Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Asupan Penetralisir Daging Kambing agar Tak Ganggu Kesehatan

Editor

Rini Kustiani

Sajian ayam saus mole, begitu menggoda selera. Masakan Maroko didominasi oleh bumbu rempah-rempah, dan berbagai macam jenis daging seperti, domba, sapi, kambing dan ayam. 8 Desember 2014. AP Photo/Matthew Mead.
Sajian ayam saus mole, begitu menggoda selera. Masakan Maroko didominasi oleh bumbu rempah-rempah, dan berbagai macam jenis daging seperti, domba, sapi, kambing dan ayam. 8 Desember 2014. AP Photo/Matthew Mead.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Umat Muslim akan merayakan Idul Adha pada 1 September 2017. Seperti yang sudah menjadi tradisi, hidangan berbahan dasar daging kambing akan menjadi teman di rumah dalam wujud sate, gulai, semur, dan tongseng. Namun sebelum mengkonsumsi daging kambing, pahami dulu hal-hal berikut ini agar makan tetap nikmat dan kesehatan tetap terjaga. Baca: Rambu Sebelum Makan Daging Sapi dan Kambing

Seperti juga daging sapi, daging kambing adalah jenis daging merah dan mengandung protein dan zat besi yang sangat tinggi tapi rendah lemak. Selain daging, orang juga mengkonsumsi susu kambing, dan menggunakan kulit dan bulunya untuk berbagai peralatan.

Seperti dilansir Women Planetdaging kambing mengandung vitamin B, vitamin E, vitamin K, kolin, protein, lemak alami, betain, kolesterol, asam amino, dan mineral seperti mangan, zat besi, kalsium, seng, tembaga, fosfor, dan selenium. Daging kambing juga mengandung elektrolit seperti sodium dan potasium, asam lemak omega-3 dan omega-6. Bisa dikatakan, daging kambing memenuhi semua yang dibutuhkan oleh tubuh.

Meski demikian, ada juga hal negatif dari daging kambing bila dikonsumsi dengan berlebihan, misalnya keracunan makanan, dan berat badan naik. Daging kambing juga bukan sahabat buat penderita penyakit ginjal, jantung, diabetes, dan masalah pencernaan. Baca juga: Tip Mengolah Daging Kambing agar Tak Bau dan Tetap Sehat

Kandungan lemak jenuh pada daging kambing bisa meningkatkan risiko pada pembuluh darah dan jantung. Sebab itu, batasi konsumsi daging kambing. Berapa banyak daging yang boleh dikonsumsi tergantung pada usia, berat badan, jenis kelamin, dan kondisi kesehatan.

Kemudian, untuk mengimbangi efek negatif dari daging sapi atau daging kambing, cobalah mengkonsumsi makanan yang bisa menetralkan dampak tersebut.

1. Acar

Buat acar campuran mentimun, bawang merah, dan wortel karena bisa menjadi penyeimbang kenaikan kolesterol dalam darah. Bawang dan mentimun mengandung asam amino belerang yang berguna menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan menaikkan kolesterol baik (HDL).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

2. Teh

Minum teh tawar panas juga baik sebagai penawar konsumsi daging kambing dan kenaikan kolesterol jahat. Apapun jenis teh tidak masalah karena semua teh mengandung katecin yang bisa menurunkan kolesterol jahat. Simak: Yuk, Cicip Kaliyo Iga Kambing

3. Jus jeruk

Selain menyegarkan, minuman ini juga bagus sebagai penawar selama tidak ditambahkan gula karena jus jeruk sangat manjur untuk menurunkan kolesterol.

4. Tomat

Kandungan likopen pada tomat dan hasil prosesnya juga bermanfaat untuk menurunkan kolesterol

5. Almon

Almon atau jenis kacang lain juga bisa menjadi penawar efek kolesterol dari daging kambing berkat kandungan lemak tak jenuh yang sangat berguna untuk menetralkan kolesterol jahat. Artikel terkait: Mahasiswa Unair Punya Jawaban Turunkan Kolesterol Daging Kambing

PIPIT

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Partai Buruh dan 2 Ribu Buruh Gelar Demo di Gedung MK dan Istana Negara Besok

2 menit lalu

Presiden Partai Buruh Said Iqbal dalam konferensi pers peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day 2023 di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat pada Senin, 1 Mei 2023. TEMPO/Riani Sanusi Putri
Partai Buruh dan 2 Ribu Buruh Gelar Demo di Gedung MK dan Istana Negara Besok

Presiden Partai Buruh Said Iqbal mengatakan dua ribu buruh akan turun aksi di depan Gedung Mahmakah Konstitusi dan Istana Negara.


Densus 88 Tangkap 3 Tersangka Teroris di Tiga Tempat Berbeda dalam Sepekan

4 menit lalu

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan dalam konferensi pers yang diikuti secara daring dari Jakarta pada Minggu, 21 Mei 2023. (ANTARA/Fath Putra Mulya)
Densus 88 Tangkap 3 Tersangka Teroris di Tiga Tempat Berbeda dalam Sepekan

Densus 88 Antiteror Polri menangkap tiga tersangka teroris di tiga lokasi berbeda di Jatim dan NTB. Disinyalir berhubungan dengan jaringan Al Qaeda.


Pamela Anderson Cerita Menghadapi Misogini dalam Industri Kecantikan

8 menit lalu

Pamela Anderson. Instagram.com/@pamelaanderson
Pamela Anderson Cerita Menghadapi Misogini dalam Industri Kecantikan

Pamela Anderson berbicara menemukan sensualitasnya dan menggunakan pengaruhnya bersama merek kecantikan yang bermakna


DKI Jakarta Akan Berlakukan Denda bagi Kendaraan Tidak Lulus Uji Emisi

8 menit lalu

Asap hitam kendaraan milik warga saat pemeriksaan emisi gas buang kendaraan bermotor di kawasan Terminal Blok M, Jakarta, Selasa, 11 Oktober 2022. Pemerintah Kota Jakarta Selatan menggelar uji emisi gratis untuk kendaraan bermotor dalam rangka sosialisasi Peraturan Gubernur Nomor 66 Tahun 2020. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
DKI Jakarta Akan Berlakukan Denda bagi Kendaraan Tidak Lulus Uji Emisi

DKI Jakarta menyatakan akan menyeriusi regulasi emisi karbon kendaraan. Kendaraan yang tidak lulus uji emisi karbon diusulkan untuk dibebani denda.


Ini Rencana Erick Thohir untuk Lokananta agar Terus Eksis setelah Direvitalisasi

11 menit lalu

Menteri BUMN Erick Thohir (dua dari kiri) meninjau galeri Lokananta Solo menjelang peresmian Lokananta Solo, Sabtu malam, 3 Juni 2023. Foto: Istimewa
Ini Rencana Erick Thohir untuk Lokananta agar Terus Eksis setelah Direvitalisasi

Kementerian BUMN melakukan revitalisasi dan pengembangan aset Lokananta di Kota Surakarta, Jawa Tengah.


Hari Terakhir Formula E Jakarta, Merchandise Resmi Didiskon 20 Persen

13 menit lalu

Toko Merchandise resmi Formula E Jakarta 2023, Minggu, 4 Juni 2023. TEMPO/Erwan Hartawan
Hari Terakhir Formula E Jakarta, Merchandise Resmi Didiskon 20 Persen

Formula E Jakarta menghadirkan beragam merchandise seperti kaos, kemeja, hoodie, vest, tumbler, hingga topi.


Jisoo Blackpink Positif Covid-19 Gagal Manggung di Jepang, Ini Profil dan Kariernya

30 menit lalu

Jisoo Blackpink di video musik solo Flower (Youtube)
Jisoo Blackpink Positif Covid-19 Gagal Manggung di Jepang, Ini Profil dan Kariernya

Jisoo Blackpink disebut positif Covid-19, membuatnya batal tampil di Jepang. Begini profil dan karier member Blackpink ini.


Gelaran BNI Java Jazz Festival 2023 Bawa Multiplier Effect Ke Banyak Sektor Ekonomi

37 menit lalu

Gelaran BNI Java Jazz Festival 2023 Bawa Multiplier Effect Ke Banyak Sektor Ekonomi

BNI Java Jazz Festival 2023 yang menghadirkan banyak nama musisi terkenal seperti Stephen Sanchez, Stacey Ryan, Cory Wong, Laufey, dan lainnya.


Gubernur: Penembakan oleh Ukraina Berlanjut di Belgorod, Ribuan Orang Dievakuasi

40 menit lalu

Pemandangan yang menunjukkan selongsong amunisi di jalan yang rusak menyusul apa yang dikatakan sebagai penembakan pasukan Ukraina selama konflik Rusia-Ukraina di kota Shebekino di wilayah Belgorod, dalam gambar selebaran ini dirilis 31 Mei 2023. Gubernur Rusia  Wilayah Belgorod Vyacheslav Gladkov via Telegram/Handout via REUTERS
Gubernur: Penembakan oleh Ukraina Berlanjut di Belgorod, Ribuan Orang Dievakuasi

Gubernur Vyacheslav Gladkov mengatakan penembakan oleh pasukan Ukraina di wilayah Belgorod Rusia berlanjut setelah dua orang tewas malam sebelumnya.


Kolaborasi Yovie Widianto, Mario Ginanjar, hingga Teddy Adhitya di Panggung BNI Java Jazz Festival 2023

40 menit lalu

Yovie Widianto, Mario Ginanjar, Teddy Adhitya berkolaborasi di panggung BNI Java Jazz Festival 2023, Sabtu 3 Juni 2023. TEMPO/Dwi Nur Azizah
Kolaborasi Yovie Widianto, Mario Ginanjar, hingga Teddy Adhitya di Panggung BNI Java Jazz Festival 2023

Yovie Widianto, Mario Ginanjar dan Teddy Adhitya berkolaborasi di panggung BNI Java Jazz Festival 2023. Ada lagu kenangan untuk Carlo Saba.