Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bos Ingin Anda Tahu 10 Keinginannya Berikut Ini

image-gnews
google
google
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bila Anda bekerja sebagai karyawan, tentu Anda memiliki atasan atau bos. Seringkali Anda sebagai anak buah merasa serba salah terhadap atasan.

Ingin rasanya mengetahui apa yang ada di dalam pikiran si bos saat sedang bekerja bersama anak buahnya. Namun, Anda dan rekan-rekan mungkin sungkan untuk bertanya. Dikutip dari TIME, inilah beberapa hal yang sebenarnya atasan ingin anak buahnya ketahui:

1. Sikap positif
Dalam hal pekerjaan, Anda nomor satu. Selalu melakukan pekerjaan dengan baik dan menyelesaikannya tepat waktu. Namun, bila sikap Anda di tempat kerja tidak baik, misalnya suka bergosip, pemarah, bertindak semaunya, dan sebagainya, atasan akan mempertimbangkan apakah Anda layak untuk dipertahankan atau sebaiknya didepak saja.

2. Inisiatif
Semakin tinggi jabatan seseorang maka semakin besar tanggung jawab yang diembannya. Begitu pula dengan atasan Anda. Bila Anda punya inisiatif lebih, misalnya ide baru untuk kembangkan bisnis, atau yang sederhana, mengerjakan tugas tanpa atasan harus selalu mengingatkan, itu akan sangat membantunya dan ia akan lebih menghargai Anda.

3. Atasan bukan musuh
Seringkali atasan digambarkan sebagai seseorang yang mengerikan, tidak menyenangkan, pembawa bencana, dan lain sebagainya. Padahal, dibalik semua imejnya yang buruk itu, atasan hanya menjalani aturan perusahaan.

Sama seperti Anda, atasan juga seorang anak buah dari atasannya, di mana atasannya itu juga punya atasan. Bos Anda ditugaskan untuk menjalankan perusahaan dengan baik. Namun, tentunya ia tak akan bisa menjalankannya sendirian. Atasan membutuhkan peran serta anak buahnya untuk bersama-sama membangun perusahaan.

4. Bertanyalah
Bila Anda ditugaskan untuk mengerjakan suatu proyek dan ada hal yang tidak Anda pahami, jangan sungkan untuk bertanya kepada atasan. Atasan tidak akan marah, kok. Sebaliknya, dia akan dengan senang hati memberikan jawaban terbaik untuk membantu Anda.

Faktanya, bertanya atau meminta saran kepada atasan saat mengerjakan tugas menunjukkan bahwa Anda bersungguh-sungguh mengerjakan proyek tersebut dengan baik.

5. Kunci dari promosi
Anda sudah berstatus 'senior' di tempat kerja. Tapi belum juga dapat promosi. Sementara anak baru yang bekerja hitungan bulan sudah dapat promosi.

Tak usah pusing, apalagi dimasukkan ke dalam hati. Selalu positif dalam berpikir dan jujur dalam bertindak. Anda ingin dapat promosi? Bekerjalah yang rajin. Tunjukkan inisiatif dan kerja keras Anda. Berikan atasan Anda alasan untuk mempromosikan Anda.

6. Jangan harapkan perlakuan istimewa
Anda dan atasan akrab bak dua sahabat karib. Atau, Anda memang memiliki hubungan lebih dari sekedar atasan dengan anak buah. Namun, itu tidak bisa dijadikan alasan Anda bisa mendapat perlakuan istimewa darinya di tempat kerja.

Sekali lagi, bekerjalah dengan baik, jujur, dan bersungguh-sungguh. Misalnya, Anda bersedia tetap bekerja pada waktu libur. Dengan begitu, Anda berhak mendapatkan perlakuan istimewa sebagai kompensasi waktu libur Anda yang terpakai.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

7. Jangan bawa masalah tanpa solusi
Mungkin niat Anda baik, yaitu memberitahu atasan tentang hal buruk yang terjadi pada perusahaan. Namun, bila Anda langsung menyampaikannya tanpa ada solusi apapun, maka Anda hanya membuat beban hidupnya kian berat.

Bila Anda memang ingin menyampaikan hal buruk, sebaiknya sertakan dengan solusi. Atau, akan lebih bagus bila Anda menyampaikan hal yang baik tentang perusahaan. Jangan lupa, sampaikan ide brilian Anda untuk kemajuan bisnis perusahaan.

Sikap Anda yang proaktif akan membuat atasan memberi Anda nilai bagus, dan bukan tak mungkin, promosi.

8. Tahan kritik
Atasan suka mengkritik hasil pekerjaan Anda? Tak usah tersinggung. Apalagi harus sampai merasa kecewa dan sakit hati.

Atasan mengkritik bukan karena sengaja ingin menyudutkan Anda secara pribadi, dan Anda pun seharusnya tidak menanggapinya secara berlebihan. Cukup ambil pelajaran positif dari kritikan itu.

9. Ambil risiko
Anda sudah merasa nyaman bekerja di zona aman, dimana Anda bisa fokus mengerjakan tugas dan tanggung jawab Anda. Nah, akan lebih baik lagi bila Anda sedikit keluar dari zona aman itu. Misalnya, mencoba untuk mengerjakan tugas baru. Tunjukkan bahwa Anda adalah seseorang yang bisa diandalkan dan selalu siap menerima tantangan baru.

10. Tak harus, "Yes, Bos"
Pernahkah Anda berbeda pendapat dengan atasan? Bila ya, selamat. Anda adalah seseorang kreatif, berani, dan punya inisiatif. Menyampaikan pendapat yang berbeda dari atasan bukanlah hal mudah bagi anak buah manapun. Dibutuhkan keberanian super ekstra untuk sekedar menyampaikannya saja.

Memiliki pendapat yang berbeda dengan atasan bukanlah sesuatu yang salah. Atasan justru akan menilai Anda sebagai seseorang yang memiliki kepedulian tinggi. Kenapa? Karena Anda masih mau menyempatkan diri untuk berpikir demi melahirkan pendapat Anda itu.

Sebaliknya, bila Anda selalu 'iya-iya' saja dengan ide atau pendapat atasan, atasan justru akan menilai Anda sebagai pekerja yang malas.

TIME | LUCIANA

Berita lainnya:
Cara Elegan Saat Bertemu Sang Mantan
Tata Rias untuk Kamu yang Kurang Tidur
Psikolog Tika Bisono: Selamat, Perusahaan Anda Krisis

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

12 hari lalu

ilustrasi listrik di rumah (pixabay.com)
7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

PT PLN memberikan tips bagi masyarakat untuk memastikan listrik di rumah dalam kondisi aman sebelum ditinggal mudik lebaran.


Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

12 hari lalu

Pemudik bersepeda motor menutupi kepala dengan kardus saat antre untuk menaiki kapal di Pelabuhan Ciwandan, Cilegon, Banten, Minggu, 7 April 2024. Kondisi di lokasi diperparah dengan panas matahari yang menyengat sehingga sejumlah pemudik yang dibonceng memilih meninggalkan motor untuk berteduh hingga beberapa harus dibawa ke pos kesehatan. TEMPO/M Taufan Rengganis
Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

Ahli gizi dari Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) dr. Atmarita MPH memberi tips jalani perjalanan yang aman saat mudik lebaran.


5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

13 hari lalu

Ilustrasi rumah. Unsplash.com/Evelyn Paris
5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

Polisi membagikan tips kepada masyarakat yang akan mudik Lebaran agar rumah yang ditinggalkan dalam keadaan kosong bisa tetap aman.


Tips Memilih Hotel Murah di Jakarta

46 hari lalu

Tips Memilih Hotel Murah di Jakarta

Menemukan sebuah hotel yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan memang tidak mudah. Namun, untuk membantu Anda dalam mencari penginapan yang sesuai dengan budget dan kebutuhan, kami telah menyusun beberapa tips yang bisa Anda gunakan sebagai panduan dalam memilih hotel murah di Jakarta.


Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

12 Februari 2024

Penyanyi Andien Aisyah. Foto: Instagram/@andienaisyah
Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

Penyanyi Andien membagikan tips mulai dari hal sederhana dan mengetahui kapasitas diri masing-masing untuk mulai berolahraga.


4 Tips Memilih Ban Mobil Listrik yang Tepat

8 Februari 2024

Ilustrasi ban mobil listrik. (Foto: Bridgestone)
4 Tips Memilih Ban Mobil Listrik yang Tepat

Berikut adalah hal-hal yang perlu menjadi pertimbangan utama dalam memilih ban mobil listrik:


Anda Sering Ditambahkan ke Grup Telegram Spam? Tips Ini Bisa Mencegahnya

17 Januari 2024

Ilustrasi Telegram. Lifewire.com
Anda Sering Ditambahkan ke Grup Telegram Spam? Tips Ini Bisa Mencegahnya

Pengguna aplikasi Telegram mungkin pernah tiba-tiba ditambahkan ke sebuah grup acak yang tidak diinginkan. Begini cara mencegahnya


Wujudkan Keuangan Sehat di 2024 dengan Tips dari SeaBank

10 Januari 2024

Wujudkan Keuangan Sehat di 2024 dengan Tips dari SeaBank

Mengelola penghasilan dengan aturan 50/30/20 dapat membantu mencapai kesehatan finansial.


Tips Memilih Jas Hujan yang Sesuai untuk Pengendara Motor

8 Januari 2024

Jas hujan menjadi hal yang wajib dibawa pengendara motor saat memasuki musim hujan (Dok Wahana)
Tips Memilih Jas Hujan yang Sesuai untuk Pengendara Motor

Bagi pengendara motor, tentu wajib hukumnya untuk memilih jas hujan yang tepat dan sesuai kebutuhan. Berikut ulasannya:


Tips Menghemat Uang untuk Liburan Berikut

3 Januari 2024

Ilustrasi liburan keluarga (pixabay.com)
Tips Menghemat Uang untuk Liburan Berikut

Anda pasti ingin liburan berkualitas tapi tetap hemat. Pakar perjalanan pun memberi tips agar liburan yang direncanakan lebih hemat.