Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Mudah Mengobati Herpes di Rumah  

image-gnews
Ilustrasi minyak zaitun. itsfordinner.com
Ilustrasi minyak zaitun. itsfordinner.com
Iklan

TEMPO.COJakarta - Herpes adalah infeksi yang disebabkan oleh virus herpes simpleks atau HSV. Herpes dapat terjadi di berbagai bagian tubuh, tapi yang paling sering pada mulut atau alat kelamin. HSV terdiri atas dua jenis, yakni HSV1 atau herpes oral, yang dapat menyebabkan luka di sekitar mulut dan wajah, dan HSV2, yang menyebabkan herpes pada alat kelamin. 

Herpes dapat mempengaruhi baik pria maupun wanita dan bisa sangat menyakitkan. Tandanya adalah bentuk lecet merah, bengkak, dan berisi cairan kecil atau luka. Herpes bisa terjadi melalui kontak langsung (seks, ciuman, atau sentuhan) atau tidak langsung (dengan berbagi barang pribadi orang yang terinfeksi). 

HSV sangat menular dan bisa menyebabkan infeksi otak, kanker, dan sebagainya. Efek herpes dapat diminimalkan dengan pengobatan sederhana di rumah. Berikut ini delapan pengobatan rumah untuk mencegah wabah herpes.

*Es batu 
Berikan kompres es di luka herpes. Ambil beberapa es batu, hancurkan, dan masukkan dalam selembar kain. Tempelkan pada luka selama 10-15 menit. Tindakan ini akan membantu mengurangi rasa sakit dan pembengkakan. Lakukan beberapa kali dalam sehari. 

#Spa dan air hangat
Gunakan air hangat untuk memberikan efek menenangkan pada luka. Gunakan sabun yang baik untuk menjaga daerah yang terinfeksi dan pakai kain bersih untuk mengeringkannya. Jangan gunakan sabun atau kain orang lain. 

#Minyak zaitun
Minyak zaitun ampuh melembapkan kulit. Sifatnya yang kaya antioksidan dapat menyembuhkan luka herpes. Panaskan satu cangkir minyak zaitun, lalu tambahkan sedikit minyak lavender dan lilin lebah di dalamnya. Setelah campuran dingin, tempelkan pada wilayah yang terinfeksi.

#Baking soda
Bahan yang efektif untuk mengobati herpes adalah baking soda. Ambil bola kapas dan rendam dalam baking soda, kemudian tempelkan pada daerah yang terinfeksi untuk membantu mengeringkan luka. Pastikan baking soda tidak terkontaminasi zat lain.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

#Lidah buaya
Lidah buaya dapat digunakan untuk menyembuhkan lecet akibat herpes, bisa juga menggunakan gel lidah buaya. 

#Echinacea
Tanaman obat ini memiliki sifat antivirus yang sangat baik dan meningkatkan kekebalan tubuh. Semua bagian tanaman ini dapat digunakan untuk menyembuhkan herpes dan bisa dikonsumsi dalam bentuk teh dan jus.

#Teh hitam
Teh hitam kaya tanin, antivirus, dan anti-inflamasi, juga membuatnya baik untuk mengobati herpes. Ambil kantong teh hitam dan buat larutan air teh, diamkan hingga dingin, kemudian oleskan pada luka. 

#Lemon
Balsam lemon adalah obat herbal yang sangat efektif menyembuhkan herpes. Flavonoid, fenolik, dan asam rosmarinik di balsam lemon membantu menyembuhkan lepuhan herpes. Rendam kapas di balsam lemon dan oleskan pada luka.

BISNIS

Artikel lain:
Ladies, Ayo Konsumsi 10 Makanan Sahabat Liver Ini
Penyebab Mata Gatal
8 Hal yang Sering Menyebabkan Masalah pada Mata

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

3 hari lalu

Ilustrasi Semangka
7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.


Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

5 hari lalu

Ilustrasi kolesterol. Shutterstock
Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

Tingginya tingkat kolesterol biasanya dibarengi dengan gejala yang meningkatkan risiko penyakit jantung, stroke, dan masalah kesehatan lainnya.


5 Manfaat Minum Air Kelapa Hijau saat Berbuka Puasa

10 hari lalu

Ilustrasi kelapa muda (Pixabay.com)
5 Manfaat Minum Air Kelapa Hijau saat Berbuka Puasa

Tidak hanya segar, air kelapa hijau juga memiliki sejumlah manfaat yang signifikan bagi kesehatan tubuh.


6 Bahaya Konsumsi Santan secara Berlebihan

10 hari lalu

Ilustrasi santan kelapa. shutterstock.com
6 Bahaya Konsumsi Santan secara Berlebihan

Penting untuk menyadari bahwa santan juga memiliki sejumlah bahaya yang perlu diwaspadai, terutama jika dikonsumsi secara berlebihan.


Penelitian Menunjukkan: Banyak Penyakit yang Bisa Timbul karena Kurang Tidur

12 hari lalu

Ilustrasi tidur. Pixabay
Penelitian Menunjukkan: Banyak Penyakit yang Bisa Timbul karena Kurang Tidur

Kekurangan waktu tidur akan menyebabkan tubuh seseorang mengalami beberapa masalah. Apa saja?


5 Manfaat Mengurangi Konsumsi Gula bagi Tubuh

13 hari lalu

Ilustrasi gula di dalam wadah. Foto: Freepik.com
5 Manfaat Mengurangi Konsumsi Gula bagi Tubuh

Mengurangi konsumsi gula dapat memberikan dampak yang baik untuk tubuh. Apa saja?


Ketahui Suhu AC untuk Bayi yang Ideal Berdasarkan Usianya

16 hari lalu

Suhu AC untuk bayi perlu disesuaikan sesuai dengan usianya. Hal ini agar suhu tidak terlalu dingin atau panas. Berikut ini informasinya. Foto: Canva
Ketahui Suhu AC untuk Bayi yang Ideal Berdasarkan Usianya

Suhu AC untuk bayi perlu disesuaikan sesuai dengan usianya. Hal ini agar suhu tidak terlalu dingin atau panas. Berikut ini informasinya.


5 Manfaat Makan Pepaya

16 hari lalu

Ilustrasi buah pepaya. Unsplash.com/Pranjall Kumar
5 Manfaat Makan Pepaya

Pepaya mengandung berbagai nutrisi dan bermanfaat bagi kesehatan. Apa saja?


Bolehkah Makan Gorengan Saat Berbuka Puasa? Ini Penjelasannya

16 hari lalu

Bolehkah makan gorengan saat berbuka puasa? Jawabannya adalah boleh, namun tetap mempertimbangkan asupannya. Ini penjelasan lengkapnya. Foto: Canva
Bolehkah Makan Gorengan Saat Berbuka Puasa? Ini Penjelasannya

Bolehkah makan gorengan saat berbuka puasa? Jawabannya adalah boleh, namun tetap mempertimbangkan asupannya. Ini penjelasan lengkapnya.


Benarkah Olahraga Berlebihan Bisa Menyebabkan Disfungsi Ereksi?

21 hari lalu

ilustrasi olahraga treadmill (pixabay.com)
Benarkah Olahraga Berlebihan Bisa Menyebabkan Disfungsi Ereksi?

Meski dapat meningkatkan risiko kesehatan tertentu, namun olahraga berlebihan tidak menyebabkan impoten atau disfungsi ereksi (DE).