Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Jenama Fashion Buttonscarves Bertahan selama Pandemi

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Koleksi Raya Buttonscarves Maharani Series yang berkolaborasi dengan selebriti asal Malaysia Elfira Loy (Doc. Buttonscarves)
Koleksi Raya Buttonscarves Maharani Series yang berkolaborasi dengan selebriti asal Malaysia Elfira Loy (Doc. Buttonscarves)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Pelaku usaha harus melakukan berbagai adaptasi dan inovasi guna mempertahankan bisnis di tengah Pandemi Covid-19. Namun jenama modest fashion lokal Buttonscarves mengaku tidak mengubah banyak strategi bisnis selama pandemi berlangsung. Ini karena Buttonscarves telah fokus mempercayakan penjualan produknya melalui platform e-commerce dari awal berdiri sehingga tidak merasakan dampak yang begitu besar ketika pandemi melanda.

Salah satu platform yang dipercaya Buttonscarves adalah Zalora. Selain Buttonscarves, Zalora menggandeng ribuan jenama populer dan terpercaya untuk memenuhi preferensi belanja pelanggannya.

Buttonscarves merupakan brand yang memiliki fokus penjualan produk premium lifestyle bagi wanita, seperti scarf, sepatu, tas, aksesoris, hingga pakaian melalui lini bisnis Benang Jarum.

"Sejak memulai bisnis ini, kami fokus untuk menjaga kualitas produk yang premium agar tidak kalah bersaing di pasar lokal maupun global. Hingga kini kami telah berhasil menyapa pelanggan di negara tetangga dan memperluas lini bisnis di ranah online," kata Linda Anggrea, Founder Buttonscarves dalam keterangannya pada Kamis, 2 September 2021.

Linda menambahkan pihaknya konsisten untuk memberikan konten dan kampanye menarik bagi followers sehingga penting bagi mereka untuk terus menjalin kolaborasi dengan platform e-commerce, salah satunya ZALORA, dalam memasarkan produk-produknya.

Selama pandemi, Buttonscarves melakukan sedikit adaptasi untuk menunjang eksistensi bisnisnya tetap terjaga, seperti menutup beberapa gerai offline sementara dan fokus pada pemasaran serta penjualan online.

Adapun beberapa upaya atau strategi bisnis yang dilakukan Buttonscarves dari awal hingga kini seperti fokus pada kualitas produk, memperluas lini bisnis dan produk, bekerja sama dengan platform e-commerce guna mendapatkan berbagai dukungan penjualan dan pemasaran.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kemudian membentuk kolaborasi dengan sosok publik figur ternama dalam membentuk karakter brand Buttonscarves dan memaksimalkan jalur pemasaran online seperti digital ads, live streaming serta social media.

Dari berbagai upaya dan inovasi yang diberikan oleh Buttonscarves, pada tahun 2021, Buttonscarves berhasil menerima penghargaan dari Zalora dengan predikat “Best Muslim Wear Category” untuk performa bisnisnya di tahun 2020 bersama Zalora.

Bertepatan dengan Hari Solidaritas Hijab Internasional pada 4 September mendatang, Linda juga memiliki harapan bersama dengan Buttonscarves untuk dapat mendukung lebih banyak wanita muslim di Indonesia bahkan dunia.

“Buttonscarves berharap dapat menggiring image wanita berhijab agar tetap modern dan stylish sehari-hari dengan meluncurkan produk-produk berkualitas dan bervariasi. Dengan begitu kami berharap akan semakin banyak wanita muslim yang tertarik dan percaya diri menggunakan hijab, dan Buttonscarves dapat menjadi brand yang selalu mendukung mereka melalui nilai-nilai yang positif," kata Linda.

Baca juga: Buttonscarves dan RiaMiranda Luncurkan Koleksi The Xanadu Bawa Kebahagiaan

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

3 jam lalu

Seorang pria yang mengenakan masker berjalan melewati ilustrasi virus di luar pusat sains regional di tengah wabah penyakit virus corona (COVID-19), di Oldham, Inggris, 3 Agustus 2020. [REUTERS/Phil Noble]
Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.


Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

20 jam lalu

Ilustrasi wanita mengenakan celana jeans ketat. AP/Alastair Grant
Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

Dalam beberapa kasus ingin tampil menarik dengan pakaian tertentu tapi justru berdampak pada kesehatan. Berikut penyebabnya.


Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

2 hari lalu

Ilustrasi belanja. Shutterstock
Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

Riset menyatakan bahwa preferensi konsumen belanja offline setelah masa pandemi mengalami kenaikan hingga lebih dari 2 kali lipat.


Tampil Kasual dengan Baju Flanel

7 hari lalu

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

Baju flanel dapat dibeli baik di toko fisik ataupun toko online seperti Shopee


Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

15 hari lalu

Seorang gadis dengan blus ala boho chic menghadiri Coachella Valley Music & Arts Festival 2016, di Indio, California.  Matt Cowan/Getty Images for Coachella
Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.


Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

20 hari lalu

Victoria Beckham. Instagram.com/@victoriabeckham
Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

Koleksi Victoria Beckham dan Mango yang terbaru dari rangkaian kolaborasi para penggemar street fashion


Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

24 hari lalu

Terdakwa kasus pencemaran nama baik, Ahmad Dhani mengenakan peci hitam saat menjalani sidang lanjutan di PN Surabaya, Selasa, 12 Februari 2019. Saat ini Dhani sedang menjalani sidang atas kasus yang terjadi di Surabaya. ANTARA/HO/Ali Masduki
Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

Peci yang identik dengan busana lebaran telah dikenal masyarakat sejak ratusan tahun lalu.


Restrukturisasi Kredit Covid-19 Resmi Berakhir, BRI Optimistis Tak Berdampak Signifikan pada Kinerja

24 hari lalu

Direktur Utama BRI Sunarso pada Press Conference Pemaparan Kinerja Keuangan Kuartal IITahun 2022 pada Rabu, 27 Juli 2022.
Restrukturisasi Kredit Covid-19 Resmi Berakhir, BRI Optimistis Tak Berdampak Signifikan pada Kinerja

BRI tetap optimistis atas keputusan OJK untuk menghentikan stimulus restrukturisasi kredit terdampak Covid-19.


BPS: Kunjungan Wisman Februari 2024 Naik 11,67 Persen, tapi Masih Lebih Rendah Dibandingkan Sebelum Pandemi

25 hari lalu

Sejumlah wisatawan mancanegara (wisman) mengunjungi Pantai Batu Bolong di Badung, Bali, Rabu 3 Mei 2023. Sebanyak 370.832 orang wisman tercatat mengunjungi Pulau Bali pada bulan Maret 2023 atau meningkat 14,59 persen dibandingkan bulan sebelumnya dengan mayoritas wisatawan yang berasal dari Australia, India, dan Singapura. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
BPS: Kunjungan Wisman Februari 2024 Naik 11,67 Persen, tapi Masih Lebih Rendah Dibandingkan Sebelum Pandemi

Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan terjadi kenaikan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara atau wisman pada Februari 2024.


10 Ide Outfit untuk Bukber yang Buat Penampilan Makin Cantik

26 hari lalu

Agar tampilan bukber makin stylish, berikut ini beberapa rekomendasi ide outfit untuk bukber yang bisa Anda coba. Tampilan jadi cantik.  Foto: Pinterest
10 Ide Outfit untuk Bukber yang Buat Penampilan Makin Cantik

Agar tampilan bukber makin stylish, berikut ini beberapa rekomendasi ide outfit untuk bukber yang bisa Anda coba. Tampilan jadi cantik.