"

Kartini, Antara Kebaya dan Edukasi Habis Gelap Terbitlah Terang  

Editor

Rini Kustiani

Pameran mural dalam memperingati Hari Kartini di Gedung TEMPO Media Grup, Jalan Pal Merah Barat, Jakarta, 5 April 2017. TEMPO/Subekti
Pameran mural dalam memperingati Hari Kartini di Gedung TEMPO Media Grup, Jalan Pal Merah Barat, Jakarta, 5 April 2017. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Kartini identik dengan perempuan berpakaian kebaya, rambut dikonde, dan mendirikan sekolah. Menurut Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, gagasan pemikiran Kartini lebih dalam dari semua itu.

"Kita sempat terbangun image kalau Hari Kartini itu artinya pakai kebaya dari anak PAUD sampai dewasa, kantor-kantor pakai kebaya," kata Khofifah dalam acara 'Panggung Para Perempuan Kartini' di Jakarta, Selasa 11 April 2017. "Tapi kita semua sebetulnya teredukasi dari buku 'Habis Gelap Terbitlah Terang'." (Baca: Hari Kartini, Peselancar Wanita Ditantang Beraksi dengan Kebaya)

Frasa 'gelap' dan 'terang' pada buku terbitan Balai Pustaka yang diterjemahkan oleh Armijn Pane itu, menurut Khofifah, mesti dipahami lagi lebih dalam, khususnya apa yang gelap dan terangnya seperti apa. Dari surat-surat yang dikirimkan Kartini kepada sahabat penanya di Belanda, dia menangkap kedalaman pengetahuan, pemikian, dan keingintahuan Kartini tentang apa yang terjadi.

Khofifah mengira, banyak orang yang terkejut ketika tahu kalau dalam suratnya, Kartini juga bercerita tentang pajak yang tidak adil, bahaya narkoba, sampai kehidupan antar dan internal umat beragama. "Ini mungkin tidak terbayang bagi masyarakat Indonesia," ujarnya.

Sementara itu, aktris Dian Sastro yang berperan sebagai Kartini dalam film yang disutradarai Hanung Bramantyo, mengatakan mengambil tiga pelajaran dari Kartini. Tiga pelajaran itu adalah kelas kasta, kesetaraan gender, dan kritik atas warisan budaya yang sudah tidak relevan. (Artikel terkait: Kartini Menyembah, Dian Sastro: Enggak Penting dan Bikin Capek)

Mengenai kelas kasta, Dian Sastro mengatakan sangat kentara bagaimana pembedaan antara orang yang berdarah ningrat atau kaum bangsawan dengan rakyat biasa. Kesetaraan gender, khususnya di bidang pendidikan juga mengemuka karena Kartini membuat anak bangsa melek huruf dan tak pandang bulu apakah itu laki-laki ataupun perempuan.

Pelajaran ketiga mengenai sejumlah pakem yang dikritisi Kartini, yang dianggap kontraproduktif dan melanggengkan feodalisme. "Saya melihat Kartini sebagai pejuang yang menjadi tonggak perubahan dari pejuangan fisik menjadi perjuangan pemikiran. Setelah Kartini, lalu ada Boedi Oetomo dan seterusnya," kata Dian Sastro.

REZKI ALVIONITASARI

Berita lainnya:
Pilkada DKI, Ernest Prakasa bawa Anak ke TPS

Putri Wulan Guritno Ogah Tiru Ibunya Nikah Muda
Sandiaga Bersyukur Didukung Keluarga, Ini Kata Mien Uno

Video Terkait:
Pemberontakan Kartini dalam Desain Busana Yongki Sutisna








Filmografi Dian Sastrowardoyo yang Hari Ini Genap 41 Tahun

6 hari lalu

Dian Sastrowardoyo saat mengajar di Vokasi Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat. Dian Sastrowardoyo membahas dasar-dasar Story Structure, premis film, Central Dramatic Question, dan LTG (Long Term Goal) dalam sebuah karakter, dasar-dasar bahasa visual dan mise en scne. FOTO/Instagram/therealdisastr
Filmografi Dian Sastrowardoyo yang Hari Ini Genap 41 Tahun

Hari ini 16 Maret, aktris Indonesia Dian Sastrowardoyo berulang tahun. Simak daftar filmografi Dian Sastro yang wajib Anda tonton.


Pengalaman Reza Rahadian sampai Dian Sastro Jadi Dosen Tamu di Program Praktisi Mengajar

24 November 2022

Dian Sastrowardoyo saat mengajar di Vokasi Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat. Dian Sastrowardoyo membahas dasar-dasar Story Structure, premis film, Central Dramatic Question, dan LTG (Long Term Goal) dalam sebuah karakter, dasar-dasar bahasa visual dan mise en scne. FOTO/Instagram/therealdisastr
Pengalaman Reza Rahadian sampai Dian Sastro Jadi Dosen Tamu di Program Praktisi Mengajar

Beberapa selebritas menjadi dosen tamu dalam program Praktisi Mengajar di perguruan tinggi. Ini pengalaman Reza Rahadian hingga Dian Sastro.


Dian Sastro Model Video Klip NOAH, Sebelumnya Pernah Jadi Imajiner Ariel di Video Klip Peterpan

23 November 2022

Noah merilis video musik Khayalan Tingkat Tinggi yang dibintangi Dian Sastro. Foto: YouTube NOAH OFFICIAL
Dian Sastro Model Video Klip NOAH, Sebelumnya Pernah Jadi Imajiner Ariel di Video Klip Peterpan

Dian Sastro membintangi video klip terbaru 'Khayalan Tingkat Tinggi' NOAH. Sebelumnya pernah menjadi model di video klip peterpan, Menghapus Jejakmu


Reuni Noah dan Dian Sastro dalam Video Musik Khayalan Tingkat Tinggi Terbaru

19 November 2022

Noah merilis video musik Khayalan Tingkat Tinggi yang dibintangi Dian Sastro. Foto: YouTube NOAH OFFICIAL
Reuni Noah dan Dian Sastro dalam Video Musik Khayalan Tingkat Tinggi Terbaru

Dalam video musik Khayalan Tingkat Tinggi, Ariel Noah sulit melepaskan bayangan masa lalu yang diperankan oleh Dian Sastro.


Jadi Dosen Vokasi UI, Dian Sastro Mengaku Tak Pelit Nilai

18 November 2022

Dian Sastrowardoyo saat mengajar di Vokasi Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat. Dian Sastrowardoyo membahas dasar-dasar Story Structure, premis film, Central Dramatic Question, dan LTG (Long Term Goal) dalam sebuah karakter, dasar-dasar bahasa visual dan mise en scne. FOTO/Instagram/therealdisastr
Jadi Dosen Vokasi UI, Dian Sastro Mengaku Tak Pelit Nilai

Dian Sastro menjadi dosen di Vokasi Universitas Indonesia (UI). Mengaku tak pelit nilai.


Beban Berat Dian Sastrowardoyo Jadi Dewi Api di Film Sri Asih

15 November 2022

Ekspresi Dian Sastrowardoyo saat menghadiri gala premier film Sri Asih di Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Selasa, 15 November 2022. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Beban Berat Dian Sastrowardoyo Jadi Dewi Api di Film Sri Asih

Dian Sastrowardoyo merasa sangat terbebani memerankan karakter Dewi Api meski hanya menjadi pendukung dalam film Sri Asih.


Aktris Berlakon di Film Pahlawan Perempuan: Yenny Rachman, Christine Hakim, Dian Sastro

17 Agustus 2022

Film Tjoet Nya' Dhien
Aktris Berlakon di Film Pahlawan Perempuan: Yenny Rachman, Christine Hakim, Dian Sastro

Yenny Rachman, Chrostine Hakim, dan Dian Sastro memerankan pahlawan perempuan nasional. Yenny dan Dian bahkan memainkan satu tokoh yang sama di film.


15 Lombok Surfer Girl Club Bikin Kartini Goes Surf 2022 di Pantai Tanjung Aan

22 April 2022

Lombok Surfer Girl Club memperingati Hari Kartini dengan mengadakan Kartini Goes Surf 2022 di Pantai Tanjung Aan, Mandalika, Lombok, NTB. Dok. Sandika Irawan
15 Lombok Surfer Girl Club Bikin Kartini Goes Surf 2022 di Pantai Tanjung Aan

Lombok Surfer Girl Club berselancar dengan memakai kebaya dan kain batik untuk memperingati Hari Kartini.


BRI Beri Kesempatan Perempuan Meniti Karier

21 April 2022

Peringati Hari Kartini, BRI Group Apresiasi 7.000 Perempuan dalam WOMAN 2022
BRI Beri Kesempatan Perempuan Meniti Karier

Perempuan merupakan sosok penting dalam setiap transformasi di seluruh perusahaan BUMN.


Hari Kartini, Para Perempuan Peneliti Diharap Profesional dan Gigih

21 April 2022

Ilustrasi Hari Kartini. Shutterstock
Hari Kartini, Para Perempuan Peneliti Diharap Profesional dan Gigih

Perempuan peneliti terbukti beri kontribusi sama dengan laki-laki terhadap riset ketahanan pangan nasional di BRIN