TEMPO.CO, Jakarta - Valencia Tanoesoedibjo menikah dengan pebulu tangkis Kevin Sanjaya dalam sebuah upacara intim di Le Meurice, Paris, Prancis, pada Kamis, 23 Maret 2023 waktu setempat. Keduanya belum mengumumkan pernikahan di sosial media, namun mereka membagikan kembali unggahan momen bahagia tersebut dari keluarga dan teman-teman dekat.
Dalam foto-foto yang diunggah, putri pengusaha Hary Tanoesoedibjo itu terlihat anggun dengan gaun pengantin renda berwaran putih. Dari unggahan LXE Moments yang menjadi salah satu vendor pernikahan tersebut, diketahui bahwa gaun itu merupakan rancangan Zuhair Murad. Desainer asal Lebanon itu dikenal dengan rancangan gaun-gaun couture yang karyanya sering dipakai selebritas Hollywood, termasuk Priyanka Chopra, Taylor Swift, Jennifer Lopez, Halle Berry, dan Olivia Culpo.
Valencia Tanoesoedibjo mengenakan gaun pengantin Zuhair Murad untuk upacara pernikahannya dengan Kevin Sanjaya di Paris, Kamis, 23 Maret 2023 (Instagram/@lxemoments)
Valencia memilih gaun off shoulder lengan panjang, dilengkapi dengan veil panjang yang dipasang di kepala hingga menyentuh lantai. Dia memadukannya dengan sepatu beads berwarna silver dari Jimmy Choo. Penampilan Velencia terkesan elegan dengan kalung berkilauan dan anting yang serasi.
Wajahnya terlihat flawless dengan makeup natural oleh tim makeup Vanny Adelina. Adapun rambutnya disanggul modern yang terkesan simpel.
Sementara Kevin mengenakan tuksedo broken white dengan kemeja putih dan dasi kupu-kupu berwarna hitam, serasi dengan celananya yang juga hitam.
Valencia Tanoesoedibjo mengenakan gaun Elie Saab untuk resepsi pernikahannya dengan Kevin Sanjaya di Paris, Kamis, 23 Maret 2023 (Instagram/@audreyparisphoto)
Setelah upacara pernikahan yang sakral pasangan ini menggelar resepsi makan malam di sebuah ballroom. Valencia tampak berganti pakaian dengan gaun putih berlengan panjang lainnya. Kali ini dia mengenakan gaun Elie Saab dengan detail kristal dan bulu yang terlihat mewah.
Masih dengan makeup natural, Valencia membiarkan rambutnya yang ikal panjang tergerai. Dia menambahkan tiara silver, melengkapi kalung dan antingnya yang simpel elegan.
Untuk resepsi ini, Kevin mengganti tuksedonya dengan setelan jas hitam dan kemeja putih.
Valencia Tanoesoedibjo dan Kevin Sanjaya bertunangan setelah lamaran yang romantis di Jakarta International Stadium pada 2 Agustus 2022, tepat di momen ulang tahun Valencia.
Pilihan Editor: Pesta Lamaran dari Mulai Sewa Stadion Hingga Berlutut di Kamar Mandi
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.