"

Lindsay Lohan Unggah Foto Tanpa Makeup, Ini Rahasia Kulit Glowing-nya

Reporter

Editor

Mila Novita

Lindsay Lohan selfie dengan wajah tanpa makeup saat liburan ke Turki Juli 2022 (Instagram/@lindsaylohan)
Lindsay Lohan selfie dengan wajah tanpa makeup saat liburan ke Turki Juli 2022 (Instagram/@lindsaylohan)

TEMPO.CO, Jakarta - Lindsay Lohan terlihat  berseri-seri dalam selfie Instagram tanpa riasan baru yang diunggah Minggu, 17 Juli 2022. Aktris berusia 36 tahun ini memiliki kulit yang cerah, terlihat bersinar terkena cahaya matahari. 

Apa yang membuat aktris Mean Girls itu terlihat begitu cerah? Liburannya baru-baru ini di Turki kemungkinan adalah bulan madunya, menurut Harper's Bazaar. Ini bukan hal yang aneh buat dia mengingat dia diam-diam menikah dengan Bader Shammas pada tanggal misteri awal musim panas ini, menurut Glamour.

Dump foto Instagram baru-baru ini, Lindsay terlihat mengambang di laut, menjelajahi situs-situs indah, dan tersenyum dengan ekspresi kebahagiaan khas pengantin baru. Tapi kulit bercahayanya bukan sekadar barena bahagia dan cinta. Bintang Parent Trap ini juga menjadikan perawatan kulit sebagai prioritas.

"Perawatan kulit yang baik adalah suatu keharusan bagi Lindsay," kaya penata riasnya, Rob Scheppy, mengatakan kepada Refinery29 pada 2019. Dia bahkan memulai rutinitas riasnya dengan terlebih dahulu melakukan masker. 

Lindsay sangat berhati-hati dengan paparan sinar mataharinya. Dia memakai tabir surya dengan sun protection factor atau SPF 50 dari dari label ISDIN. Dia menuruti saran dermatologis yang merekomendasikan memakai tabir surya sepanjang tahun, terlepas dari apakah berada di bawah sinar matahari atau tidak. Sinar UV berbahaya bagi kulit dan dapat menyebabkan kanker kulit dan penuaan dini, kata Mona Gohara, kepada Women's Health.

Lindsay juga rajin memakai pelembap, dia memilih produk dari Avène. Dia pernah membagikan rutinitas kecantikan malam harinya dan menjadikan pelemmbap bagian dari itu. 

Lindsay membagikan rutinitas malamnya di sebuah posting Instagram. "Di penghujung hari saya membersihkan wajah dengan tisu wajah @proactiv dan @arconalosangeles dan mengoleskan krim mata @isdin k-ox dan melembabkan lagi." 

Aktris berusia 36 tahun itu tak setia pada satu merek. Saat pertama kali dia mengenal produk kecantikan, ingatannya tertuju pada Chanel No. 5 yang dia ketahui dari wawancara Marilyn Monroe tentang produk yang dia pakai untuk tidur. "Jadi setiap kali saya memikirkan kecantikan, saya pikir Chanel. Tapi saya tidak terikat pada satu merek, saya telah merias wajah saya sejak saya masih kecil menjadi model dengan Ford, jadi saya telah mengambil trik dan selalu menemukan produk baru," kata Lindsay Lohan. 

WOMEN'S HEALTH | INTO THE GLOSS

Baca juga: Lindsay Lohan Terapkan Kebiasaan Makan Sehat, Tinggalkan Diet Rendah Kalori

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.









Manfaat Tanaman Laut untuk Perawatan Kulit Topikal

7 jam lalu

Ilustrasi wanita merawat kulit. Freepik.com/Senivpetro
Manfaat Tanaman Laut untuk Perawatan Kulit Topikal

Alasan utama bahan ini digunakan dalam perawatan kulit adalah sebagai pelembap yang sangat efektif


Gejala yang Menyertai Keringat Dingin, Apa Saja?

10 jam lalu

Ilustrasi keringat berlebih. shutterstock.com
Gejala yang Menyertai Keringat Dingin, Apa Saja?

keringat dingin berbeda dengan peluh sebagai respons terhadap panas atau aktivitas bertenaga


Cara Mengatur Rutinitas Perawatan Kulit Harian Menurut Ahli

1 hari lalu

Ilustrasi perawatan kulit. Unsplash.com/Pressfoto
Cara Mengatur Rutinitas Perawatan Kulit Harian Menurut Ahli

Dalam perawatan kulit berbeda, ada beberapa praktik dasar yang tidak boleh dan tidak boleh diikuti.


Jangan Lewatkan Langkah Perawatan Kulit Ini supaya Kulit Tak Cepat Menua

1 hari lalu

Ilustrasi wanita memakai tabir surya. Freepik.com/Lookestudio
Jangan Lewatkan Langkah Perawatan Kulit Ini supaya Kulit Tak Cepat Menua

Ini merupakan langkah terakhir dari perawatan kulit sebelum merias wajah, sering dilewatkan padahal bisa bikin kerutan muncul lebih cepat.


Cegah Rambut Rontok, Berikut Cara Menggunakan Minyak Bawang Merah

1 hari lalu

Ilustrasi rambut rontok. Shutterstock
Cegah Rambut Rontok, Berikut Cara Menggunakan Minyak Bawang Merah

Minyak bawang merah dapat membantu mengatasi penyakit kulit dan rambut rontok. Berikut adalah cara menggunakan minyak bawang merah untuk rambut.


Sederet Manfaat Minyak Bawang Merah yang Perlu Anda Ketahui

1 hari lalu

Ilustrasi bawang merah. shutterstock.com
Sederet Manfaat Minyak Bawang Merah yang Perlu Anda Ketahui

Tak hanya bermanfaat untuk memasak, minyak bawang merah berguna bagi kesehatan tubuh. Berikut adalah sederet manfaat minyak bawang merah.


7 Tips Perawatan Kulit agar Tetap Segar Selama Puasa Ramadan

2 hari lalu

Ilustrasi perawatan kulit. Unsplash.com/Pressfoto
7 Tips Perawatan Kulit agar Tetap Segar Selama Puasa Ramadan

Kurang cairan selama puasa bisa menyebabkan kulit kering, karena itu lakukan tujuh tips perawatan kulit dari dokter berikut ini.


Hindari Kebiasaan Ini jika Ingin Kulit Sehat dan Awet Muda

2 hari lalu

Ilustrasi kulit wajah/Foto: Freepik
Hindari Kebiasaan Ini jika Ingin Kulit Sehat dan Awet Muda

Salah satu kebiasaan yang membuat kulit tidak sehat adalah penggunaan produk skincare yang tidak tepat.


Penyebab Remaja Gampang Berjerawat dan Komedo serta Cara Mencegahnya

2 hari lalu

Ilustrasi jerawat poni. shutterstock.com
Penyebab Remaja Gampang Berjerawat dan Komedo serta Cara Mencegahnya

Jerawat atau komedo terbentuk karena pori-pori kulit tersumbat, adanya produksi minyak yang berlebihan, dan kotoran.


Bagaimana Proses Sinar Matahari Jadi Sumber Vitamin D bagi Tubuh?

4 hari lalu

Warga berjemur di rel kereta api di kawasan Pejompongan, Jakarta, Selasa, 6 Juli 2021. Berjemur dan melakukan olahraga ringan di bawah sinar matahari pagi di antara pukul 08.00 WIB-11.00 WIB merupakan salah satu upaya yang disarankan untuk menjaga kesehatan selama wabah virus Corona (COVID-19). TEMPO/Muhammad Hidayat
Bagaimana Proses Sinar Matahari Jadi Sumber Vitamin D bagi Tubuh?

Tubuh menghasilkan vitamin D ketika kulit terpapar sinar ultraviolet matahari yang memicu sintesis vitamin D.