Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Minuman yang Sebaiknya Dihindari demi Kesehatan Ginjal

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi minuman bersoda (Pixabay.com)
Ilustrasi minuman bersoda (Pixabay.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ginjal berperan penting bagi tubuh, termasuk membuang produk limbah dari darah, menyeimbangkan cairan dan tekanan darah, dan menghilangkan obat-obatan dari tubuh. Jika ginjal mengalami gangguan, tubuh juga akan mengalami masalah. Oleh karena itu penting untuk menjalani gaya hidup sehat untuk mendukung kesehatan organ penting ini.

Sebagian orang memiliki genetik yang cenderung rentan mengalami penyakit ginjal, tapi  faktor gaya hidup seperti olahraga, diet, merokok, tingkat tekanan darah, dan diabetes juga dapat meningkatkan risiko seseorang untuk mengalaim penyakit ginjal kronis (CKD). Bahkan minuman yang dikonsumsi sehari-hari juga dapat berdampak signifikan pada kesehatan ginjal.

Salah satu minuman yang sering disebut berbahaya untuk ginjal adalah soda. Minuman ini memang sudah diketahui tidak bergizi, tapi sering dikonsumsi untuk kepuasan. Kandungan gula dari soda biasa adalah salah satu masalahnya. Menurut sebuah studi 2015, minum lebih dari 4 minuman berkarbonasi manis per minggu dikaitkan dengan peningkatan prevalensi penyakit ginjal kronis. Kandungan gula yang tinggi dalam darah dapat merusak pembuluh darah di ginjal. Gula darah tinggi dan diabetes menjadi faktor risiko CKD.

Kandungan gula yang tinggi dalam soda membuat manajemen gula darah lebih sulit. Bagi mereka yang sudsah menderita diabetes atau penyakit ginjal, atau memiliki riwayat keluarga dengan penyakit ginjal, harus berhati-hati dengan asupan gula dan kadar gula darah. 

Selain gula, bahan lain yang ditemukan dalam soda biasa dan soda diet, dan terutama soda cola, adalah asam fosfat. Penelitian menunjukkan minuman cola yang mengandung bahan ini telah dikaitkan dengan perubahan urine yang memicu batu ginjal, yang meningkatkan risiko penyakit ginjal kronis.

Jadi, orang yang memiliki batu ginjal atau penyakit ginjal harus menghindari minuman cola. Bahkan mereka yang tidak memiliki batu ginjal atau penyakit, minum dua atau lebih cola per hari dikaitkan dengan peningkatan risiko penyakit ginjal kronis.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pemanis buatan yang ditemukan dalam soda diet juga bisa meningkatkan risiko penyakit ginjal. Menurut sebuah studi 2011, minum lebih dari dua porsi soda diet dengan pemanis buatan per hari dikaitkan dengan peningkatan 2 kali lipat kemungkinan penurunan fungsi ginjal pada wanita. Jadi, berhati-hati dan batasi minuman soda, meskipun itu soda diet demi melindungi kesehatan ginjal. 

EATTHIS.COM

Baca juga: 5 Makanan Ini Dapat Memperburuk Kesehatan Ginjal

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Saling Mempengaruhi, Ini Hubungan Diabetes dengan Gangguan Tidur

21 jam lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Saling Mempengaruhi, Ini Hubungan Diabetes dengan Gangguan Tidur

Penderita diabetes tipe 2 mengalami masalah gangguan tidur karena ketidakstabilan kadar gula darah dan gejala terkait diabetes.


Sering Disisihkan dari Piring Makan karena Pahit, Ketahui Manfaat Luar Biasa Pare

2 hari lalu

Ilustrasi oseng pare tempe. Cookpad/Tri Yunianti
Sering Disisihkan dari Piring Makan karena Pahit, Ketahui Manfaat Luar Biasa Pare

Pare merupakan salah satu sayuran yang menyimpan beragam manfaat kesehatan yang luar biasa.


10 Gejala Diabetes yang Perlu Diwaspadai, Salah Satunya Sering Haus

3 hari lalu

Gejala diabetes pada anak di antaranya adalah sering haus dan sering pipis. Kenali gejala lainnya agar mendapatkan penanganan yang tepat. Foto: Canva
10 Gejala Diabetes yang Perlu Diwaspadai, Salah Satunya Sering Haus

Diabetes adalah salah satu penyakit mematikan. Ketahui beberapa gejala diabetes yang perlu diwaspadai. Mulai dari sering harus hingga kesemutan.


Panduan Makan Sehat setelah Lebaran agar Gula Darah Stabil

4 hari lalu

Ilustrasi kue kering. ANTARA/Feny Selly
Panduan Makan Sehat setelah Lebaran agar Gula Darah Stabil

Berikut panduan porsi makan yang sehat untuk menjaga gula darah tetap stabil seusai Lebaran dari dokter penyakit dalam.


Aneka Bahaya Menahan Kencing, Termasuk pada Ginjal

7 hari lalu

Ilustrasi menahan pipis atau kencing. Shape.com
Aneka Bahaya Menahan Kencing, Termasuk pada Ginjal

Jangan sering menahan kencing karena banyak dampaknya bagi kesehatan, salah satunya anyang-anyangan. Apa lagi?


Manfaat Buah Manggis bagi Penderita Diabetes, Begini Penjelasan Ilmiahnya

16 hari lalu

Ilustrasi buah manggis (Pixabay.com)
Manfaat Buah Manggis bagi Penderita Diabetes, Begini Penjelasan Ilmiahnya

Buah manggis dengan rasa asam manis cocok dikonsumsi penderita diabetes. Mengapa demikian?


Mudik Lebaran, Pasien Penyakit Ginjal Hati-hati bila Mau Minum Obat Antimabuk Perjalanan

18 hari lalu

Ilustrasi mudik dengan bus. TEMPO / Hilman Fathurrahman W'
Mudik Lebaran, Pasien Penyakit Ginjal Hati-hati bila Mau Minum Obat Antimabuk Perjalanan

Penderita penyakit ginjal diminta berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter terkait sebelum meminum obat untuk mabuk perjalanan saat mudik Lebaran.


Apakah Jus Apel Baik buat Kesehatan? Pakar Diet Beri Jawaban

23 hari lalu

Ilustrasi jus apel. Freepik.com/Rawpixel.com
Apakah Jus Apel Baik buat Kesehatan? Pakar Diet Beri Jawaban

Manfaat meminum jus apel tentu tak sesehat memakan buahnya, apalagi jus dalam kemasan. Berikut pendapat pakar diet.


Inilah Faktor Risiko dan Pencegahan Penyakit Batu Ginjal

24 hari lalu

Batu ginjal.
Inilah Faktor Risiko dan Pencegahan Penyakit Batu Ginjal

Dengan pengetahuan yang tepat dan tindakan pencegahan yang sesuai, risiko terjadinya batu ginjal dapat diminimalkan.


4 Jenis Batu Ginjal dan Cara Terbentuknya

24 hari lalu

Batu ginjal.
4 Jenis Batu Ginjal dan Cara Terbentuknya

Dalam kebanyakan kasus, batu ginjal terbentuk karena penurunan volume urine atau peningkatan mineral pembentuk batu dalam urine.