Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3 Bahan Alami untuk Melunakkan Daging Kurban Idul Adha

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Ilustrasi daging kambing. Pixabay.com/BlackWolfi
Ilustrasi daging kambing. Pixabay.com/BlackWolfi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Melunakkan daging kurban Idul Adha memang gampang-gampang susah, terutama daging kambing.

Bila mengolah daging hewan kurban kurang tepat, bukannya menjadi lembut, daging kambing malah akan terasa alot dan keras. Selain itu daging yang harusnya lezat malah dapat berbau prengus sehingga mengurangi selera makan sebagian orang.

Bahan Alami Olah Daging Kambing 

Dilansir dari Antara, berikut beberapa bahan-bahan alami yang mudah ditemui di dapur yang dapat mengolah kambing agar lebih lezat, lembut dan bebas bau. 

1. Jeruk Nipis

Jeruk nipis memiliki sifat asam yang cukup kuat. Oleh karena itu jeruk nipis dapat digunakan untuk membuat daging kambing jadi lebih empuk dan tidak bau. 

Caranya cukup mudah, cuci daging kambing lalu berikan perasan jeruk nipis di permukaan daging untuk menghilangkan bakteri dan bau amis. Biarkan selama kurang lebih 30 menit sebelum siap untuk dimasak..

Ilustrasi daun pepaya (Pixabay.com) 

2. Daun Pepaya 

Sejak jaman dahulu, daun pepaya telah digunakan masyarakat untuk melembutkan daging kambing dan mengurangi baunya. Daun pepaya dapat melembutkan daging dikarenakan terdapat zat papain di dalamnya.  

Caranya pun amat mudah, daging hanya perlu dicuci dan masukkan daun pepaya yang telah diremas, diamkan kurang lebih satu jam. Bila telah menggunakan cara ini, daging tak perlu lagi dimasak dengan waktu yang lama. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Buah Nanas

Selain pepaya, nanas juga dikenal ampuh membuat daging kambing lebih cepat empuk. Caranya, Baluran daging kambing dengan nanas yang telah diparut dan diamkan selama sejam. 

Tak perlu banyak-banyak, dua ruas ibu jari nanas dapat dicampurkan ke dalam 1 kilogram daging kambing. Selain membuat teksturnya lebih empuk, nantinya daging kambing jadi lebih manis berkat nanas parut. 

Selain itu masalah lain saat mengolah daging kambing adalah baunya. Untuk mensiasati agar daging kambing tak berbau prengus menurut Executive sous chef The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Eric Kusnadi, ialah jangan mencuci daging kambing dengan berlebihan. 

Mencuci daging kambing dengan air bisa menciptakan aroma prengus yang kurang mengenakkan. Bila kotor terkena air saat dipotong, cukup diseka saja tanpa menggunakan air. 

Demikian 3 bahan alami yang jitu buat melunakkan daging kurban, terutama daging kambing.

ANNISA FIRDAUSI
Baca juga : Tips Mengolah Daging Agar Kolesterol Tak Melonjak Saat Idul Adha

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Manfaat Minuman Jeruk Nipis dan Madu untuk Tubuh

36 hari lalu

Jeruk Nipis dan Madu. freepik.com
Manfaat Minuman Jeruk Nipis dan Madu untuk Tubuh

Deretan manfaat minuman dari jeruk nipis dan madu untuk kesehatan tubuh. Simak selengkapnya.


3 Varian Olahan Berbahan Rambutan

57 hari lalu

Ilustrasi buah rambutan. Freepik.com/Dashu83
3 Varian Olahan Berbahan Rambutan

Rambutan adalah buah berbulu berwarna merah cerah dengan bagian tengah berwarna putih. Selain penampilannya yang unik dan rasanya yang manis,


Resep Tongseng Kambing yang Enak untuk Makan Siang

15 Januari 2024

Pilihan resep tongseng kambing ini bisa jadi inspirasi menu makan siang yang enak. Anda bahkan bisa membuat tongseng kambing tanpa santan. Foto: Canva
Resep Tongseng Kambing yang Enak untuk Makan Siang

Pilihan resep tongseng kambing ini bisa jadi inspirasi menu makan siang yang enak. Anda bahkan bisa membuat tongseng kambing tanpa santan.


Benarkah Makan Daging Kambing Bisa Sebabkan Kolesterol Tinggi?

3 Januari 2024

Ilustrasi daging kambing. Coway/Freepik.com
Benarkah Makan Daging Kambing Bisa Sebabkan Kolesterol Tinggi?

Daging kambing dapat menyebabkan kolesterol tinggi jika dikonsumsi dalam jumlah yang melebihi kebutuhan pola makan yang seimbang.


4 Persiapan Penting Sebelum Memasak Jeroan

13 Desember 2023

Empal Gentong khas Cirebon, Jawa Barat. Masakan ini mirip dengan soto. Isiannya adalah jeroan dan daging sapi dengan kuah santan. Nama empal menunjukkan bahan utamanya memang daging sapi dan Gentong karena proses memasaknya memakai kuali. TEMPO/Subekti
4 Persiapan Penting Sebelum Memasak Jeroan

Sebelum memasak jeroan, deretan persiapan penting jadi kunci menghasilkan masakan yang lezat


Hukum Aqiqah: Pengertian dan Tata Cara Pelaksanaanya

4 Desember 2023

Hukum aqiqah dalam Islam adalah sunah muakkad, yakni merupakan hal yang dianjurkan. Simak penjelasan lengkapnya berikut ini. Foto: Canva
Hukum Aqiqah: Pengertian dan Tata Cara Pelaksanaanya

Hukum aqiqah dalam Islam adalah sunah muakkad, yakni merupakan hal yang dianjurkan. Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.


Selain Jeruk Peras, Berikut 4 Resep Olahan Jeruk Nipis

22 November 2023

Ilustrasi air jeruk nipis (Pixabay.com)
Selain Jeruk Peras, Berikut 4 Resep Olahan Jeruk Nipis

Saat cuaca panas, paling pas jika menikmati minuman dingin yang segar. Nah, berikut ada empat resep minuman segar pakai jeruk nipis yang bisa dibuat sendiri di rumah.


Ketahui 5 Manfaat Jeruk Nipis untuk Kecantikan dan Kesehatan Kulit

22 November 2023

Ilustrasi jeruk nipis. shutterstock.com
Ketahui 5 Manfaat Jeruk Nipis untuk Kecantikan dan Kesehatan Kulit

Tahukah Anda selain bermanfaat untuk kesehatan tubuh, ternyata jeruk nipis bermanfaat untuk kecantikan dan kesehatan kulit?


Daftar 6 Manfaat Jeruk Nipis untuk Kesehatan Tubuh

21 November 2023

Ilustrasi jeruk nipis. Wikipedia.org
Daftar 6 Manfaat Jeruk Nipis untuk Kesehatan Tubuh

Jeruk nipis yang memiliki nama latin Citrus aurantifolia dikenal sejak lama sebagai buah yang kaya manfaat. Apa saja manfaat jeruk nipis?


Jangan Dibuang, Ini 4 Manfaat Kulit Jeruk Nipis

21 November 2023

Ilustrasi jeruk nipis. shutterstock.com
Jangan Dibuang, Ini 4 Manfaat Kulit Jeruk Nipis

Tahukah Anda ternyata kulit jeruk nipis memiliki banyak manfaat? Simak ulasan berikut.