Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Perhatikan, Ini Ciri-Ciri Laki-Laki yang Patut Diperjuangkan

Reporter

Editor

Nurhadi

image-gnews
Hubungan percintaan yang rumit karena beberapa kali mengalami putus sambung dalam berhubungan, Jennifer Aniston kini menemukan lelaki idamannya yaitu Justin aktor Theroux enjoy. Mereka selalu terlita berduan dan mesra saat pergian berduaan. rtv.net
Hubungan percintaan yang rumit karena beberapa kali mengalami putus sambung dalam berhubungan, Jennifer Aniston kini menemukan lelaki idamannya yaitu Justin aktor Theroux enjoy. Mereka selalu terlita berduan dan mesra saat pergian berduaan. rtv.net
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan kekasih dalam menjalin sebuah hubungan pasti mengalami berbagai dinamika. Kecocokan dalam suatu hubungan ditentukan oleh orang yang terlibat di dalamnya. Pihak perempuan biasanya harus lebih berhati-hati dalam memilih laki-laki yang akan dijadikan sebagai pasangannya karena berbagai alasan, terutama di dalam masyarakat dengan budaya patriarki.

Meskipun demikian, tidak semua laki-laki memiliki tendensi buruk. Terkadang, hubungan tidak berjalan dengan baik juga karena adanya ketidakcocokan. Namun, perempuan tetap harus berhati-hati dalam mencari pasangan yang baik. Lalu, apa ciri-ciri dari laki-laki yang patut diperjuangkan?

1. Menghargai hak-hak perempuan

“Salah satu ancaman terbesar bagi kesehatan seorang perempuan adalah kekerasan yang dilakukan oleh laki-laki," ungkap Presiden Amerika Serikat, Joseph Biden, saat ia masih memimpin Komite Kehakiman dikutip Tempo dari Tampa Bay Times, 9 Oktober 2005.

Menurut laman Komisi Nasional Anti Kekerasan terhadap Perempuan, jumlah kasus kekerasan terhadap perempuan sepanjang tahun 2020 sebanyak 299.911 kasus. Kasus kekerasan bukan hanya terbatas pada kekerasan fisik, melainkan juga dapat berupa manipulasi emosi.

Laki-laki yang patut diperjuangkan adalah laki-laki yang menghargai perempuan dan memperlakukannya dengan setara. Laki-laki yang baik tidak akan mempergunakan maskulinitasnya untuk menyakiti sesama dan tidak akan memaksakan kehendaknya tanpa persetujuan pasangannya.

2. Dapat membuat Anda bahagia

Banyak penelitian telah mengungkapkan bahwa memiliki hubungan yang dekat dan bermakna dengan orang-orang di sekitar Anda merupakan bagian integral dari kualitas hidup yang baik. Jika seorang lelaki dapat membuat Anda menghargai diri sendiri dan bahagia dengan hubungan yang Anda jalani, maka laki-laki tersebut patut dipertahankan.

3. Pendengar dan pembicara yang baik

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kejujuran dan keterbukaan merupakan faktor yang sangat penting dalam sebuah hubungan. Laki-laki yang pantas diperjuangkan bukan hanya mereka yang membuat Anda nyaman untuk menceritakan berbagai kisah Anda, mulai dari rahasia hingga keseharian Anda, melainkan juga mereka yang menemukan kenyamanan untuk berbicara kepada Anda.

Sebuah hubungan dijalin oleh dua orang yang sama-sama memiliki tanggung jawab. Jika pasangan laki-laki Anda merupakan pendengar yang baik tetapi tidak pernah bercerita mengenai diri mereka sendiri, mungkin ada rasa kepercayaan yang harus dibangun. Anda tidak ingin menjalin hubungan yang berlandaskan ketidakjujuran.

4. Menghargai pendapat Anda

Perbedaan pendapat merupakan hal yang wajar. Namun, pasangan juga harus dapat menoleransi perbedaan tersebut dan menemukan jalan untuk mengatasi masalah bersama. Menghargai perbedaan berarti pasangan tersebut mementingkan hubungannya ketimbang ego untuk membuktikan bahwa mereka benar. Mengesampingkan harga diri demi seseorang yang mereka cintai merupakan tanda seorang laki-laki patut diperjuangkan. Hal yang sama juga berlaku bagi perempuan.

5. Membantu Anda berkembang

Sebuah hubungan yang membuat pasangan di dalamnya bertumbuh dan berkembang merupakan hubungan yang patut dipertahankan. Laki-laki yang baik adalah laki-laki yang percaya akan kemampuan dan senantiasa mendukung mimpi Anda. Mereka tidak akan melimitasi Anda karena mereka percaya Anda dapat menjadi orang yang lebih baik.

DINA OKTAFERIA 

aca juga: Jangan Coba-coba Berkencan dengan 6 Tipe Lelaki Berikut

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

1 hari lalu

Direktur ID FOOD Bernadetta Raras saat menjadi pembicara di Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) Workshop on Promoting Women Economic Empowermen Across Agri-Food Chain di Hanoi, Vietnam, 16 April 2024. (ID FOOD)
Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

APEC Workshop ini diikuti oleh para delegasi negara di kawasan Asia Pacifik.


Lebih dari 9.500 Warga Palestina Ditahan di Penjara Israel

2 hari lalu

Seorang tahanan Palestina memeluk ibunya setelah dibebaskan di tengah kesepakatan pertukaran sandera-tahanan antara Hamas dan Israel, di Ramallah, di Tepi Barat yang diduduki Israel, 1 Desember 2023. Layanan Penjara Israel telah membebaskan 30 warga Palestina dari penjara-penjara Israel. REUTERS/Ammar Awad
Lebih dari 9.500 Warga Palestina Ditahan di Penjara Israel

Di antara mereka yang ditahan adalah 80 perempuan dan lebih dari 200 anak-anak. Warga Palestina yang ditahan Israel juga mengalami penyiksaan


10 Ribu Perempuan di Jalur Gaza Tewas dalam Serangan Israel

2 hari lalu

Dua perempuan menangisi jasad keluarganya yang tewas akibat serangan Israel di rumah sakit Abu Yousef Al-Najjar, di Rafah, Jalur Gaza, 12 Februari 2024. Militer Israel melancarkan serangan udara besar-besaran di Rafah, Gaza pada Senin (12/2) dini hari waktu setempat. REUTERS/Mohammed Salem
10 Ribu Perempuan di Jalur Gaza Tewas dalam Serangan Israel

Ada lebih dari 10 ribu perempuan di Jalur Gaza tewas akibat enam bulan serangan Israel yang melelahkan.


Tak Suka Hadiah Pemberian Kerabat, Apa yang Harus Dilakukan?

2 hari lalu

Ilustrasi hadiah (Pixabay.com)
Tak Suka Hadiah Pemberian Kerabat, Apa yang Harus Dilakukan?

Tak semua hadiah yang diterima seperti yang diharapkan atau bahkan kita sama sekali tak suka barang yang diberikan. Apa yang harus dilakukan?


Malas Hadapi Pertanyaan Kapan Nikah, Simak Saran Psikolog

2 hari lalu

Ilustrasi keluarga besar. shutterstock.com
Malas Hadapi Pertanyaan Kapan Nikah, Simak Saran Psikolog

Saat berkumpul dengan keluarga besar di hari raya, para lajang biasanya dibombardir pertanyaan kapan nikah. Begini jawaban yang disarankan psikolog.


Perempuan Mahardhika Nilai Penahanan Anandira Puspita Bersama Bayi Berpotensi Mereviktimisasi Korban

3 hari lalu

Ilustrasi selingkuh. Shutterstock
Perempuan Mahardhika Nilai Penahanan Anandira Puspita Bersama Bayi Berpotensi Mereviktimisasi Korban

Sekretaris Nasional Perempuan Mahardhika, Tyas Widuri, menilai penahanan Anandira Puspita dan bayinya berpotensi mereviktimisasi korban dugaan perselingkuhan suaminya.


Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

4 hari lalu

Pasangan paruh baya berjalan bergandengan di bawah pohon saat musim gugur di Sheffield Park Garden, Haywards Heath, Inggris, Senin 20 Oktober 2014. REUTERS/Luke MacGregor
Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

Membangun hubungan baru di umur yang sudah tidak muda atau usia paruh baya punya tantangan unik tersendiri. Berikut hal yang perlu dipahami.


Hal yang Perlu Disiapkan bila Ingin Menikahi Perempuan Anak Orang Kaya

4 hari lalu

Ilustrasi Pernikahan/Alissha Bride
Hal yang Perlu Disiapkan bila Ingin Menikahi Perempuan Anak Orang Kaya

Banyak cara yang dapat dilakukan untuk memperjuangan cinta, khususnya jika calon istri anak orang kaya. Berikut beberapa caranya.


Pengaruh Trauma Masa Lalu pada Hubungan Sekarang, Cek Dampaknya

4 hari lalu

Ilustrasi wanita meminta maaf pada kekasih/pacar/pasangan. shutterstock.com
Pengaruh Trauma Masa Lalu pada Hubungan Sekarang, Cek Dampaknya

Trauma yang tersisa berisiko merusak hubungan dan bedampak pada kemampuan untuk memilih secara emosional seseorang dalam hidupnya.


Profil Korban Jiwa Penusukan di Australia: Ibu Baru, Mahasiswi Cina hingga Pengungsi Ahmadiyah

5 hari lalu

Korban penusukan di Australia. Istimewa
Profil Korban Jiwa Penusukan di Australia: Ibu Baru, Mahasiswi Cina hingga Pengungsi Ahmadiyah

Warga Australia berduka atas kematian lima perempuan dan seorang pria penjaga keamanan pengungsi asal Pakistan.