TEMPO.CO, Jakarta - Shandy Aulia sempat menuai kritikan warganet ketika menyekolahkan anaknya, Claire Herbowo, sebelum usianya satu tahun. Warganet menganggap usia tersebut masih terlalu dini untuk mulai bersekolah. Namun, aktris 34 tahun itu memiliki alasan sendiri.
Shandy mengungkapkan hal itu dalam sesi tanya jawab dengan pengikutnya di Instagram, Kamis, 12 Mei 2022. Seorang pengikutnya menanyakan apakah dia tidak takut Claire Herbowo akan merasa bosan sekolah suatu saat nanti.
“Tidak takut, sebenarnya keputusan anak sekolah dini atau tidak adalah pilihan dan otoritas setiap orangtua, setiap orangtua punya pandangan dan pola pikir yang berbeda-beda, dan sangat wajar,” tulis Shandy di unggahannya.
Shandy dan suaminya, David Herbowo, menyekolahkan Claire saat anak mereka itu berusia 11 bulan. Dia mengatakan tidak takut anaknya yang kini berusia dua tahun itu bosan sekolah karena setiap fase dan level sekolah anak disesuaikan dengan usianya. Jadi, anak akan mendapatkan pelajaran dan pengalaman yang berbeda di setiap level pendidikan yang dia lalui.
Selain itu, dia dan David juga berhati-hati memilih sekolah untuk Claire. Mereka sudah memastikan kurikulum sekolah yang akan dimasuki.
“Karena itu sekolah dini untuk anak sebagai orang tua kita sangat perlu mengetahui sangat detail,” dia menambahkan.
Menurut Shandy, sekolah di usia lebih dini sangat diperlukan karena memberikan banyak manfaat untuk anak. Di sekolah, Claire belajar untuk menghadapi teman dan bersosialisasi dengan anak-anak seusianya, belajar mengikuti arahan, belajar setiap harinya untuk berkegiatan tentunya dengan porsinya. “(Dia) belajar mengontrol emosi tanpa kehadiran orangtuanya saat di sekolah dan belajar mencari solusi dan berusaha sendiri saat di sekolah,” kata Shandy.
Shandy Aulia memang sangat memperhatikan pendidikan anaknya. Di tengah kesibukannya, dia selalu berusaha mengantar dan menjemput sendiri Claire di sekolah. Setelah menjemput Claire, Shandy akan mengantarnya pulang ke rumah lalu dia melanjutkan kerjanya.
Baca juga: Shandy Aulia Ajarkan Anak Mengendalikan Diri, Beli Mainan Dibatasi
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.