Kilas Balik, Dior Gelar Fashion Show di Tempat Bersejarah  

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

Rabu, 1 Juni 2016 16:45 WIB

Sejumlah model berjalan di atas catwalk dengan memperagakan busana terbaru dari Dior Cruise 2017 saat berlangsungnya peragaan busana di Blenheim Palace di Woodstock, Oxfordshire, Inggris, 31 Mei 2016. (AP Photo)

TEMPO.CO, Jakarta - Peragaan fashion selalu berkaitan dengan masyarakat kelas atas, gaya bangsawan, dan membawa tren baru. Tapi berbeda dengan peragaan fashion yang digelar rumah mode Dior di Blenheim Palace, Oxfordshire, Inggris, Selasa, 31 Mei 2016.

Peragaan busana Dior untuk koleksi Cruise 2017 spring-summer menjadi ajang yang penuh gaya aristokrat dan eksentrik. Hal ini menandakan peragaan fashion digelar di tempat bersejarah. Di tempat yang sama pada 58 tahun yang lalu, Dior juga menggelar peragaan fashion yang dihadiri oleh Putri Margaret.

Sementara pada 1950-an ball gown, gaun dengan bagian bawah yang mengembang seperti putri raja, adalah sebuah pakaian yang sangat mewah, dalam peragaan kali ini ada banyak nuansa kontemporer. Misalnya, dengan motif berburu yang mewakili nuansa aristokrat Kerajaan Inggris, terlihat pada gaun, atasan, dan rok.

Ada pula motif bunga liar yang terilhami oleh nuansa pedesaan di Oxfordshire dan sepatu kulit dengan renda bergaya Victoria. Secara keseluruhan, lebih banyak bergaya Prancis selain nuansa Inggris.

Salah satu model yang ikut serta dalam peragaan koleksi Dior ini adalah Bella Hadid, yang baru saja terpilih menjadi brand ambassador Dior Makeup. Bella memakai atasan dan rok bermotif bunga gelap dan riasan bergaya gothic. Bella juga memakai cape blouse dan lengan mengembang dipadankan dengan rok bermotif bunga.

Banyak potongan yang menunjukkan gaya siluet klasik Dior, dengan rok tulip dipadankan dengan cape top dan jaket. Untuk aksesorinya lebih terkesan modern, seperti clunky boots, skyscraper heels, dan boxy handbags. Model yang berjalan di catwalk dirias bergaya gothic dengan eye shadow yang tebal serta tatanan rambut klimis disisir ke belakang.

DAILY MAIL | NIA PRATIWI



Berita lainnya:
Gaun Pippa Middleton Dijual Bebas, Diskon 40 Persen
Koleksi Kaftan Jumpsuit ala Denny Wirawan untuk Lebaran
Strategi Nonita Respati Mengembangkan Fashion Ready to Wear

Berita terkait

LPEM UI Sebut Tiga Sumber Inflasi, Rupiah sampai Konflik Iran-Israel

6 menit lalu

LPEM UI Sebut Tiga Sumber Inflasi, Rupiah sampai Konflik Iran-Israel

Inflasi April 2024 sebesar 3 persen secara year on year.

Baca Selengkapnya

Menlu Selandia Baru Sebut Hubungan dengan Cina "Rumit"

10 menit lalu

Menlu Selandia Baru Sebut Hubungan dengan Cina "Rumit"

Menlu Selandia Baru menggambarkan hubungan negaranya dengan Cina sebagai hubungan yang "rumit".

Baca Selengkapnya

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

15 menit lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

25 menit lalu

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

BMKG mencatat 106 kali gempa di Jawa Barat pada April 2024. Dari 6 guncangan yang terasa, gempa Garut M6,2 jadi yang paling besar.

Baca Selengkapnya

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

28 menit lalu

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

Keluarga korban sempat mendapat perlakuan tidak enak dari pelaku yang seorang polisi berpangkat Bripda. Polres Bogor disebut telah olah TKP.

Baca Selengkapnya

P2G Sebut Ada Guru Honorer di Sekolah Negeri Dipecat Setelah Ada Guru PPPK

31 menit lalu

P2G Sebut Ada Guru Honorer di Sekolah Negeri Dipecat Setelah Ada Guru PPPK

P2G menerima sejumlah laporan dari guru honorer yang dipecat sekolah setelah kedatangan guru PPPK.

Baca Selengkapnya

CASN Jalur Sekolah Kedinasan, Ada 3.445 Formasi di 8 Sekolah

37 menit lalu

CASN Jalur Sekolah Kedinasan, Ada 3.445 Formasi di 8 Sekolah

Pendaftaran CASN sekolah kedinasan dimulai pada Mei 2024. Sedangkan untuk formasi umum CASN dimulai Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Jadi Sorotan, Ternyata Segini Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

39 menit lalu

Jadi Sorotan, Ternyata Segini Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

Pegawai Direktorat Jenderal Bea Cukai disorot usai banyak kritikan terkait kinerjanya. Berapa gajinya?

Baca Selengkapnya

LPEM FEB UI Perkirakan Pertumbuhan Ekonomi Kuartal Pertama 5,15 Persen

59 menit lalu

LPEM FEB UI Perkirakan Pertumbuhan Ekonomi Kuartal Pertama 5,15 Persen

Pemilu dan beberapa periode libur panjang seperti lebaran berpotensi mendorong konsumsi dan pertumbuhan ekonomi pada kuartal pertama 2024.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

1 jam lalu

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

Masa jabatan kepala desa akhirnya diperpanjang dari 6 tahun menjadi 8 tahun. Beleid gres itu tertuang dalam UU Desa yang diteken Jokowi.

Baca Selengkapnya