Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Curhat Sharon Stone Pernah Mengalami Keguguran Sembilan Kali, Merasa Lega setelah Bercerita

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Sharon Stone. Instagram.com/@sharonstone
Sharon Stone. Instagram.com/@sharonstone
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sharon Stone mengungkapkan bahwa dia pernah mengalami keguguran hingga sembilan kali. Hal itu dia ceritakan ketika mengomentari unggahan People yang menampilkan wawancara dengan aktris dan penari Peta Murgatroyd, yang baru-baru ini mengalami keguguran saat suaminya, Maks Chmerkovskiy, berada di Ukraina.

"Kami, sebagai perempuan, tidak memiliki forum untuk membahas kedalaman kehilangan ini. Saya kehilangan sembilan anak karena keguguran," ungkap Stone, 64. Stone kini merupakan ibu dari tiga putra melalui adopsi, Quinn Kelly, Laird Vonne, dan Roan Joseph.

"Ini bukan hal kecil, baik secara fisik maupun emosional, namun kami dibuat merasa bahwa itu adalah sesuatu yang harus ditanggung sendiri dan diam-diam dengan semacam rasa gagal."

Dia melanjutkan, "Alih-alih menerima belas kasih dan empati serta penyembuhan yang sangat kita butuhkan. Kesehatan dan kesejahteraan wanita yang diserahkan pada perawatan ideologi pria telah menjadi lemah, tidak mengetahui fakta, dan berusaha keras menindas."

Stone sebelumnya telah berbicara tentang kegugurannya, yang merupakan akibat dari penyakit autoimun dan endometriosis. Dalam memoarnya pada Maret 2021, "The Beauty of Living Twice", dia mengatakan bahwa mengalami keguguran berkali-kali sempat menghancurkan pemenang Emmy itu.

“Ketika saya kehilangan bayi terakhir saya, saya melewati 36 jam persalinan tanpa melahirkan. Para perawat bahkan tinggal di hari libur mereka bersamaku. Tanpa mereka aku akan sendirian.”

Mantan model itu mengaku lega setelah berbicara secara terbuka tentang masalah kesuburannya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Stone mengadopsi anak sulungnya, Roan, sekarang 22, dengan suaminya Phil Bronstein pada 2000. Setelah mereka bercerai pada tahun 2004, bintang “Casino” itu kemudian mengadopsi Laird, sekarang berusia 17 tahun, dan Quinn, sekarang berusia 16 tahun, masing-masing pada 2005 dan 2006. 

Sharon Stone mengomentari wawancara eksklusif People dengan Murgatroyd, 35, yang berbicara tentang kegugurannya untuk pertama kalinya. Murgatroyd meminta bantuan setelah terkulai di lantai kamar tidur putranya, benar-benar tidak dapat bergerak setelah dites positif terkena virus corona beberapa hari sebelumnya. 

PEOPLE | PAGESIX 

Baca juga: Sharon Stone Beraksi Mengubah Gaun Dolce & Gabbana di Karpet Merah Cannes

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pakar Ungkap Faktor Risiko Bayi Lahir dengan Penyakit Jantung Bawaan

9 hari lalu

Anastasia Solodkova, perawat anestesi melakukan operasi pada bayi yang baru 20 hari dengan penyakit jantung bawaan di Federal Pusat Bedah Kardiovaskular di Siberia Krasnoyarsk, Rusia, 28 September 2016. REUTERS/Ilya Naymushin
Pakar Ungkap Faktor Risiko Bayi Lahir dengan Penyakit Jantung Bawaan

Sejumlah faktor risiko jadi penyebab bayi lahir dengan penyakit jantung bawaan, termasuk faktor genetik dan penggunaan obat-obatan.


Curhat Pilu Isyana Sarasvati Setelah Keguguran dalam Lagu Aku Rindu

26 hari lalu

Isyana Sarasvati. Dok. Isyana Sarasvati
Curhat Pilu Isyana Sarasvati Setelah Keguguran dalam Lagu Aku Rindu

Isyana Sarasvati mencurahkan isi hatinya yang terdalam, terutama tentang perasaan merelakan dan kehilangan dalam single "Aku Rindu".


8 Faktor Risiko Serangan Jantung, Penyebab Kematian Michael Jackson, Lisa Marie Presley hingga Didi Kempot

30 hari lalu

Ilustrasi Serangan Jantung. thestar.com.my
8 Faktor Risiko Serangan Jantung, Penyebab Kematian Michael Jackson, Lisa Marie Presley hingga Didi Kempot

Serangan Jantung merenggut nyawa Michael Jackson, Lisa Marie Presley hingga Didi Kempot. Apa saja faktor risikonya?


Tes Urine Bisa Deteksi Setidaknya 5 Kondisi Kesehatan

51 hari lalu

Ilustrasi urine. Shutterstock
Tes Urine Bisa Deteksi Setidaknya 5 Kondisi Kesehatan

Tes urine adalah alat diagnostik penting yang memberikan deteksi terhadap kesehatan dan membantu ketahui kondisi tubuh secara dini.


Mengenang Komika Babe Cabita, Perjalanan Hidup dan Karya-karyanya

52 hari lalu

Babe Cabita. Foto: Instagram/@raditya_dika
Mengenang Komika Babe Cabita, Perjalanan Hidup dan Karya-karyanya

Babe Cabita melalui perjalanan hidup di berbagai aspek kehidupan, mulai dari komedian sampai bintang iklan. Harusnya hari ini ia merayakan usia ke-44.


Selena Gomez Ungkap Rencana Adopsi Anak Sebelum Bertemu Benny Blanco

53 hari lalu

Selena Gomez. Foto: Instagram/@selenagomez
Selena Gomez Ungkap Rencana Adopsi Anak Sebelum Bertemu Benny Blanco

Sebelum bertemu dengan Benny Blanco, Selena Gomez berencana mengadopsi anak ketika dirinya menginjak usia 35 tahun.


Ragam Makanan yang Memperparah Gejala Endometriosis

54 hari lalu

Ilustrasi gorengan. Shutterstock
Ragam Makanan yang Memperparah Gejala Endometriosis

Meski tak ada obatnya, endometriosis bisa diatasi dengan operasi dan gejala bisa diredakan dengan pola makan dan gaya hidup yang tepat.


Masyarakat Perkotaan Semakin Sadar Risiko Penyakit Autoimun

59 hari lalu

Ilustrasi autoimun. Shutterstock
Masyarakat Perkotaan Semakin Sadar Risiko Penyakit Autoimun

Teknologi untuk mendiagnosis penyakit autoimun juga lebih canggih sekarang.


7 Mitos soal Lupus dan Faktanya

23 Mei 2024

Ilustrasi lupus. Shutterstock
7 Mitos soal Lupus dan Faktanya

Seperti kondisi kesehatan lain, banyak mitos terkait lupus yang membuat orang merasa sulit untuk memahami dan mengelola penyakit ini.


Hari Lupus Sedunia: Pencegahan Lupus Diihat dari Gejalanya

11 Mei 2024

Ilustrasi lupus. Shutterstock
Hari Lupus Sedunia: Pencegahan Lupus Diihat dari Gejalanya

Hari Lupus Sedunia, menengok kata dokter RS Pondok Indah bahwa penyakit lupus adalah penyakit kambuhan yang akan datang dan hilang saat terdiagnosis.