Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Erha Clinic Buat Produk Perawatan Kulit dan Rambut tanpa Resep

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Erha Clinic. Istimewa
Erha Clinic. Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Erha Clinic meluncurkan produk perawatan kulit dan rambut tanpa resep untuk pencegahan dan perawatan. Head of Business Development Erha Clinic, dokter Norita Sembada mengatakan produk tanpa resep yang diberi nama Over The Counter atau OTC ini terdiri dari sebelas jenis yang dapat dipilih sesuai kebutuhan.

Produk OTC Erha ditargetkan untuk kondisi kulit dan rambut normal, bermasalah ringan sampai sedang, serta pencegahan atau rumatan," kata Norita kepada Tempo. "Produk OTC Erha tidak dimaksudkan untuk kondisi wajah bermasalah sedang hingga berat.

Norita mencontohkan, OTC Erha untuk acne ditujukan untuk wajah berminyak dan cenderung berjewarat dengan komedo. Namun OTC Acne Erha tidak disarankan dipakai pada wajah berjerawat sedang dan berat, di mana banyak pustule (jerawat bernanah), nodul atau bintil serta kondisi jerawat yang kronis.

Ada pula OTC Erha untuk pertumbuhan rambut yang dimaksudkan untuk menjaga kondisi rambut dan kulit kepala tetap sehat serta mengatasi kerontokan rambut ringan sampai sedang dengan indikasi kerontokan kurang dari 50 helai rambut sehari.

Sedangkan untuk masalah kulit dan rambut dalam kondisi sedang sampai berat, maka pasien harus mendapatkan diagnosa dan perawatan yang lebih tepat dan menyeluruh dengan cara berkonsultasi ke dokter.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Group Brand Senior Manager Erha, Ferry Budiyanto mengatakan produk OTC Erha yang dapat dibeli tanpa resep di pusat-pusat perbelanjaan di berbagai kota di Indonesia. Ferry mencontohkan salah satu contoh pentingnya konsep personalized dapat ditemukan pada produk untuk kulit kepala. Jika di pasaran ada banyak sampo anti-ketombe yang menekankan penyelesaian masalah pada kulit kepala, kenyataannya ketombe bukanlah satu-satunya masalah yang dapat timbul pada kulit kepala.

Satu dari sebelas produk OTC ERHA untuk perawatan rambut. Istimewa

Selain ketombe, beberapa persoalan pada kulit kepala antara lain kulit terasa gatal atau seperti terbakar, sampai kulit bersisik berwarna putih atau kuning. Semua ini adalah gejala dermatitis seboroik pada kulit kepala. "Karena itu kami menghadirkan OTC Erha Scalp Care Shampoo yang lebih spesifik dalam mengatasi masalah pada kulit kepala," ucap Ferry Budiyanto.

Norita Sembada mengingatkan OTC Erha dipakai untuk pencegahan dan perawatan, bukan untuk mengatasi masalah kulit dan rambut yang lebih berat dan kompleks. "Produk OTC Erha bukan ancaman pasien beralih dari konsultasi dokter, melainkan sebagai jembatan bagi pengguna produk perawatan kulit dan rambut lainnya untuk beralih ke OTC Erha," ucap dia.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Macam Perawatan Kulit untuk Rosacea, Suntik sampai Laser

1 jam lalu

Maia Estianty menunjukkan foto wajahnya yang kemerahan karena penyakit rosacea. Foto: tangkapan layar YouTube Maia AlElDul TV
Macam Perawatan Kulit untuk Rosacea, Suntik sampai Laser

Dermatolog mengatakan pengobatan penyakit kulit rosacea bisa dilakukan dengan beberapa modalitas seperti suntik atau laser.


5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

1 hari lalu

Ilustrasi pijat bayi. massagemag.com
5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.


Saran Dermatolog buat Penderita Rosacea agar Tak Semakin Parah

3 hari lalu

Ilustrasi Rosacea. Wikimedia.org
Saran Dermatolog buat Penderita Rosacea agar Tak Semakin Parah

Empat jenis produk perawatan kulit dibutuhkan penderita rosacea demi mengurangi keluhan gatal-gatal. Simak saran dermatolog.


Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

11 hari lalu

Ilustrasi perempuan memakai pelembap. (Self)
Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

Lanolin adalah pelembab kulit untuk mencegah dan mengatasi kulit yang kering, kasar, gatal, atau iritasi.


Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

11 hari lalu

Model yang kerap menjadi model di peragaan busana untuk rumah mode papan atas seperti Givenchy, Dolce and Gabbana, dan Roberto Cavalli, Izabel Goulart terlihat seksi saat mengahdiri penayangan film
Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

Roberto Cavalli perancang busana asal Italia ternama itu tutup usia di angka 83 tahun.


Tanda Sudah Waktunya Potong Rambut, Termasuk Migrain

21 hari lalu

Ilustrasi wanita potong rambut. Freepik.com/Racool_studio
Tanda Sudah Waktunya Potong Rambut, Termasuk Migrain

Ada tanda-tanda umum sudah waktunya Anda potong rambut, bukan hanya karena sudha terlalu panjang. Berikut di antaranya


6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

25 hari lalu

Ilustrasi jerawat (Freepik)
6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

Jerawat adalah masalah umum pada orang dewasa dan beberapa kebiasaan perawatan kulit bisa membuatnya semakin parah.


Seorang Wanita Cedera Ginjal setelah Meluruskan Rambut, Ini Sebabnya

28 hari lalu

Ilustrasi perempuan perawatan rambut di salon. Foto: Freepik.com/Prostooleh
Seorang Wanita Cedera Ginjal setelah Meluruskan Rambut, Ini Sebabnya

Seorang wanita muda mengalami cedera ginjal setelah melakukan pelurusan rambut di salon. Penyebabnya kandungan zat berbahaya pada produk.


Tips Tampil dengan Kulit Sehat dan Glowing Saat Lebaran

28 hari lalu

Diskusi soal kesehatan kulit dengan tim MS GLOW Aesthetic Clinic/MS Glow
Tips Tampil dengan Kulit Sehat dan Glowing Saat Lebaran

Ada sejumlah langkah perawatan wajah yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kulit sehat saat Lebaran.


7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

31 hari lalu

Ilustrasi Semangka
7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.