Tanda Kerusakan Rambut yang Sering Tidak Disadari

Reporter

Editor

Mila Novita

Ilustrasi wanita dengan rambut rontok dan kusut. Freepik.com
Ilustrasi wanita dengan rambut rontok dan kusut. Freepik.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kerusakan rambut atau hair breakage seperti halnya chicken skin, terjadi tapi sering kali tidak disadari. Kondisi ini bisa ringan, seperti hanya patah-patah sebagian, tetapi bisa juga parah yang ditandai dengan seluruh rambut mengalami patah dan rambut jadi berombak tidak rata. 

Meski sering tidak disadari, kerusakan rambut sebenarnya bisa dikenali jika diperhatikan dengan saksama. Hair stylist Jonathan Colombini mengatakan, rambut kusut yang berlebihan, menemukan helai rambut yang lebih pendek, atau merasa rambut tidak akan pernah bisa tumbuh melebihi panjang tertentu bisa dapat disebabkan oleh kerusakan.

"Kejadian yang paling umum adalah menemukan potongan rambut yang lebih pendek yang ada di area umum yang lebih sering mengalami kerusakan seperti garis rambut atau ubun-ubun kepala,” kata dia. 

Secara umum, rambut dengan tekstur yang lebih halus lebih rentan terhadap kerusakan.

Hair stylist Christin Brown, mengatakan bahwa dia mengenali kerusakan dari garis rambut. “Banyak yang tidak menyadari bahwa rambut di sepanjang garis rambut adalah rambut yang paling rapuh di seluruh kepala dan di situlah akan melihat banyak sekali rambut kecil yang patah di sepanjang tepinya.”

Dia menambahkan bahwa kerusakan rambut bisa disebabkan oleh banyak hal, kebanyakan karena penataan, kerusakan kimiawi hingga panas berlebih. Pewarnaan rambut dan bahkan kerusakan lingkungan juga bisa menjadi faktor penyebab kerusakan rambut. 

Tapi bukan berarti rambut tidak boleh ditata atau diwarnai dengan bahan kimia. Brown menyarankan agar mengurangi frekuensi menyisir rambut ke belakang dan mengikatnya menjadi kuncir kuda, sanggul karena itu bisa membuat rambut stres. 

“Jika sering merawat rambut dengan bahan kimia dengan highlight atau bahkan warna keseluruhan, mengatur jarak sesi dapat membantu. Juga, pastikan menggunakan pewarna yang benar-benar peduli dengan integritas rambut," kata dia. 

Menggunakan produk seperti pelindung panas, menurunkan suhu alat pemanas ke suhu yang lebih rendah, atau tidur di atas sarung bantal sutra adalah cara sederhana untuk merawat rambut.

Sayangnya, merawat rambut rusak jauh lebih padat karya daripada mencegahnya sejak awal. Menggunakan perawatan perbaikan ikatan dan masker rambut yang menghidrasi dapat membantu memperkuat helai rambut yang lemah, sekaligus menutupi tampilan kering dan gosong yang sering menyertai kerusakan.

Colomini merekomendasikan penggunaan metode seperti Skin Cycling untuk produk pengganti rambut untuk membantu memperbaiki dan memperkuat untuk mencegah kerusakan rambut. 

ELLE

Pilihan Editor: Jangan Lakukan 5 Hal Ini saat Rambut Masih Basah

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.








Selain Alat Styling Kerusakan Rambut Bisa Disebabkan Jenis Air yang Dipakai

1 hari lalu

Ilustrasi keramas. Dok. TEMPO/Arnold Simanjuntak
Selain Alat Styling Kerusakan Rambut Bisa Disebabkan Jenis Air yang Dipakai

Penting untuk mengetahui kualitas air di daerah Anda karena air sadah dapat berdampak negatif bagi kesehatan rambut


5 Potongan Rambut yang Cocok untuk Perempuan Paruh Baya Berkacamata

1 hari lalu

Ilustrasi wanita potong rambut. Freepik.com/Racool_studio
5 Potongan Rambut yang Cocok untuk Perempuan Paruh Baya Berkacamata

Potongan rambut berponi, misalnya, menjadi pilihan yang sangat baik untuk wanita yang ingin mengalihkan perhatian dari kacamata


Kekurangan 4 Nutrisi Ini Menyebabkan Uban dan Mengganggu Pigmentasi Rambut

3 hari lalu

Ilustrasi rambut beruban. Shutterstock
Kekurangan 4 Nutrisi Ini Menyebabkan Uban dan Mengganggu Pigmentasi Rambut

Sebagian besar orang dapat mengharapkan rambut beruban di usia 30-an, meskipun beberapa mulai mengalaminya di usia akhir 20-an.


4 Manfaat Shea Butter untuk Rambut

3 hari lalu

Ilustrasi Shea Butter. Shutterstock
4 Manfaat Shea Butter untuk Rambut

Selain dapat dikonsumsi dan kerap digunakan dalam banyak resep makanan Afrika, shea butter umum ditemukan pada produk perawatan rambut.


Dibilang Kelihatan Tua karena Uban, Andie MacDowell : Aku Lelah Berusaha Terlihat Muda

3 hari lalu

Andie MacDowell tampil di L'Oral Paris 2022 Fashion Show selama Paris Fashion Week Minggu, 2 Oktober 2022. (Instagram/@lorealparis
Dibilang Kelihatan Tua karena Uban, Andie MacDowell : Aku Lelah Berusaha Terlihat Muda

Andie MacDowell berhenti mewarnai rambutnya sejak awal pandemi dan berusaha menerima penuaan dengan lapang dada.


Jennifer Aniston Ogah Potong Rambut Pendek Demi Sebuah Peran

4 hari lalu

Jennifer Aniston dengan potongan rambut Rachel Green di serial Friends era 1990-an (Dok. NBCU)
Jennifer Aniston Ogah Potong Rambut Pendek Demi Sebuah Peran

Jennifer Aniston sempat mengatakan potongan rambut Rachel Green bukan penampilan terbaiknya


Julia Roberts Tampil dengan Gaya Rambut Baru Bicara tentang Keberlanjutan

4 hari lalu

Julia Roberts (Instagram/@juliaroberts)
Julia Roberts Tampil dengan Gaya Rambut Baru Bicara tentang Keberlanjutan

Julia Roberts yang merupakan duta merek perhiasan Chopard membicarakan tentang keberlanjutan di Swiss dengan gaya rambut barunya.


Mengenal Florence Pugh, Pemeran Allison dalam A Good Person

5 hari lalu

Florence Pugh memotong rambit sendiri untuk film A Good Person (MGM)
Mengenal Florence Pugh, Pemeran Allison dalam A Good Person

Florence Pugh debut aktingnya pada 2014 dalam drama The Falling


Tren Glass Hair, Ini 4 Langkah Mendapatkan Rambut Lurus Berkilau Tanpa ke Salon

5 hari lalu

Kim Kardashian. Instagram.com
Tren Glass Hair, Ini 4 Langkah Mendapatkan Rambut Lurus Berkilau Tanpa ke Salon

Tren glass hair dipopulerkan oleh beberapa selebritas dunia, seperti Kim Kardashian, Jenna Dewan, dan Ashley Graham.


Setelah 2 Abad, Tes Rambut Ungkap Pemicu Kematian Ludwig van Beethoven

6 hari lalu

Ludwig van Beethoven[Wikimedia.org]
Setelah 2 Abad, Tes Rambut Ungkap Pemicu Kematian Ludwig van Beethoven

Penelitian lewat rambut Ludwig van Beethoven mengungkap banyak hal tentang kesehatannya, yang juga dianggap ikut memicu kematiannya.