Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Kate Middleton Menjelaskan Kematian Ratu Elizabeth II kepada Pangeran Louis

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Pangeran Louis bersandar di bahu ibunya Kate Middleton Duchess of Cambridge ketika menghadiri Platinum Jubilee Pageant, menandai berakhirnya perayaan Platinum Jubilee Ratu Elizabeth di London, Inggris, 5 Juni 2022.  Chris Jackson/Pool via REUTERS
Pangeran Louis bersandar di bahu ibunya Kate Middleton Duchess of Cambridge ketika menghadiri Platinum Jubilee Pageant, menandai berakhirnya perayaan Platinum Jubilee Ratu Elizabeth di London, Inggris, 5 Juni 2022. Chris Jackson/Pool via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kate Middleton mengungkapkan tentang bagaimana putra bungsunya, Pangeran Louis, menghadapi kematian Ratu Elizabeth II. Hal tersebut diketahui saat wanita bergelar Putri Wales itu berbicara dengan Gubernur Jenderal David Hurley dari Australia selama resepsi Raja Charles III untuk pejabat dan pemimpin dunia di Istana Buckingham pada Minggu, 18 September.

Dia menjelaskan bahwa putra bungsunya, Pangeran Louis yang berusia 4 tahun, belum sepenuhnya memahami seputar kehilangan keluarga. "Yang lebih muda sekarang mengajukan pertanyaan seperti, 'Apakah menurut Anda kita masih bisa memainkan permainan ini ketika kita pergi ke Balmoral,' dan hal-hal seperti itu, karena dia (Ratu) tidak akan ada di sana," kenang Hurley percakapannya dengan Kate, kepada wartawan setelah resepsi.

Sementara Louis telah mengajukan banyak pertanyaan kepada Kate dan Pangeran William tentang kematian Ratu Elizabeth, anak sulungnya Pangeran George memiliki pemahaman yang sedikit lebih baik. "Yang lebih tua sekarang menyadari betapa pentingnya nenek buyutnya dan apa yang sedang terjadi," tambah Hurley, seperti dikutip dari laman US Magazine.

Kedua anak tertua Kate dan William, Pangeran George dan Putri Charlotte, mengikuti prosesi pemakaman Ratu di Westminster Abbey, Senin 19 September 2022. Keduanya berjalana mengikuti orang tua mereka dan anggota senior keluarga kerajaan lainnya, termasuk Raja Charles III, Permaisuri Camilla, Putri Anne dan banyak lagi. Mereka memasuki kapel di depan Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Kate Middleton, Putri Wales, Putri Charlotte dan Pangeran George menghadiri pemakaman kenegaraan dan pemakaman Ratu Elizabeth, Inggris, 19 September 2022. Phil Harris/Pool via REUTERS

Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada 8 September 2022 di kediamannya di Balmoral di Skotlandia. Saat Inggris memasuki masa berkabung resminya, Kate dan William berbagi kesedihan mereka dengan para pelayat saat berjalan-jalan di sekitar halaman Kastil Windsor dengan Harry dan Meghan. Saat berbicara dengan para simpatisan, Duchess of Cornwall membahas bagaimana anak-anaknya menyesuaikan dengan kehilangan besar yang dialami keluarga mereka.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"[Louis berkata,] 'Setidaknya Nenek bersama Kakek buyut sekarang,'" kata Kate pada 10 September, merujuk pada mendiang suami Ratu Elizabeth II, Pangeran Philip, yang meninggal pada April 2021 pada usia 99 tahun. 

Saat Pangeran Philip di makamkan di Kapel St George Kastil Windsor, ketiga anak Kate Middleton tidak hadir.Karena protokol COVID-19 pada saat itu, hanya 30 orang yang hadir untuk kebaktian mendiang Duke of Edinburgh. Saat itu, Kate dan William berhati-hati ketika mereka menjelaskan kepergian Philip kepada anak-anak mereka. "William memberi tahu George, Charlotte, dan Louis bahwa Pangeran Philip sudah pergi ke surga, dan dia adalah malaikat sekarang,'” menurut sumber terdekat. "Charlotte, dan Louis membantu William memilih foto Pangeran Philip untuk digantung di rumah mereka untuk mengenangnya."

Baca juga: Kate Middleton Pakai Dua Perhiasan Mendiang Ratu Elizabeth di Upacara Pemakaman

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pangeran William Kembali Menjalankan Tugas Kerajaan Sejak Kate Sakit Kanker

6 hari lalu

Pangeran William dan Kate Middleton hadiri resepsi malam untuk anggota Korps Diplomatik di Istana Buckingham di London, Inggris 5 Desember 2023. Jonathan Brady/Pool via REUTERS
Pangeran William Kembali Menjalankan Tugas Kerajaan Sejak Kate Sakit Kanker

Pangeran William kembali muncul di hadapan publik untuk menjalani tugas kerajaan.


Bak Cinderella, Deretan Wanita ini Bisa Menikahi Pangeran Meski Bukan dari Keluarga Kerajaan

14 hari lalu

Pernikahan Putra Mahkota Yordania Pangeran Hussein dan Rajwa Al Saif di Amman, Yordania, 1 Juni 2023. Royal Hashemite Court (RHC)/Handout via REUTERS
Bak Cinderella, Deretan Wanita ini Bisa Menikahi Pangeran Meski Bukan dari Keluarga Kerajaan

Bak kisah Cinderella, para wanita yang bukan dari keluarga kerajaan ini menikahi pangeran.


Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

17 hari lalu

Pekerja bantuan Australian World Central Kitchen (WCK), Lalzawmi
Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

Beberapa negara Eropa sekutu Israel pertimbangkan hentikan penjualan senjata akibat pembunuhan tujuh relawan World Central Kitchen di Gaza


Sandera Israel Ditemukan Tewas di Gaza, Kerabat Salahkan Pemerintah Netanyahu

17 hari lalu

Elad Katzir. Foto: Al Quds Brigades
Sandera Israel Ditemukan Tewas di Gaza, Kerabat Salahkan Pemerintah Netanyahu

Saudara perempuan Elad Katzir, sandera Israel yang ditemukan tewas di Gaza, menyalahkan pihak berwenang Israel atas kematiannya.


Kenali Gejala Demam Berdarah dan Bahaya yang Mengintainya

24 hari lalu

Ilustrasi demam berdarah dengue atau DBD. Pexels/Tima Miroscheniko
Kenali Gejala Demam Berdarah dan Bahaya yang Mengintainya

Demam berdarah (DBD) dapat menyebabkan pendarahan serius, penurunan tekanan darah tiba-tiba, bahkan berujung pada kematian.


7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

26 hari lalu

Ilustrasi kematian. Forbes.com
7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

Pengalaman setiap orang menjelang ajal tak selalu sama. Namun memahami tanda bisa membantu keluarga lebih ikhlas saat kematian menjemput.


Dua Orang Dekat Pangeran William Mengidap Kanker, Ini 7 Jenis Kanker Mematikan di Dunia

28 hari lalu

Pangeran William dan Kate Middleton terlihat bersama pada Senin, 11 Maret 2024 usai operasi perut yang dilakukan Putri Wales , Januari lalu. Foto: Bruce Bennet via Daily Mail.
Dua Orang Dekat Pangeran William Mengidap Kanker, Ini 7 Jenis Kanker Mematikan di Dunia

Kanker jadi penyebab kematian paling tinggi di dunia setelah jantung dan stroke, dua orang dekat Pangeran William terkena penyakit itu.


Muncul ke Publik Pertama Kali, Raja Charles III Siap Hadiri Acara Paskah

28 hari lalu

Jenis kanker yang diidap Raja Charles belum diungkap. Sel kanker itu ditemukan saat Raja menjalani pengobatan pembesaran prostat baru-baru ini. Namun, menurut kabar, kanker yang diderita Raja Charles bukan kanker prostat. REUTERS/Toby Melville
Muncul ke Publik Pertama Kali, Raja Charles III Siap Hadiri Acara Paskah

Istana Buckingham mengkonfirmasi Raja Charles III bersama Camila akan menghadiri acara paskah pada 31 Maret 2024.


5 Pesohor Yang Mengidap Kanker Seperti Kate Middleton

28 hari lalu

Kylie Minogue. AP/Shizuo Kambayashi
5 Pesohor Yang Mengidap Kanker Seperti Kate Middleton

Kate Middleton menambah jumlah pesohor yang mengalami kanker.


Ayah dan Istri Sakit Kanker, Sejarawan Komentari Kondisi Pangeran William

28 hari lalu

Pangeran William menemani Putri Charlotte, dan Pangeran Louis menghadiri acara penyambutan bagi murid baru di Lambrook School, Berkshire, Inggris, 7 September 2022. Keluarga tersebut telah pindah ke Adelaide Cottage di Windsor Home Park, yang terletak di sebelah timur Kastil Windsor dan di wilayah Berkshire di Inggris. Jonathan Brady/Pool via REUTERS
Ayah dan Istri Sakit Kanker, Sejarawan Komentari Kondisi Pangeran William

Pangeran William mengkhawatirkan kondisi ayah, istri dan anak-anaknya, namun dia diprediksi sangat tabah.