TEMPO.CO, Jakarta - Jika mata adalah jendela jiwa, maka alis adalah bingkainya yang dapat mengungkapkan karakter Anda. Ahli Feng Shui, Priya Sher mengatakan setiap bagian wajah mencerminkan berbagai aspek kehidupan dan organ dalam tubuh. Baca: Feng Shui: 6 Aturan Dasar Penataan Kamar Tidur
Adapun alis, menurut Priya Sher, merefleksikan hati, energi dalam menjalin hubungan dengan pasangan dan saudara, karir, sampai gaya bekerja. Dia kemudian membaca karakter tujuh selebriti berdasarkan bentuk, ketebalan rambut, dan tekstur alis. Baca juga: Warna yang Mengubah Hidup Sesuai Feng Shui
Jika ada bentuk alis selebriti yang mirip dengan alis Anda, mungkin analisa Priya Sher ini dapat menggambarkan kepribadian Anda.
1. Camilla Belle
Camilla Belle memiliki alis yang melengkung, dan itu menandakan seseorang yang kreatif.
2. Natalie Portman
Natalie Portman memiliki alis yang lurus. Itu tandanya dia adalah seorang yang percaya diri dan tegas. Perempuan yang memiliki alis jenis ini juga biasanya tomboy.
3. Olivia Wilde
Olivia Wilde memiliki alis dengan sudut yang lancip alias alis bersiku. Bentuk alis ini menandakan dia seorang yang sensitif, tertutup, dan keras kepala.
4. Cara Delevingne
Cara Delevingne memiliki alis yang tebal dan ini menandakan maskulinitas dan kelebihan hormon laki-laki di dalam tubuhnya. Apabila rambut alis yang lebat itu tampak mengkilap, maka orang tersebut memiliki gairah seksual yang tinggi.
5. Charlize Theron
Alis tipis milik Charlize Theron menandakan sosok feminin dan pribadi yang lembut.
6. Rita Ora
Alis yang tinggi seperti milik Rita Ora menandakan seorang pemimpi.
7. January Jones
January Jones memiliki alis rendah yang menandakan dia sangat berhati-hati pada sesuatu hal.
Di luar alis milik tujuh selebriti tadi, Priya Sher menjelaskan beberapa bentuk alis yang terbilang unik. Dia mengatakan, jika ada perbedaan bentuk antara alis kanan dan kiri, maka itu berkaitan dengan pemegang kendali suatu hubungan. “Jika alis kanan wanita lebih tinggi dari yang kiri, maka dia pengendali pasangannya. Sebaliknya apabila alis kiri laki-laki lebih tinggi, maka dia yang mengendalikan,” ujar Priya Sher.
Apakah ada perubahan karakter jika kita merapikan alis dengan mencabut rambut alis hingga mendapatkan bentuk yang diinginkan? Priya Sher mengatakan, apabila langkah itu membuat alis menjadi lebih tipis, maka dapat mengurangi kemampuan mendapatkan pekerjaan dengan penghasilan yang lebih baik.
Intinya, Priya Sher menjelaskan, membentuk alis dapat mempengaruhi tampilan karakter seseorang. Dia mencontohkan, perempuan yang semula memiliki alis lurus kemudian membentuknya agar terlihat lebih melengkung membuat wajahnya mencerminkan energi yang lebih feminin. Artikel lainnya: Perhatikan Feng Shui Agar Kamar Tidur Penuh Energi Positif
“Yang paling penting adalah sesuaikan alis dengan bentuk mata. Mata yang besar membutuhkan alis yang lebih tebal,” ujar Sher. “Jika tidak seimbang, maka aspek kehidupan Anda mungkin juga tidak seimbang.”
MARIE CLAIRE | NIA PRATIWI