Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Linda Evangelista Ungkap Efek Menyakitkan dan Agarofopia setelah Sedot Lemak

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Linda Evangelista ((kanan) dan Naomi Campbell (Instagram/@lindaevangelista)
Linda Evangelista ((kanan) dan Naomi Campbell (Instagram/@lindaevangelista)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Supermodel Linda Evangelista mengungkap efek samping menyakitkan setelah prosedur pengurangan lemak yang dia jalani lima tahun lalu. Dia mengklaim di beberapa bagian tubuhnya tumbuh massa mengeras setelah prosedur tersebut, membuat dia kesakitan, mengalami agarofobia, dan kehilangan pekerjaan. 

Dilansir dari People, Kamis, 23 September 2021, model seangkatan Naomi Campbell itu melayangkan gugatan kepada ZELTIQ Aesthetics, perusahaan induk yang menawarkan prosedur penghilangan lemak yang disebut dengan CoolSculpting.

Dalam keluhannya, dia menjelaskan beberapa hal terjadi setelah prosedur itu, kesulitan yang dia hadapi dalam operasi lanjutan, dan kondisi fisik dan mentalnya saat ini. Supermodel berusia 56 tahun itu juga merinci proses pengurangan lemak yang dilakukan di beberapa titik di tubuhnya, termasuk perut, panggul, punggung dan area bra, paha bagian dalam, dan dagu. Dia mengklaim selama beberapa bulan dia memiliki massa yang keras, menonjol, dan menyakitkan di bawah kulitnya.

Menurut People, dia mengalami Paradoxical Adipose Hyperplasia atau PAH, yakni efek samping yang sangat jarang tetapi serius di mana sel-sel lemak yang ditargetkan di tempat perawatan tumbuh lebih besar, menurut Heathline. Model tersebut mengatakan bahwa dia tidak mengetahui hal ini menjadi risiko sebelum prosedurnya.

Keluhan tersebut menuduh bahwa perusahaan itu mengetahui bahwa produk mereka dapat menyebabkan PAH pada tahun 2013 menurut laporan kepada investor. “Tetapi informasi tersebut tidak pernah dilaporkan dalam iklan dan/atau kampanye pemasarannya yang ditujukan kepada konsumen,” demikian tertulis di keluhan tersebut.

Evangelista mengklaim bahwa perusahaan tersebut menawarkan membayar operasi sedot lemak korektif yang dia butuhkan setelah didiagnosis dengan PAH, tetapi pada malam operasi, dia ditagih pembayaran setelah menandatangani perjanjian kerahasiaan.

Dia menolak, tetapi masih menjalani dua operasi sedot lemak korektif di seluruh tubuh, yang menurut dia proses pemulihannya lama dan menyakitkan, dan akhirnya tidak berhasil. Menurut dia, selain hiperplasia lemak kembali, operasi itu menyebabkan jaringan parut keloid yang besar,

Di Instagram, supermodel itu mengatakan dia telah ditinggalkan, digambarkan media bahwa dia tidak dapat dikenali, dan menjadi seorang penyendiri. Dalam pengajuan pengadilan, dia juga mengklaim bahwa dia mengalami kecemasan parah dan agoraphobia setelah operasi dan dan telah kehilangan banyak kesempatan kerja, salah satunya termasuk berjalan di acara Versace 2017 bersama rekan-rekan modelnya.

Dia menulis keluhannya itu di Instagram dengan tanda pagar #TheTruth dan #MyStory. "Hari ini saya mengambil langkah besar untuk memperbaiki kesalahan yang telah saya derita dan miliki. disimpan sendiri selama lebih dari lima tahun,” tulis dia membuka penjelasannya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kepada pengikut saya yang bertanya-tanya mengapa saya tidak bekerja sementara karier rekan-rekan saya berkembang pesat, alasannya adalah karena saya secara brutal dirusak oleh prosedur CoolSculpting Zeltiq yang melakukan kebalikan dari apa yang dijanjikan," lanjutnya dalam postingan tersebut.

Dia berharap, dengan mengajukan gugatan, dia bisa maju dan menghilangkan rasa malunya dan mempublikasikan ceritanya. “Saya ingin keluar dari sini dengan kepala tinggi, meskipun tidak terlihat seperti diriku lagi."

Postingannya disambut dengan dukungan oleh sesama supermodel dan selebritas. Naomi Campbell memuji kekuatan dan keberanian temannya.

"Kamu tahu aku mencintaimu. Kami mencintaimu, dan di sini untukmu selalu tepat di sisimu. Aku tidak bisa membayangkan rasa sakit yang kamu alami secara mental selama 5 tahun terakhir ini. Ingat siapa kamu, dan apa yang telah kamu capai dan pengaruhmu serta semua kehidupan orang yang telah kamu sentuh, dan masih melakukannya hingga hari ini dengan membagikan kisahmu. Bangga padamu, dan dukung kamu setiap langkahmu,” kata dia.

"Kamu dicintai," tulis supermodel lainnya, Christy Turlington.

Linda Evangelista, Campbell, Turlington, dan Christensen, bersama dengan Cindy Crawford, Claudia Schiffer, dan Elle Macpherson, dinobatkan sebagai legenda catwalk modern oleh Times pada 1996, dan mendefinisikan mereka sebagai generasi model.

Baca juga: 8 Risiko Sedot Lemak, Awas Kulit Kendur dan Mati Rasa

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Seimbangkan Konsumsi Hidangan Lebaran dengan Serat, Simak Saran Ahli Gizi

13 hari lalu

Ilustrasi opor ayam. shutterstock.com
Seimbangkan Konsumsi Hidangan Lebaran dengan Serat, Simak Saran Ahli Gizi

Konsumsi opor dan gulai yang identik dengan hidangan Lebaran perlu diseimbangkan dengan makanan sumber serat seperti sayur dan buah.


Jaga Kesehatan, Pilih Daging tanpa Lemak untuk Hidangan Lebaran

16 hari lalu

Ilustrasi semur daging. Shutterstock
Jaga Kesehatan, Pilih Daging tanpa Lemak untuk Hidangan Lebaran

Dokter mengingatkan masyarakat agar sebisa mungkin memilih daging sapi tanpa lemak untuk hidangan Lebaran agar kesehatan tetap terjaga.


Sajian Berlemak Saat Lebaran, Ahli Gizi Unair Bagikan Tips Makan Opor dan Rendang

16 hari lalu

Ilustrasi makanan khas Lebaran. Shutterstock
Sajian Berlemak Saat Lebaran, Ahli Gizi Unair Bagikan Tips Makan Opor dan Rendang

Sajian makanan kaya lemak saat Lebaran aman dikonsumsi asal tahu batasannya. Simak penuturan ahli gizi dari Unair berikut ini.


10 Tips Menyimpan Makanan Berbahan Santan

26 hari lalu

ilustrasi makanan bersantan (pixabay.com)
10 Tips Menyimpan Makanan Berbahan Santan

Masakan dengan kuah santan selalu menjadi favorit banyak orang. Begini menyimpan makanan bersantan agar awet.


Tinggi Lemak dan Kalori, Waspadai Efek Makan Kue Kering Berlebihan

34 hari lalu

Pekerja mencetak kue di pabrik kue kering J & C Cookies di Bandung, Jawa Barat, 30 Maret 2023. Pabrik kue kering ternama ini memproduksi 500 lusin kue kering per hari untuk memenuhi pemesanan kue selama Ramadan dan lebaran dari berbagai daerah. TEMPO/Prima Mulia
Tinggi Lemak dan Kalori, Waspadai Efek Makan Kue Kering Berlebihan

Kue kering seperti nastar yang sering disajikan saat lebaran sebaiknya tidak dikonsumsi terlalu banyak karena mengundang dampak negatif bagi tubuh.


Benarkah Santan Bisa Menyebabkan Diare?

36 hari lalu

ilustrasi makanan bersantan (pixabay.com)
Benarkah Santan Bisa Menyebabkan Diare?

Sebagai bahan makanan yang mengandung lemak, santan memang dapat memicu gangguan pencernaan pada sebagian orang, terutama jika dikonsumsi secara berlebihan atau oleh orang yang memiliki sensitivitas pencernaan tertentu.


Bolehkah Makan Gorengan Saat Berbuka Puasa? Ini Penjelasannya

43 hari lalu

Bolehkah makan gorengan saat berbuka puasa? Jawabannya adalah boleh, namun tetap mempertimbangkan asupannya. Ini penjelasan lengkapnya. Foto: Canva
Bolehkah Makan Gorengan Saat Berbuka Puasa? Ini Penjelasannya

Bolehkah makan gorengan saat berbuka puasa? Jawabannya adalah boleh, namun tetap mempertimbangkan asupannya. Ini penjelasan lengkapnya.


Sederet Kontroversi Ratna Sarumpaet, Terbaru Keluar Pakai Mobil saat Perayaan Nyepi di Bali

43 hari lalu

Ratna Sarumpaet saat memberikan keterangan pers di kediamannya di Jalan Kampung Melayu Kecil V, Jakarta, Kamis, 26 Desember 2019. Ia divonis dua tahun penjara yang diterimanya untuk dakwaan menyebarkan berita bohong alias hoax.  TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Sederet Kontroversi Ratna Sarumpaet, Terbaru Keluar Pakai Mobil saat Perayaan Nyepi di Bali

Ratna Sarumpaet kembali menjadi perbincangan publik lantaran aksinya keluar rumah dengan mobil saat perayaan Nyepi di Bali.


Kontrak Bella Hadid dengan Charlotte Tilbury Dibatalkan, Perusahaan Klarifikasi Isu Pro-Palestina

54 hari lalu

Model Internasional turunan Palestina, Bella Hadid, dikabarkan memberikan syarat pada pangeran Qatar yang tertarik padanya dan ingin melamarnya. REUTERS
Kontrak Bella Hadid dengan Charlotte Tilbury Dibatalkan, Perusahaan Klarifikasi Isu Pro-Palestina

Supermodel Bella Hadid tak lagi menjalin kemitraan dengan Charlotte Tilibury, dia akan fokus pada lini kecantikannya sendiri, Orabella.


Mengenal Apple Cheeks dan Kiat Membentuknya

19 Februari 2024

Ilustrasi wanita memegang pipi. Unsplash.com/James Resly
Mengenal Apple Cheeks dan Kiat Membentuknya

Apple cheeks adalah istilah untuk menyebut tulang pipi yang tampak bulat dan sintal layaknya apel.