Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Teknik Tampilan Natural, Segar, dan Tajam dari L`Oreal Infallible

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Rangkaian produk L'Oreal Infallible. (L'Oreal)
Rangkaian produk L'Oreal Infallible. (L'Oreal)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Riasan wajah yang mampu bertahan lama kini menjadi kebutuhan di tengah padatnya aktivitas sehari-hari. Inginnya sekali memoles bedak dan lisptik tanpa men-touch up, dapat membuat wajah terlihat cantik dan segar sepanjang hari.

Tapi hal ini sepertinya mustahil untuk pemilik kulit berminyak atau kombinasi kering dan berminyak. Minyak dan keringat bisa jadi penyebab utama makeup di wajah luntur dan pada akhirnya membuat penampilan tampak kusam. Padahal aktivitas saban hari kadang sulit diprediksi, misalnya mendadak ada pertemuan dengan klien penting dan diundang pesta di malam hari.

Salah satu merek makeup, L’Oreal memperkenalkan produknya yang diklaim memiliki daya tahan sampai 24 jam: Infallible. Varian makeup ini diluncurkan pada awal tahun ini dengan tujuh produk, yakni foundation, bedak, palet contour, lipstik, lipstik cair, lip liner, dan setting spray.

Makeup expert L’Oréal Paris Ahmad Farhani memperagakan teknik makeup untuk tiga tampilan menggunakan produk L’Oréal Paris Infallible. Tiga tampilan (look) itu adalah natural look, fresh look, dan party look. "Setiap tampilan makeup ini punya target suasana dan teknik tertentu dalam menerapkannya," kata Ahmad Farhani di Mall Kota Kasablanka, Kamis 30 Maret 2017.

#NATURAL LOOK

Makeup natural dapat dipakai saat ke kantor atau kampus. Cara penerapannya juga terbilang ringkas dan mudah. Simak langkah-langkahnya:

- Pertama, bersihkan wajah. Setelah bersih, gunakan L’Oréal Paris Infallible 24H Stay Fresh Foundation shade. Formula foundation ini berbentuk cair dan sangat disarankan untuk pemilik kulit berminyak. Pilih warna yang paling mendekati warna kulit, lalu baurkan dengan spons atau kuas.

- Bubuhkan bedak yang ringan tapi memiliki cakupan optimal. Ahmad Farhani menggunakan satu dari empat macam L’Oréal Paris Infallible Pro Matte Powder yang mengandung tabir surya atau SPF 30. Bedak dengan hasil akhir matte ini diklaim mampu melekat di kulit selama 16 jam. Gunakan powder brush ketika membubuhkan bedak di bagian luar wajah dan hidung.

- Ahmad Farhani kemudian menonjolkan tulang pipi dengan L’Oréal Paris Infallible Pro-Contour Pallete. Palet contour ini dilengkapi dengan kuas khusus yang bentuknya melengkung dapat menyesuaikan dengan tulang pipi sehingga mudah mengaplikasikannya.

- Terakhir, Ahmad Farhani memulaskan L’Oréal Paris Infallible Le Rouge Lipstick yang berwarna natural. Ada sepuluh pilihan warna dalam seri lipstik ini. Hasil akhir yang satin, akan membuat bibir terlihat natural.

#FRESH LOOK

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jika siang atau menjelang sore hari kamu harus menghadiri rapat mendadak bersama klien, tak perlu men-touch up atau menghapus makeup. Kamu hanya perlu menambahkan blush on untuk memberi kesan segar pada wajah. Sedangkan untuk bibir, lapisi lipstik sebelumnya dengan lipstik yang berwarna coral.

L’Oréal Paris Infallible Le Rouge Lipstick memiliki tekstur yang creamy. Jadi, ketika mencampurkan dua warna berbeda, hasilnya kedua warna tersebut akan berbaur menjadi satu warna baru. “Saat mencampur warna lipstik pilih satu warna lebih terang atau gelap untuk mendapatkan hasil lebih nude atau fresh,” ujar Ahmad Farhani.

#PARTY LOOK

Setelah urusan pekerjaan selesai, kamu ingin menghadiri undangan pesta dari kolega. Tentunya kamu ingin tampil mempesona dalam pesta tersebut. “Tambahkan bagian dekoratif seperti eyeshadow berwarna hitam pada bagian sudut mata,” ujar Ahmad Farhani.

Selanjutnya, lengkapi makeup pesta dengan L’Oréal Paris Infallible 2 Step Pro Last Lipcolor. Lipstik cair ini terdiri dari dua bagian: lipstik dan balm. Balm berfungsi menjaga kelembapan lipstik cair yang hasil akhirnya matte. Langkah pertama, aplikasikan lipstik cair secara merata, tunggu beberapa saat sampai agak kering atau menempel. Setelah itu oleskan balm agar tahan lama dan bibir tetap lembut.

Langkah terakhir, “kunci” riasan wajah dengan L’Oreal Paris Infallible Pro-Spray & Set Makeup Extender Setting Spray. “Setting spray ini menjaga riasan wajah agar tahan lama,” ujar Ahmad Farhani.

NIA PRATIWI

Berita lainnya:
Alasan Bella dan Gigi Hadid Jadi Model Setelah 18 Tahun
Kunci Cantik Kate Middleton dari Ujung Rambut Sampai Kaki
Motivasi Muncul Karena Rasa Lapar dan Aman, Ada Teorinya

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


15 Kamar Kos di Pejaten Kebakaran, Diduga Korsleting Listrik

14 Oktober 2018

ilustrasi kebakaran. Tempo/Indra Fauzi
15 Kamar Kos di Pejaten Kebakaran, Diduga Korsleting Listrik

Sebanyak 15 kamar indekos di Jalan Lebak RT8 RW8 Kelurahan Pejaten Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu pagi ludes akibat kebakaran.


Cerita 3 Panti Pijat di Tebet Masih Beroperasi Setelah Digerebek

12 Agustus 2018

Petugas Satpol PP memeriksa bilik panti pijat saat menggelar razia di Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta, 25 Januari 2016. Razia ini dilakukan untuk mencegah terjadinya praktik prostitusi di wilayah tersebut. TEMPO/M Iqbal Ichsan
Cerita 3 Panti Pijat di Tebet Masih Beroperasi Setelah Digerebek

Tiga panti pijat yang telah digerebek pemerintah DKI ternyata masih beroperasi, yakni griya-griya pijat di kawasan Tebet, Jakarta Selatan.


Golf Indonesia Open: Ranking 12, Rory Hie Pegolf Nasional Terbaik

29 Oktober 2017

Rory Hie. AP/Achmad Ibrahim
Golf Indonesia Open: Ranking 12, Rory Hie Pegolf Nasional Terbaik

Rory Hie menjadi pegolf nasional terbaik dalam Turnamen Golf Indonesia Open 2017, yang berakhir Minggu 29 Oktober di Pondok Indah Golf, Jakarta.


Juarai Golf Indonesia Open 2017, Pittayarat Raih Rp 734 Juta

29 Oktober 2017

Pegolf asal Thailand, Panuphol Pittayarat, berhasil menjuarai Turnamen Golf Indonesia Open 2017 di Pondok Indah Golf, Jakarta.
Juarai Golf Indonesia Open 2017, Pittayarat Raih Rp 734 Juta

Pegolf Thailand, Panuphol Pittayarat, menjuarai Turnamen Golf Indonesia Open 2017 di Pondok Indah Golf, Jakarta Selatan dan meraih uang Rp 734 juta.


Golf Indonesia Open 2017: Pittayarat Memimpin di Hari Kedua

27 Oktober 2017

Pegolf Thailand, Panuphol Pittayarat, memimpin hari kedua Turnamen Golf Indonesia Open 2017 di Pondok Indah Golf Course, Jakarta, Jumat 27 Oktober. (Asia Tour)
Golf Indonesia Open 2017: Pittayarat Memimpin di Hari Kedua

Pegolf Thailand, Panuphol Pittayarat, memimpin di hari kedua Turnamen Golf Indonesia Open 2017 di Pondok Indah Golf Course, Jumat 27 Oktober.


Golf Indonesia Open 2017: Danny Mampu Imbangi Gaganjeet

27 Oktober 2017

Pegolf Indonesia, Danny Masrin, saat bertanding dalam Turnamen Indonesia Terbuka 2017 di Pondok Indah Golf Course, Jakarta, Kamis 26 Oktober. (Asia Tour)
Golf Indonesia Open 2017: Danny Mampu Imbangi Gaganjeet

Pegolf Indonesia, Danny Masrin, mampu mengimbangi pegolf-pegolf asing dalam Turnamen Golf Indonesia Open 2017 yang sedang digelar di Jakarta.


Ini Alasan Adidas Sponsori Sutan Zico Timnas Indonesia U-16

22 September 2017

Pemain Timnas Indonesia U-16, Sutan Diego Armando Ondriano Zico. (pssi.org)
Ini Alasan Adidas Sponsori Sutan Zico Timnas Indonesia U-16

Adidas mulai melirik Sutan Zico saat penyerang Timnas Indonesia U-16 itu bermain untuk Chelsea Soccer School Singapura.


Profil Kepulauan Mariana Utara, Lawan Timnas Indonesia U-16 Besok

15 September 2017

Pesepak bola Timnas Indonesia U-16 Brylian Negiehta Dwiki Aldama (tengah) melakukan selebrasi usai berhasil mencetak gol ke gawang Timnas Singapura U-16 Nicky Melvin Singh (kanan) dalam pertandingam persahabatan di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, 8 Juni 2017. ANTARA FOTO
Profil Kepulauan Mariana Utara, Lawan Timnas Indonesia U-16 Besok

Timnas Indonesia U-16 akan menghadapi Kepulauan Mariana Utara pada laga kualifikasi Piala AFC U-16 di Bangkok, Thailand, Sabtu besok.


Pembeli Banjiri Matahari Blok M yang Gelar Aneka Diskon Besar

15 September 2017

Kondisi diskon besar-besaran di gerai Matahari Pasaraya Blok M, Jakarta, 15 September 2017. TEMPO/ADAM PRIREZA
Pembeli Banjiri Matahari Blok M yang Gelar Aneka Diskon Besar

Jumlah pembeli membludak dalam program diskon besar-besaran di gerai ritel Matahari Pasaraya Blok M, Jakarta Selatan.


Cerita di Balik 5 Julukan Pemain Timnas Indonesia U 19

15 September 2017

Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-18 2017. (aseanfootball.org)
Cerita di Balik 5 Julukan Pemain Timnas Indonesia U 19

Pemberian julukan kepada punggawa Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-18 oleh Valentino Simanjuntak ternyata tak sembarangan. Ada makna di baliknya.