Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anak Susah Makan, Kenny Alkano Bikin Abon Nona Tuna

image-gnews
Kenny Alkano memproduksi Abon Tuna (Ages/tabloidbintang.com)
Kenny Alkano memproduksi Abon Tuna (Ages/tabloidbintang.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Anda pasti sudah akrab dengan abon daging sapi atau ayam. Abon merupakan salah satu penganan yang sering dijadikan lauk untuk menyantap nasi. Selain kaya gizi, teksturnya yang kering membuat abon mudah dan praktis untuk dibawa. Hal inilah yang menginspirasi Kenny Alkano untuk mencari peluang dengan membuat makanan olahan yang praktis tetapi tetap bergizi yakni, abon tuna.

Selain praktis, kandungan nutrisi di dalamnya tidak jauh beda dengan daging atau ikan olahan lainnya. Itulah yang terlintas di benak Kenny ketika buah hatinya susah makan. Ia membuat abon berbahan dasar ikan tuna untuk merayu si kecil. Akhirnya, si kecil lahap makan nasi dengan abon tuna itu.

Sejak itu, Kenny menawarkan abon tuna buatannya kepada saudara dan sahabat. Mereka memberi respon positif. Pada 2015, Kenny memberanikan diri memasarkan abon tuna buatannya lewat media sosial. “Saat itu, saya memasarkan hanya lewat Facebook. Abon saya mendapat respons bagus. Lalu saya putuskan untuk memasarkannya lewat akun instagram @abonnonatuna,” ujar Kenny di Jakarta.

Kelebihan abon tuna milik Kenny, yakni menggunakan bahan-bahan segar. Kenny mendatangkan bahan baku ikan tuna dari Cilacap, Jawa Tengah. “Saya sudah melakukan banyak percobaan dengan ikan tuna dari berbagai daerah. Menurut saya, ikan tuna dari pantai selatan-lah yang paling bagus. Teksturnya kenyal. Untuk menjaga kesegarannya, Abon Nona Tuna diproduksi langsung di Cilacap. Jadi, ikan segarnya langsung diolah,” tutur wanita 31 tahun ini bercerita.

Abon Nona Tuna tidak menggunakan penyedap rasa dan bahan pengawet. Rasa abon yang gurih nan legit didapat dari bumbu dapur segar. Sedangkan untuk mengawetkan abon tuna, Kenny mengandalkan spinner untuk menghilangkan kadar minyak di dalam abon. Minyak yang digunakan untuk menggoreng pun bukan minyak curah, melainkan minyak kemasan supaya abon tetap awet dalam waktu lama.

Untuk mengetahui ketahanan dan kualitas abon, Kenny melakukan serangkaian uji pangan di laboratorium Universitas Pasundan, Bandung. Hasilnya, abon tuna miliknya bertahan selama 10 hingga 11 bulan. Abon Nona Tuna Kenny telah mengantongi label halal dari MUI Jawa Barat dan sertifikat Produksi Pangan Industri Rumah Tangga (PPIRT).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Diakui Kenny, pemasaran yang paling menjanjikan saat ini melalui media sosial dan sistem reseller. Abon Nona Tuna kini memiliki tidak kurang dari 100 reseller. Dengan sistem ini, pendistribusian Abon Nona Tuna merata ke seluruh Indonesia. Bahkan, luar negeri.

Popularitasnya merambat dari media sosial ke pusat oleh-oleh di Jawa Barat dan pusat perbelanjaan besar di Karawang. Bisnis abon, baginya, bukan sekadar mencari untung. Lebih dari itu, Abon Nona Tuna membuka lapangan kerja bagi orang lain. “Saya menggunakan bahan baku ikan tuna lokal yang secara tidak langsung membantu para nelayan negeri kita. Kebanyakan reseller saya ibu rumah tangga. Mereka mengaku terbantu (dalam hal ekonomi) dengan menjual Abon Nona Tuna,” tutur Kenny.

TABLOIDBINTANG

Berita lainnya:

Menjajal Saus Heboh di Hooters Jakarta

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mandi

Jaga Kesehatan, Jessica Iskandar Berlatih Yoga dan Muay Thai

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gojek Beri Pelatihan UMKM Untuk Pahami Tren Bisnis Selama Ramadan 2021

22 April 2021

Gojek Beri Pelatihan UMKM Untuk Pahami Tren Bisnis Selama Ramadan 2021

Gojek menghadirkan Akademi Mitra Usaha (KAMUS) dan tren bisnis menarik selama Ramadhan yang ditujukan untuk pelaku UMKM


Tren Co-Living Space, Tempat Hunian Sekaligus Area Kerja Anda

6 April 2018

Dua anggota WeWork bermain pingpong di depan area laundry umum di gedung WeLive, Manhattan. Caitlin Ochs / Bloomberg
Tren Co-Living Space, Tempat Hunian Sekaligus Area Kerja Anda

Menjamurnya co-working space saat ini menjadi sebuah tren tempat para pengusaha berkumpul. Namun sekarang sudah ada tempat tinggal dengan rekan kerja.


Ruben Onsu Buka Restoran Geprek Bensu Kedua di Bali

22 Januari 2018

Ruben Onsu. TEMPO/Agung Pambudhy
Ruben Onsu Buka Restoran Geprek Bensu Kedua di Bali

Restoran Geprek Bensu kedua di Bali menjadi cabang yang ke-60 di Indonesia.


Mau Bisnis Tambah Lancar? Kampus Shopee Kembali Digelar

16 Januari 2018

Ilustrasi bisnis titip menitip. Insideretail.ph
Mau Bisnis Tambah Lancar? Kampus Shopee Kembali Digelar

Mahir dalam bisnis kini tak perlu sulit lagi. Ada Roadshow Kampus Shopee. Tahun ini akan menjangkau lebih dari 30 kota di Indonesia.


Icing ala Korea, Rahasia Legit Bisnis Bolu

8 November 2017

Kue Korea (Bisnis.com)
Icing ala Korea, Rahasia Legit Bisnis Bolu

Cake dengan dekorasi icing yang artistik jauh lebih menggugah selera, meskipun pada kenyataannyaicing seringkali disisihkan atau tidak dikonsumsi.


Muhammadiyah Jajaki Pendirian Holding Company Bisnis Usaha

13 September 2017

Warga memilih gantungan kunci bergambar logo Muhammadiyah yang di jual di Bazar Muktamar Muhammadiyah di Kawasan Mounmen Mandala Makassar, 2 Agustus 2015. Pernak-pernik yang dijual yakni kaos, Pin, Gantungan kunci, mug, dan berbagai produk kerajinan tangan lainnya. TEMPO/Hariandi Hafid
Muhammadiyah Jajaki Pendirian Holding Company Bisnis Usaha

Muhammadiyah tengah menjajaki pendirian holding yang akan memayungi semua unit bisnis usaha yang sudah berjalan.


Mau Buka Bisnis Baru? Contoh Baim Wong yang Belajar dari Medsos  

2 September 2017

Aktor Baim Wong saat menghadiri premier film
Mau Buka Bisnis Baru? Contoh Baim Wong yang Belajar dari Medsos  

Baim Wong (35) tak mau hanyut dalam tren seleb yang berbisnis oleh-oleh
kekinian di sejumlah kota. Baim belajar bikin siomay


Dimas Seto Terjun ke Bisnis Kuliner, Begini Siasat Suksesnya

3 Agustus 2017

Dhini Aminarti dan suaminya, Dimas Seto. Instagram.com
Dimas Seto Terjun ke Bisnis Kuliner, Begini Siasat Suksesnya

Bisnis kuliner oleh-oleh kekinian milik artis kian menjamur. Dimas Seto mengaku tidak takut dengan persaingan bisnis.


Bisnis Menjanjikan, Martha Tilaar Wadahi Penata Rias Artis

21 Juli 2017

Wulan Martha Tilaar. Tempo/Hadriany Puji
Bisnis Menjanjikan, Martha Tilaar Wadahi Penata Rias Artis

PAC MUAster menjadi satu society khusus bagi para profesional penata rias artis


Mau Bisnis Sosial? Intip Trik Nila Tanzil Bikin Travel Sparks

17 Juli 2017

Ilustrasi kegiatan voluntourism, bersama Nila Tanzil dan penari Caci Dance. Travelsparks.co
Mau Bisnis Sosial? Intip Trik Nila Tanzil Bikin Travel Sparks

Keinginan Nila Tanzil menyediakan akses buku bagi anak Indonesia Timur melahirnya bisnis sosial Travel Sparks tahun 2014. Apa kuncinya biar happy?