Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Adele Lindungi dan Manjakan Putra Semata Wayangnya

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Adele dan Angelo. hiphopweeklyradio.com
Adele dan Angelo. hiphopweeklyradio.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tahun ini menjadi masa keemasan buat Adele. Februari lalu, penyanyi asal Inggris ini mengukir sejarah pada ajang Grammy Awards sebagai penyanyi pertama yang berhasil memenangkan tiga nominasi secara berturut-turut, yakni lagu, rekaman, dan album terbaik. Adele ‘merebut’ piala itu dari Beyonce, yang sebelumnya diprediksi akan keluar sebagai pemenang album terbaik.

Selain menjadi penyanyi berbakat, Adele juga merupakan sosok ibu yang luar biasa. Pada 2014, ia dikabarkan menghadiahi Angelo –putra semata wayangnya, dengan rumah-rumahan boneka senilai US$ 18.900 atau setara Rp 251 juta. “Adele bukan tipe pemboros, tapi dia membuat pengecualian kepada anaknya,” kata seorang sumber seperti dikutip dari Daily Mail.

Artikel terkait:
Perias Adele Buka Rahasia Membuat 'Mata Kucing'
Penampilan Memukau Selebriti di Grammy Awards 2017
Ragukan Keaslian Suara Adele, Produser Visconti Minta Maaf

Adele tidak bisa lepas dari buah hatinya dengan sang suami, Simon Konecki, itu. Selain rumah-rumahan bernilai ratusan juta rupiah tersebut, wanita kelahiran tahun 1988 itu rela merajah kulitnya dengan tato bertuliskan ‘A’ yang didedikasikan kepada anaknya. “Ia (Angelo) adalah cinta dan cahaya dalam hidup saya,” ucap Adele. “Ia bagaikan surga.”

Sebelumnya, Adele sempat menyembunyikan kehamilan dan kelahiran Angelo pada 2012. Setelah tujuh bulan mengandung, Adele baru mengumumkannya kepada publik. Bahkan, setelah melakukan persalinan, Adele dan juru bicaranya enggan untuk berkomentar.

Baru setahun setelahnya, pada ajang penghargaan Golden Globe, Adele mengumumkan kelahiran anaknya dan menyebutkan bahwa ia akan merahasiakan nama anaknya untuk sementara karena hal tersebut bersifat pribadi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setahun berikutnya, melalui surat yang ditujukan kepada Elton John yang diunggah dalam dunia maya, diketahui bahwa anak laki-laki Adele bernama Angelo. Sebagai panggilan sayang, penyanyi yang terkenal lewat tembang berjudul ‘Someone Like You’ itu juga mengungkapkan nama kecil Angelo, yakni ‘Kacang Kecil’.

Sifat protektif Adele membuat publik menelisik tentang segala sesuatu mengenai Angelo. Pada 2014, Adele sempat mengamuk karena beredar gambar hasil jepretan paparazzi yang memperlihatkan Angelo. Adele menegaskan kalau Angelo bukan untuk konsumsi publik. Adele sampai menuntut agensi foto Corbis Images UK yang menyebarkan foto-foto tersebut.

Kasih sayang Adele yang begitu besar terhadap anaknya turut diabadikan dalam salah satu tembangnya. Pada album ketiganya, yakni ‘25’, Adele mengaku lagu berjudul ‘Remedy’ terinspirasi oleh anaknya yang kini berusia empat tahun tersebut. Salah satu lagunya dalam album yang sama, yakni ‘Sweetest Devotion’ diisi suara rekaman Angelo pada bagian intro dan outro. “Dia memberi kebahagiaan dan tujuan bagi saya untuk terus hidup,” kata Adele dalam sebuah pertunjukannya ketika melakukan tur tahun lalu.


INDEPENDENT | MIRROR | TELEGRAPH | ZARA AMELIA

Berita lainnya:

Keyakinan Lola Amaria tentang Jodoh
Ular Masuk ke Dalam Rumah, Apa Sebabnya?


Kadar Garam Pengaruhi Intensitas Buang Air Kecil

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menengok Silsilah Keluarga Kate Middleton

9 Januari 2024

Kate Middleton/Foto: Instagram/The Wales Brasil
Menengok Silsilah Keluarga Kate Middleton

Kate Middleton atau Catherine, Putri Wales lahir pada 9 Januari 1982 dan tepat hari ini usianya menginjak 42 tahun. Silsilahnya?


Kate Middleton Menapaki 42 Tahun, Putri Wales yang Pernah Jalani Masa Kecil di Yordania

9 Januari 2024

Kate Middleton, Putri Wales dari Inggris, hadiri resepsi malam untuk anggota Korps Diplomatik di Istana Buckingham di London, Inggris 5 Desember 2023. Jonathan Brady/Pool via REUTERS
Kate Middleton Menapaki 42 Tahun, Putri Wales yang Pernah Jalani Masa Kecil di Yordania

Kate Middleton genap 42 tahun. Bagaimanakah perjalanan hidupnya sejak kecil lalu menjadi istri Pangeran William, Putra Mahkota, Kerajaan Inggris Raya


British Council Dukung Pendidikan Indonesia Lewat Dua Program untuk Guru

9 November 2023

Diskusi membahas hasil kerja sama British Council Indonesia dengan Indonesia dalam mendukung sektor pendidikan di Indonesia. TEMPO/Annisa Febiola
British Council Dukung Pendidikan Indonesia Lewat Dua Program untuk Guru

British Council Indonesia memaparkan hasil kerja sama Inggris Raya dengan Indonesia dalam sektor pendidikan dan Bahasa Inggris.


Goodwood Festival of Speed Hari Ini Ditiadakan karena Cuaca Buruk

15 Juli 2023

Sebuah mobil klasik melakukan drift saat tiba di paddock dalam acara Goodwood Festival of Speed di Chichester, 1 Juli 2017. Festival Goodwood of Speed adalah acara balap tahunan yang diadakan di halaman Goodwood House. Jack Taylor/Getty Images
Goodwood Festival of Speed Hari Ini Ditiadakan karena Cuaca Buruk

Penyelenggaraan Goodwood Festival of Speed 2023 pada hari ini, Sabtu, 15 Juli 2023, harus ditiadakan karena cuaca buruk.


Selebritas yang akan Hadiri Penobatan Raja Charles III hingga Tolak Undangan Kerajaan

3 Mei 2023

Raja Inggris Charles III berbicara selama Dewan Aksesi di Istana St James, di mana ia secara resmi menyatakan raja baru Inggris, setelah kematian Ratu Elizabeth II, di London, Inggris 10 September 2022. Raja Charles III secara resmi akan dinobatkan sebagai pengganti Ratu Elizabeth III. Victoria Jones/Pool via REUTERS
Selebritas yang akan Hadiri Penobatan Raja Charles III hingga Tolak Undangan Kerajaan

Banyak selebritas yang akan hadir dalam acara penobatan Raja Charles III, namun tidak sedikit juga yang dikabarkan menolak undangan kerajaan tersebut.


Inggris Raya dan Irlandia Bidik Tuan Rumah Bersama Euro 2028, Italia Melamar untuk Euro 2032

12 April 2023

Logo UEFA. REUTERS/Denis Balibouse
Inggris Raya dan Irlandia Bidik Tuan Rumah Bersama Euro 2028, Italia Melamar untuk Euro 2032

UEFA akan mengevaluasi setiap tawaran tuan rumah Euro dalam beberapa bulan mendatang.


Humza Yousaf: Pemimpin Muslim Pertama Skotlandia, Bertekad Merdeka dari Inggris

28 Maret 2023

Humza Yousaf bersama keluarganya setelah diumumkan sebagai pemimpin baru Partai Nasional Skotlandia di Edinburgh, Inggris 27 Maret 2023. REUTERS/Russell Cheyne
Humza Yousaf: Pemimpin Muslim Pertama Skotlandia, Bertekad Merdeka dari Inggris

Humza Yousaf, Muslim keturunan Pakistan, terpilih menjadi pemimpin Skotlandia, yang berjanji berjuang untuk merdeka dari Kerajaan Inggris.


Logo Penobatan Raja Charles Dekat dengan Alam, Ini Maknanya

12 Februari 2023

Lambang resmi penobatan Raja Charles yang dibuat oleh desainer Jony Ive diresmikan oleh Istana Buckingham, London, Inggris 10 Februari 2023 dalam gambar selebaran ini. Istana Buckingham/Handout melalui REUTERS
Logo Penobatan Raja Charles Dekat dengan Alam, Ini Maknanya

Lambang resmi yang akan digunakan dalam penobatan Raja Charles pada bulan Mei mendatang menggambarkan perhatian raja pada kampanye lingkungan.


Hari Halloween 31 Oktober: Menengok Sejarah Halloween

31 Oktober 2022

Sepasang suami istri mengenakan rias wajah di pesta Halloween Haunted Hotel Takeover di hotel Ziggy di West Hollywood, California, AS, Sabtu, 29 Oktober 2022. REUTERS/Mario Anzuoni
Hari Halloween 31 Oktober: Menengok Sejarah Halloween

Halloween berasal dari festival yang dilakukan oleh bangsa Celtic kuno bernama Samhain.


Bertemu Gus Muhaimin, Ketua DPR Inggris Raya Kagum Kebhinekaan RI

6 Oktober 2022

Bertemu Gus Muhaimin, Ketua DPR Inggris Raya Kagum Kebhinekaan RI

Indonesia disebut sebagai negara yang kaya dan memiliki harmoni dalam kehidupan berbangsa.