Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10 Tips Merawat Kuku Rapuh agar Tumbuh Lebih Sehat

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi kuku. Freepik.com/Valuavitaly
Ilustrasi kuku. Freepik.com/Valuavitaly
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKuku yang rapuh mudah patah dan terbelah bisa menyakitkan dan tak sedap dipandang mata. Kondisi ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor seperti penuaan, genetika, kekurangan nutrisi, kondisi medis, dan perawatan kuku yang tidak tepat.

Paparan bahan kimia keras, termasuk produk pembersih, cat kuku, dan penghapus cat kuku, dapat mengeringkan kuku dan membuatnya lebih mudah patah. Sering terkena air atau penggunaan sabun yang keras juga dapat menyebabkan kuku menjadi rapuh.

Berikut beberapa tips merawat kuku yang rapuh dan membuatnya tumbuh lebih sehat. 

1. Jaga kuku tetap terhidrasi

Kuku kering lebih rentan patah dan pecah, jadi penting untuk menjaga kelembapannya. Oleskan pelembap atau minyak pada kuku dan kutikula secara teratur.

2. Jeda dari cat kuku

Mengaplikasikan dan menghapus cat kuku secara terus-menerus dapat mengeringkan kuku dan membuatnya lebih mudah patah. Jika  harus menggunakan cat kuku, pastikan untuk menggunakan base coat dan top coat untuk melindungi kuku.

3. Perbaiki pola makan

Makan makanan sehat yang kaya akan vitamin dan mineral dapat membantu pertumbuhan kuku yang sehat. Makanan yang sangat baik untuk kuku termasuk sayuran hijau, kacang-kacangan, dan ikan.

4. Batasi paparan bahan kimia keras

Jika secara teratur menggunakan produk pembersih atau bahan kimia lain yang dapat mengeringkan kuku, coba memakai sarung tangan untuk melindunginya.

5. Batasi penggunaan pengeras kuku

Pengeras kuku dapat membantu memperkuat kuku, tetapi juga dapat membuatnya lebih rapuh jika digunakan secara berlebihan.

Baca juga: 4 Kiat Mencegah Gelembung Cat Kuku

6. Minta saran dokter

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jika kuku berubah warna, memiliki bentuk yang tidak normal, atau memiliki gejala lain bersamaan dengan kerapuhan, penting untuk meminta saran dokter karena mungkin ada kondisi medis yang mendasarinya.

7. Coba suplemen

Ada beberapa suplemen yang dapat dikonsumsi untuk membantu meningkatkan kesehatan kuku. Biotin, juga dikenal sebagai vitamin H, adalah vitamin B kompleks yang dapat membantu menguatkan kuku. Suplemen zat besi dan seng juga dapat membantu mereka yang memiliki kuku rapuh.

8. Hindari menggigit atau mencungkil kuku

Kebiasaan ini dapat melemahkan dan merusak kuku, membuatnya lebih rentan patah dan pecah.

9. Jaga kuku tetap rapi 

Memotong dan mengikir kuku secara teratur dapat membantu mencegahnya patah dan pecah. Saat mengikir, pastikan dilakukan satu arah bukan bolak-balik, yang dapat melemahkan kuku.

10. Cuci piring dengan lembut

Saat melakukan pekerjaan rumah tangga seperti mencuci piring, lakukan dengan cara yang tepat dan lembut. Perhatikan jumlah air dan sabun yang digunakan saat mencuci piring, hindari sering melakukannya dan gunakan sarung tangan jika perlu.

Dengan mengikuti tips ini dan merawatnya dengan baik, pertumbuhan kuku akan lebih sehat dan mengurangi risiko kerapuhan. Penting juga untuk dicatat bahwa beberapa penyebab kuku rapuh berada di luar kendali kita seperti genetika atau beberapa kondisi medis. 

HINDUSTAN TIMES

Baca juga: 5 Cara Bikin Kuku Lebih Kuat Sekaligus Indah

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu. 

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Infeksi Jamur Kuku, Bagaimana Kiat Mengurangi Risikonya?

31 Juli 2023

ilustrasi kuku kaki (pixabay.com)
Infeksi Jamur Kuku, Bagaimana Kiat Mengurangi Risikonya?

Jamur kuku bermula bintik putih atau kuning kecokelatan


Hati-hati Kebiasaan Menggigit Kuku Bisa Terpapar Bakteri Berbahaya

31 Juli 2023

Ilustrasi wanita menggigit kuku. shutterstock.com
Hati-hati Kebiasaan Menggigit Kuku Bisa Terpapar Bakteri Berbahaya

Kebiasaan menggigit kuku selain dapat menyebabkan kerusakan gigi, juga bisa terpapar bakteri berbahaya.


5 Tips Merawat Kuku Lebih Sehat dan Indah

20 Juli 2023

Ilustrasi merawat kuku. Freepik.com/Valuavitaly
5 Tips Merawat Kuku Lebih Sehat dan Indah

Tak perlu manikur dan pedikur, ini beberapa tips merawat kuku yang mudah untuk membuat kuku lebih sehat dan indah


Kenali Perubahan pada Kuku kala Usia Bertambah

15 Juli 2023

Ilustrasi kuku kuning. Foto: Instagram/@mirage_beauty_spa
Kenali Perubahan pada Kuku kala Usia Bertambah

Tak hanya rambut yang menipis atau beruban, pertambahan usia juga diiringi perbedaan pada tampilan kuku. Seperti apa?


Merawat Kuku: Deretan Nutrisi yang Membantu Jaga Kesehatan Kuku

5 Juli 2023

Ilustrasi merawat kuku. Freepik.com/Valuavitaly
Merawat Kuku: Deretan Nutrisi yang Membantu Jaga Kesehatan Kuku

Dalam merawat kuku, berikut beberapa nutrisi yang perlu diketahui untuk menjaga kesehatan kuku.


Penyebab Kuku Rapuh dan Tips Membuatnya Lebih Kuat

18 Juni 2023

ilustrasi mengeringkan cat kuku. Freepik.com
Penyebab Kuku Rapuh dan Tips Membuatnya Lebih Kuat

Kekurangan nutrisi, gaya hidup tidak sehat, penyakit tertentu, dan perubahan hormonal, dapat menyebabkan kuku rapuh.


Sama-sama Perawatan Kuku, Ini Perbedaan Manikur dan Pedikur

18 Juni 2023

Ilustrasi perawatan kuku. youtube.com
Sama-sama Perawatan Kuku, Ini Perbedaan Manikur dan Pedikur

Manikur dan pedikur lebih dari sekedar mempercantik penampilan luar, tapi juga kesehatannya.


5 Risiko Nail Extension bagi Kesehatan Kuku

14 Juni 2023

Ilustrasi kuku. Pixabay.com/Design Cologist
5 Risiko Nail Extension bagi Kesehatan Kuku

Nail extension yang tidak diterapkan dengan benar dapat merusak kuku asli. Simak lima risiko yang mungkin terjadi.


Cara Merawat Kuku agar Tidak Rapuh meski Suka Pakai Kuteks

13 Juni 2023

Ilustrasi cat kuku. Foto: Freepik.com
Cara Merawat Kuku agar Tidak Rapuh meski Suka Pakai Kuteks

Selain genetika, kuku rapuh juga dapat disebabkan oleh kerusakan permukaan, usia, kesehatan, atau pengobatan tertentu.


3 Tips agar Pedikur Lebih Tahan Lama

9 Juni 2023

Ilustrasi perawatan kuku atau manikur pedikur. di-via.ru
3 Tips agar Pedikur Lebih Tahan Lama

Pedikur yang tahan lama dimulai perawatan kuku sebelum mengaplikasikan kuteks, simak tiga tipsnya.