubungan tanpa status. Jika menjalani, siap terima konsekuensinya.

Baca Selengkapnya

Jangan Menyangkal Sakit Hati Dikhianati, Ayo Bangkit dan Pulihkan Diri

7 Agustus 2021

Jangan Menyangkal Sakit Hati Dikhianati, Ayo Bangkit dan Pulihkan Diri

Wajar jika kamu merasa sakit hati karena dikhianati. Tapi sampai batas mana sakit hati itu bersemayam di dalam dirimu?

Baca Selengkapnya

Terjebak dalam Hubungan Pertemanan yang Toxic, Lakukan 4 Langkah Berikut

22 Juli 2021

Terjebak dalam Hubungan Pertemanan yang Toxic, Lakukan 4 Langkah Berikut

Kita harus menjaga pikiran tetap sehat dan jernih selama pandemi Covid-19. Sebab itu, jangan ambil risiko membangun hubungan yang toxic.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani: Pemimpin Harus Masukkan Ego ke Lemari Es, Dikunci, Ditutup

6 Maret 2021

Sri Mulyani: Pemimpin Harus Masukkan Ego ke Lemari Es, Dikunci, Ditutup

Menteri Keuangan Sri Mulyani berbicara soal peran perempuan sebagai pemimpin.

Baca Selengkapnya

9 Tips Agar Pria Tidak Lama Melajang

20 November 2018

9 Tips Agar Pria Tidak Lama Melajang

Data menyatakan dunia bakal menghadapi ledakan jumlah pria yang lebih banyak daripada wanita. Simak 9 tips agar para pria tidak terlalu lama melajang.

Baca Selengkapnya

Rasakan 5 Hal Ini dengan Pasangan, Tanda Hubungan akan Berakhir

14 November 2018

Rasakan 5 Hal Ini dengan Pasangan, Tanda Hubungan akan Berakhir

Para Pasangan suami istri perlu memahami kondisi saat hubungan sudah berada di ujung tanduk. Simak beberapa tanda hubungan akan berakhir.

Baca Selengkapnya

Dijahati Teman, Tetaplah Bersikap Baik dan Rasakan Manfaatnya

30 Juni 2018

Dijahati Teman, Tetaplah Bersikap Baik dan Rasakan Manfaatnya

Ketika ada teman yang membencimu, jangan berfokus pada kebencian itu. Gunakan sikap teman tadi supaya kamu bisa menjadi pribadi yang lebih baik.

Baca Selengkapnya

Putus Cinta? Simak 3 Hal Atasi Putus Cinta Menurut Studi Ini

5 Juni 2018

Putus Cinta? Simak 3 Hal Atasi Putus Cinta Menurut Studi Ini

Sebagian orang yang mengalami insomnia, pikiran terganggu dan bahkan sistem kekebalan tubuhnya menurun bila putus cinta.

Baca Selengkapnya