TEMPO.CO, Jakarta - Lepas dari pelukan Lee Min Ho, hari ini publik dikejutkan dengan kabar Suzy telah resmi berpacaran dengan aktor serial Goblin, Lee Dong Wook. Pesona Suzy yang mampu menaklukkan dua aktor paling digemari di industri hiburan Korea membuat orang penasaran, apa yang membuat Lee Min Ho dan Lee Dong Wook bertekuk lutut pada Suzy?
Untuk menjawabnya, Anda mungkin perlu mengetahui lima kualitas unggul dari pribadi Suzy yang belum tentu dipunyai semua artis wanita atau bahkan wanita pada umumnya. Simak ulasannya berikut ini.
Baca juga: 6 Artis Korea yang Berani Pamer Wajah Tanpa Makeup
Menyenangkan

Sejak awal debut bersama grup Miss A, Suzy dikenal sebagai penyanyi idola dengan perilaku ramah, menyenangkan, dan periang. Sikap baik Suzy di hadapan penggemar tidak hanya dilakukan untuk menyenangkan penggemarnya, tetapi terasa sangat tulus dari hatinya. Suzy sangat mudah akrab dengan orang-orang di lokasi syuting dan Suzy tidak pernah menunjukkan wajah tidak menyenangkan di depan orang. Kalau sama fans saja segitu perhatian, apalagi dengan pacar?
Sederhana

Kehidupan para artis idola lekat dengan citra glamor dan mewah. Namun tidak demikian dengan Suzy. Ia dikenal sebagai gadis yang sederhana baik dalam penampilan maupun gaya hidup. Suzy bahkan tidak malu-malu mengunggah foto dengan wajah polos tanpa riasan. Kesederhanaan Suzy ini pula yang disebut-sebut menarik perhatian Lee Dong Wook.
Tidak Materialistis
Dengan popularitasnya yang tinggi dan penghasilan yang semakin meroket, Suzy tidak berubah menjadi wanita materialistis. Misalnya, saat ia memutuskan meneruskan kontrak dengan agensi JYP Entertainment tahun lalu, Suzy sama sekali tidak menyinggung soal pembagian honor di surat kontrak terbarunya. “Ketika kau mengatakan ingin memperpanjang kontrak, saya melihat syarat dan ketentuannya. Saya kaget melihat kau tidak meminta apapun yang berlebihan. Kau bahkan tidak mencoba mengakali saya dan kau tidak mempermasalahkan uang,” kata pimpinan agensi Park Jin Young saat bertemu Suzy di acara Party People pada 15 Oktober lalu.
Sayang Keluarga
Berjiwa Sosial
Dengan penghasilan sebesar 10 miliar won atau sebesar 119 miliar rupiah dalam setahun di luar penghasilan dari Miss A, Suzy tak lupa pada sesama. Suzy sudah lama dikenal aktif memberikan donasi untuk aksi sosial. Ia menyalurkan dana dalam jumlah besar untuk membantu keluarga dengan pendapatan rendah, biaya pengobatan orang tidak mampu, hingga korban tragedi Kapal Sewol pada 2014 silam. Pada Maret tahun lalu Suzy mendonasikan seratus juta won (1,19 miliar rupiah) untuk Life Share, badan amal untuk membantu terapi fisik pasien tidak mampu di Korea.