TEMPO.CO, Jakarta – Lisa Blackpink genap berusia 22 tahun pada 27 Maret 2019. Dikulik dari sisi astrologi, tanggal 27 Maret termasuk zodiak Aries. Zodiak dengan simbol domba ini meliputi tanggal lahir 21 Maret hingga 19 April. Sebagai rapper di girlband Blackpink, Lisa Blackpink dikenal energik dan modis dalam berpenampilan. Ternyata dua gambaran tersebut mewakili sejumlah ciri yang melekat pada pribadi Aries.
Baca juga: 3 Zodiak yang Bakal Punya Niat Selingkuh
Ciri-ciri kepribadian Aries adalah kreatif, penuh semangat, dan energik. Melansir dari laman Astrology, zodiak Aries menghadapi tantangan yang muncul dengan penuh semangat. Perempuan Aries juga sangat efisien dalam melakukan pekerjaan dan tidak menyukai mentoleransi kegagalan.
Aries identik dengan elemen api yang identik dengan kreativitas dan spontanitas. Mereka juga dikenal pantang menyerah dalam mencapai target yang diinginkan. Selain itu, mereka senang mengambil rehat sejenak untuk memulihkan energi.
Unggahan Insta Story Lisa Blackpink @lalalalisa_m
Sedangkan di laman Zodiac Fire, gambaran pribadi Aries yang dipaparkan pertama kali adalah berjiwa kepemimpinan. Mereka dikenal bisa mengambil alih situasi dan memimpin tim menuju kesuksesan. Digambarkan pula sosok Aries loyal kepada orang-orang terdekat dalam keadaan apa pun. Aries juga senang berkata apa adanya, sehingga membuat sosoknya bisa menjadi super manis ataupun ditakuti karena kejujurannya.
Meskipun penuh semangat, kreatif dan berjiwa kepemimpinan, Aries memiliki hati yang sensitif. Jadi, jangan coba-coba bermain dengan hatinya. Ketika perasaan cinta mereka dihancurkan, Aries membutuhkan waktu yang lama sebelum memulai hubungan baru.
Zodiak Aries juga tidak senang menunggu lama. Ciri ini selaras dengan gayanya yang selalu aktif. Mereka tidak senang jika ada yang memperlambat dalam soal waktu. Terkait pribadinya aktif, Aries juga benci melakukan hal-hal yang itu saja. Mereka akan mudah bosan dengan rutinitas yang sama dalam waktu panjang.
Berkat pribadi energik dan penuh semangat, Aries selalu ditunggu-tunggu kehadirannya dalam suatu pesta atau acara. Mereka mampu mengubah suasana yang membosankan atau hening menjadi kemeriahan. Banyak orang yang nyaman berada di sekitar Aries.