TEMPO.CO, Jakarta – Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi kesehatan yang semakin pesat membuat segalanya menjadi mudah terdeteksi. Termasuk menengarai bakat terpendam dan penyakit seseorang. Hal itu bisa dilakukan dengan tes genetik.
Spesialis tes genetik asal Amerika Serikat, Map My Gene, belum lama ini memperkenalkan tes genetik bakat bawaan lahir. Tes ini digunakan untuk mengetahui bakat terpendam pada bayi baru lahir dan tes genetik untuk kerentanan penyakit.
Kini, metode tersebut sudah bisa dilakukan di Indonesia. Marketing Communication Map My Gene Indonesia Kartina Lydiawati mengatakan metode pemetaan bakat ini merupakan pertama kalinya di Indonesia. Metode ini telah terbukti secara ilmiah dengan tingkat akurasi mencapai 95 persen.
Kartina menjelaskan, gen merupakan bagian dari DNA (deoxyribonucleic acid), yang menentukan bagaimana sel-sel akan hidup, berfungsi, dan berperilaku sepanjang hidupnya. Keberagaman gen dimiliki setiap manusia dan membuat tiap individu berbeda, seperti postur tubuh, warna kulit, dan mata.
“Masa depan kita sebenarnya dapat ditentukan melalui gen yang telah ada pada tubuh sejak kita lahir,” katanya dalam siaran pers, Kamis, 15 Juni 2017.
Genetika manusia, kata Kartina, mengandung informasi esensial tentang potensi suatu individu terhadap inteligensi yang dapat diketahui melalui tes.
Hasilnya, diharapkan bisa menjadi solusi untuk menemukan bakat terpendam anak.
“Hasil pemetaan DNA ini juga dapat menemukan kondisi fisik seseorang, termasuk kerentanan dan daya tahan tubuh terhadap penyakit,” katanya.
Proses pemetaan DNA ini dilakukan dengan metode Swab, yaitu mengambil sampel air liur, kemudian dikirim diperiksa di laboratorium Map My Gene di Amerika Serikat untuk diolah dan dianalisis menjadi kode-kode gen yang akurat dan terperinci.
Kode tersebut kemudian diterjemahkan oleh para ahli menjadi sebuah informasi mengenai bakat terpendam hingga potensi penyakit.
Setelah dianalisis, hasilnya akan tersedia dalam 4-6 minggu dan siap dikonsultasikan dengan ahlinya.
Baca juga:
Kim Kardashian Siapkan Label Kecantikan #KKWBEAUTY
Ganti Produk Kecantikan Kok Tak Ada Khasiatnya, Apa yang Keliru?