"

Cara Kim Kardashian Menjelaskan Rencana Perceraian kepada North West

Reporter

Editor

Mila Novita

Kim Kardashian bersama Kanye West dan ketiga anaknya. Instagram.com/@kimkardashian
Kim Kardashian bersama Kanye West dan ketiga anaknya. Instagram.com/@kimkardashian

TEMPO.CO, Jakarta - Rencana perceraian Kim Kardashian dan Kanye West, sudah tersebar di media. Namun, tak semua anaknya tahu. Hanya North West, anak sulung mereka, yang mengetahui kabar ini. 

North West diberitahu langsung oleh Kim. Menurut sumber, Kim duduk bersama North dan berbicara empat mata tentang perceraian ini. 

North dilaporkan cukup mengerti dengan keputusan orang tuanya setelah bintang Keeping Up with the Kardashians dan rapper itu diberitakan berjuang untuk pernikahan mereka selama setahun terakhir. Bahkan mereka telah tinggal di negara bagian yang terpisah.

“Anak-anak yang lebih kecil tidak tahu apa yang terjadi, tapi North tahu. Kim mendudukkannya sendiri untuk memberitahunya, tapi anak yang lebih kecil tidak diberi tahu,” kata satu sumber kepada HollywoodLife, dikutip Senin, 22 Februari 2021. 

“Kim dan Kanye sudah lama hidup seperti ini. Tahun lalu persis seperti ini di mana mereka menjalani kehidupan terpisah baik secara fisik maupun emosional, jadi apakah ada dokumen atau tidak, mereka tidak hidup dalam situasi perkawinan konvensional," kata sumber itu. 

Meski telah mengetahui kondisinya, kabar perceraian ini disebut tidak mengubah anak-anak pasangan itu. “Mungkin bisa sedikit lebih mudah karena sekarang pengacara bisa menangani apa saja. Bagaimanapun juga, hubungan mereka sangat tegang, tetapi mereka ingin mencoba melakukan yang terbaik dalam mengasuh bersama. ”

Selain North, Kim dan Kanye memiliki tiga anak lainnya, yaitu Saint, 5, Chicago, 3, dan Psalm, 1. 

Meski berpisah, Kim dan Kanye ingin tetap dekat dengan anak-anak. Sumber lain mengatakan bahwa Kanye West ingin memiliki tempat tinggal di Los Angeles agar bisa dekat dengan mereka, meski lebih banyak menghabiskan waktu di peternakan mereka di Wyoming. 

“Dia sangat membenci LA karena paparazi, kebisingan, dan kerumunan orang. Dia suka diisolasi dengan tim yang sangat kecil di sekitarnya. Saat itulah dia paling kreatif dan paling bahagia," ujar sumber itu. 

Kim Kardashian secara resmi mengajukan gugatan cerai dari Kanye pada 19 Februari setelah hampir tujuh tahun menikah. Tak satu pun dari mereka yang berbicara secara terbuka tentang perpecahan itu. Kim juga dilaporkan meminta hak asuh fisik dan hukum bersama atas anak-anak tersebut dan berencana menjalani co-parenting atau pengasuhan bersama yang sehat untuk keempat anak mereka.








SZA Jadi Model SKIMS, Kim Kardashian Puji Kejujuran dan Energinya

17 jam lalu

SZA. Instagram.com/@sza
SZA Jadi Model SKIMS, Kim Kardashian Puji Kejujuran dan Energinya

Penyanyi rap SZA menjadi model kampanye Fits Everyone SKIMS milik Kim Kardashian


Kelsea Ballerini Cerita Penampilan Fisiknya Berubah Usai Perceraian

3 hari lalu

Kelsea Ballerini berpose di karpet merah CMT Music Awards di Music City Center, Nashville, 7 Juni 2017. AP/Sanford Myers
Kelsea Ballerini Cerita Penampilan Fisiknya Berubah Usai Perceraian

Kelsea Ballerini mengatakan ia kehilangan banyak rambut setelah bercerai dengan Morgan Evans


Momen Kim Kardashian Ajak Saint West Bertemu Kylian Mbappe

4 hari lalu

Kim Kardashian mengajak putranya Saint West, dan beberapa temannya menonton pertandingan sepak bola. Instagram.com/@kimardashian
Momen Kim Kardashian Ajak Saint West Bertemu Kylian Mbappe

Setelah pertandingan Arsenal dan Sporting Lisbon, Kim Kardashian juga mengajak putranya, Saint West nonton Paris Saint Germain dan Stade Rennais


PSG dan Arsenal Tumbang di Kandang, Gara-gara Kim Kardashian Nonton di Stadion?

5 hari lalu

Penyerang PSG Kylian Mbappe dan pemain Rennes Christopher Maurice Wooh setelah pertandingan Liga Prancis di Parc des Princes, Paris, 19 Maret 2023. REUTERS/Gonzalo Fuentes
PSG dan Arsenal Tumbang di Kandang, Gara-gara Kim Kardashian Nonton di Stadion?

Banyak pengguna jejaring sosial menyebut kekalahan PSG dan Arsenal di kandang sebagai "Kutukan Kim Kardashian".


Jennifer Aniston Tiru Gaya Marilyn Monroe Kim Kardashian di Met Gala

7 hari lalu

Jennifer Aniston melakukan pemotretan di Paris untuk film Netflix Murder Mystery 2, Kamis, 16 Maret 2022.
Jennifer Aniston Tiru Gaya Marilyn Monroe Kim Kardashian di Met Gala

Jennifer Aniston menghadiri pemotretan untuk film terbarunya di Netflix, Murder Mystery 2, di Paris dengan gaun nude seperti Marilyn Monroe.


Kelly Clarkson Cerita Reaksi Memilukan Anak-anaknya ketika Berpisah dengan Suami

10 hari lalu

Kelly Clarkson. Instagram.com/@kellyclarkson
Kelly Clarkson Cerita Reaksi Memilukan Anak-anaknya ketika Berpisah dengan Suami

Kelly Clarkson berbagi bahwa anak-anaknya sangat jujur tentang perasaan mereka terkait perceraiannya dengan Brandon Blackstock.


Kris Jenner Warnai Rambut Pirang Platinum untuk Video Musik Meghan Trainor

14 hari lalu

Kris Jenner di video musik Meghan Trainor
Kris Jenner Warnai Rambut Pirang Platinum untuk Video Musik Meghan Trainor

Kris Jenner menciptakan momen Marilyn Monroe dengan gaun putih dan rambut pirang di video musik Meghan Trainor.


Met Gala 2023 Kemungkinan Tanpa Kim Kardashian Bersaudara

15 hari lalu

Kim Kardashian tiba di Met Gala bertema In America: An Anthology of Fashion di Metropolitan Museum of Art di New York City, New York, AS, 2 Mei 2022. REUTERS/Andrew Kelly
Met Gala 2023 Kemungkinan Tanpa Kim Kardashian Bersaudara

Tahun lalu untuk pertama kalinya saudari Kim Kardashian Khloe dan Kourtney datang ke Met Gala.


Kim Kardashian Kesulitan Naik Tangga saat Pakai Rok Dolce & Gabbana

26 hari lalu

Kim Kardashian. Instagram.com/kimkardashian
Kim Kardashian Kesulitan Naik Tangga saat Pakai Rok Dolce & Gabbana

Kim Kardashian mencoba mengukur beberapa langkah di Milan Fashion Week dengan gaun vintage Dolce & Gabbana yang ketat.


Gisele Bundchen Tampil Edgy Jadi Model Sampul Vogue Italia

30 hari lalu

Gisele Bundchen menjadi model sampul Vogue Italia. Instagram.com/@ibkamara
Gisele Bundchen Tampil Edgy Jadi Model Sampul Vogue Italia

Gisele Bundchen tampil berbeda dengan gaya busana edgy dan berani