Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bolehkah Minum Suplemen Kolagen saat Hamil? Ini Kata Ahli

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi minuman berkolagen. youtube.com
Ilustrasi minuman berkolagen. youtube.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Wanita hamil biasanya akan memikirkan kembali kebiasaan makan dan minum karena takut mempengaruhi kesehatan ibu dan janin. Dokter biasanya akan menyarankan beberapa suplemen sebelum, selama, dan setelahnya untuk pertumbuhan dan perkembangan janin yang optimal, serta kesehatan ibu. Tapi bagi yang mengonsumsi suplemen selain vitamin, sebut saja suplemen kolagen, mungkin bingung, bolehkah lanjut meminumnya atau sebaiknya dihentikan?  

Kolagen adalah keluarga protein yang sebenarnya paling melimpah di dunia hewan. Peran kolagen dalam tubuh sederhana dan kompleks, antara lain membantu membentuk struktur kulit, tulang, tulang rawan, pembuluh darah, usus, dan otot kita, dan jaringan menjadi lebih elastis dan tahan peregangan. Tubuh membuat kolagen sendiri secara alami, tetapi produksinya mulai menurun seiring bertambahnya usia, biasanya dimulai pada usia 20-an.

Kolagen banyak terdapat pada hewan. Jadi jika mengonsumsi daging atau ikan, artinya sudah mengonsumsi kolagen melalui makanan. Namun, sebagian orang suka menambahkan suplemen kolagen.

Tapi saat hamil, selalu konsultasikan dengan dokter tentang suplemen apa yang dapat dikonsumsi. Dokter spesialis kandungan dan kebidanan Wendie Trubow mengatakan bahwa kolagen pada dasarnya adalah protein, jadi seharusnya tidak ada alasan mengapa orang hamil tidak bisa mengonsumsinya. “Tapi tidak ada tambahan manfaat khusus selain untuk rambut, kulit, dan kuku,” kata dia. Juga tidak ada penelitian karena tantangan etis yang melibatkan orang hamil pada penelitian.

Ashley Jordan Ferira, pakar ilmiah dari laman Mind Body Green menambahkan sementara penelitian ini belum tersedia untuk menunjukkan bahwa asupan kolagen secara positif mempengaruhi ibu dan bayi. “Mengingat kelimpahan besar dan dominasi kolagen dalam sel, organ, dan sistem di seluruh tubuh manusia, tampaknya mungkin dan secara biologis masuk akal bahwa kolagen bisa berguna."

Tapi seperti yang disebutkan sebelumnya, makan ikan, unggas, dan daging, maka sudah cukup mendapatkan kolagen secara alami. Kalaupun ingin menambah suplemen, pastikan untuk menemukan produk yang transparan dengan sumbernya, dan selalu beli dari merek suplemen terkemuka.

Ada beberapa kemungkinan manfaat kolagen bagi ibu hamil. Pertama sebagai sumber protein, meskipun bukan protein lengkap. Menurut American Pregnancy Association, ibu hamil harus mengonsumsi 75 hingga 100 gram protein per hari. "Penelitian terbaru untuk kebutuhan protein selama kehamilan menunjukkan bahwa rata-rata 1,2 hingga 1,5 gram protein per kilogram berat badan diperlukan selama tahap awal (sekitar 16 minggu) dan akhir (sekitar 36 minggu) kehamilan,” kata Ferira.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kedua, kolagen mendukung elastisitas kulit dan kepadatan kolagen kulit. Ini  membantu meningkatkan tingkat hidrasi serta menyangga kulit saat meregang, dua masalah yang mungkin dihadapi wanita hamil.

Ketiga, kenyamanan sendi. Ibu hamil mengalami penambahan berat atau tekanan pada sendi seiring berjalannya waktu. 

Tapi sekali lagi, berhati-hatilah pada semua yang dikonsumsi saat hamil, termasuk suplemen. Selalu bicarakan dengan dokter sebelum minum suplemen kolagen.

MIND BODY GREEN

Baca juga: Sebelum Coba Suplemen Berkolagen, Ketahui 5 Manfaat Kolagen untuk Wanita

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

 
 
Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hidangan Lebaran Penuh Kolesterol, Inilah 10 Makanan dan Minuman yang Dapat Mengurangi Kadar Kolesterol

4 hari lalu

Hidangan Lebaran Prilly Latuconsina (Instagram/@prillylatuconsina96)
Hidangan Lebaran Penuh Kolesterol, Inilah 10 Makanan dan Minuman yang Dapat Mengurangi Kadar Kolesterol

Makanan dan minuman ini bisa menjadi alternatif pilihan untuk mengurangi kadar kolesterol dalam darah.


7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

5 hari lalu

Ilustrasi makanan sehat. (Canva)
7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat


Risiko Kehamilan setelah Usia 35 Tahun dan Perawatannya

8 hari lalu

Ilustrasi perawatan ibu hamil. Shutterstock.com
Risiko Kehamilan setelah Usia 35 Tahun dan Perawatannya

Seiring bertambahnya usia, risiko komplikasi terkait kehamilan mungkin meningkat, terutama pada yang berumur di atas 35 tahun.


Beri Layanan Kebidanan pada Pemudik, Ikatan Bidan Buka Posko Kesehatan

9 hari lalu

Ilustrasi ibu hamil mudik. Shutterstock
Beri Layanan Kebidanan pada Pemudik, Ikatan Bidan Buka Posko Kesehatan

Posko OPOR Bu Bidan didirikan untuk mendekatkan layanan kebidanan kepada pemudik, khususnya akses bagi perempuan, ibu hamil dan menyusui


Ragam Penyebab Mual dan Kapan Perlu Mendapat Perhatian Serius

11 hari lalu

Ilustrasi wanita mual. Freepik.com
Ragam Penyebab Mual dan Kapan Perlu Mendapat Perhatian Serius

Semua orang bisa mengalami mual dengan berbagai penyebab. Kapan perlu mendapat perhatian khusus dan periksa ke dokter?


4 Pola Tidur Berkaitan Tidur yang Terbawa Sejak Masa Kehamilan

11 hari lalu

Ilustrasi ibu dan bayi. Foto: Unsplash/Kevin Liang
4 Pola Tidur Berkaitan Tidur yang Terbawa Sejak Masa Kehamilan

Perilaku dan pola pikir bermasalah mengenai tidur dapat muncul selama kehamilan dan menetap pada masa nifas.


Penanganan Tidur yang Buruk Selama Masa Kehamilan dan Pasca Melahirkan

12 hari lalu

Ilustrasi bayi tidur. Foto: Freepik.com/user18526052
Penanganan Tidur yang Buruk Selama Masa Kehamilan dan Pasca Melahirkan

Tiga dari 4 wanita selama periode hamil dan atau pasca melahirkan mengalami masalah tidur seperti insomnia, kualitas tidur buruk, atau gangguan tidur


Mudik Lebaran, Ibu Hamil Perlu Periksa USG Dulu dan Bawa Camilan Berprotein

13 hari lalu

Ilustrasi ibu hamil mudik. Shutterstock
Mudik Lebaran, Ibu Hamil Perlu Periksa USG Dulu dan Bawa Camilan Berprotein

Ibu hamil disarankan melakukan pemeriksaan melalui USG hingga membawa camilan berprotein tinggi untuk perjalanan mudik Lebaran.


Bolehkah Ibu Hamil Mudik Naik Motor? Ketahui Risikonya

14 hari lalu

Bolehkah ibu hamil mudik naik motor? Meskipun lebih efisien dalam hal waktu, sebaiknya jangan lakukan hal ini karena risikonya cukup besar. Foto: Canva
Bolehkah Ibu Hamil Mudik Naik Motor? Ketahui Risikonya

Bolehkah ibu hamil mudik naik motor? Meskipun lebih efisien dalam hal waktu, sebaiknya jangan lakukan hal ini karena risikonya cukup besar.


Bahaya Ibu Hamil Menahan Kencing saat Mudik Lebaran

16 hari lalu

Ilustrasi ibu hamil mudik. Shutterstock
Bahaya Ibu Hamil Menahan Kencing saat Mudik Lebaran

Sering menahan buang air kecil selama perjalanan mudik Lebaran dapat berisiko buruk pada kesehatan ibu hamil. Apa saja dampaknya?