"

Demi Kulit Bercahaya, Martha Stewart Bangun Pukul 4 Pagi untuk Pakai Masker

Reporter

Editor

Mila Novita

Martha Stewart. AP/Charles Sykes
Martha Stewart. AP/Charles Sykes

TEMPO.CO, Jakarta - Martha Stewart berbagi rahasia kulitnya yang bercahaya di usia 79 tahun. Dia rajin melakukan perawatan kulit, salah satu elemen pentingnya adalah bangun pukul 4 pagi untuk memakai masker di wajah dan leher, serta décolleté, area di sekitar tulang selangka. 

Perawatan ini hampir dia lakukan setiap hari. "Sebenarnya saya melakukannya pagi ini. Saya juga melakukannya kemarin pagi dan sehari sebelumnya," kata maestro gaya hidup itu dalam bincang-bincang dengan Allure untuk mempromosikan lini perawatan kulit yang diinfus CBD. 

Setelah memakai masker wajah, dia akan mandi dan menyemprotkan tonik CBD dari ujung kepala hingga ujung kaki. Dia juga menggunakan produk termasuk serum vitamin C, pelembap, dan alas bedak.

"Riasan dan perawatan kulit telah meningkat secara drastis selama 10 tahun terakhir," katanya. Tapi dia bersyukur karena dia tidak perlu melakukan bedah plastik untuk tampil lebih muda. "Saya sangat senang tentang itu. Ini benar-benar sangat membantu. Perawatan kulitlah yang melakukannya. Bukan pisaunya."

Rutinitas malam harinya sama pentingnya untuk menjaga kulitnya yang bercahaya. Menurut Stewart, dia hanya menggunakan face oil dan waslap panas untuk membersihkan wajahnya dan menghilangkan riasan di pengujung hari.

"Bahkan jika saya dengan seorang kekasih, saya tidak pergi tidur dengan riasan," kata Stewart. "Aku tidak bisa. Aku merasa tidak enak."

Para selebriti mendapat manfaat lebih dari produk berkualitas tinggi untuk menjaga kesehatan kulit mereka. Namun, mereka juga melakukan perawatan dari dalam. Karena itu, makanan berperan besar.

Seperti yang dilaporkan oleh Insider sebelumnya, Stewart juga berhati-hati dengan pola makannya. Untuk camilan, dia memilih jus hijau yang menyehatkan. 

Dia dilaporkan meminum jus yang terbuat dari bahan-bahan seperti seledri, pir, dan jahe setiap pagi. Dokter kulitnya memuji minuman tersebut karena membuat kulit Martha Stewart selalu bercahaya.




Berita Selanjutnya





5 Kombinasi Bahan Skincare yang Harus Dihindari karena Bisa Merusak Kulit

18 jam lalu

Ilustrasi wanita pakai serum. Freepik.com/Master1305
5 Kombinasi Bahan Skincare yang Harus Dihindari karena Bisa Merusak Kulit

Mulai dari vitamin C dan retinol hingga pelembap dan makeup ber-SPF, simak lima kombinasi bahan skincare yang harus dihindari untuk kulit sehat


6 Manfaat Cocoa Butter, Apa Saja?

22 jam lalu

Ilustrasi Butter. Unsplash.com/Sorin Gheorghita
6 Manfaat Cocoa Butter, Apa Saja?

Cocoa butter juga disebut minyak theobroma lemak nabati yang bersumber dari biji kakao


Saran Ahli untuk Mengecilkan Pori-pori Kulit

1 hari lalu

Ilustrasi kulit kering dan pori-pori besar. Freepik.com
Saran Ahli untuk Mengecilkan Pori-pori Kulit

Selain perawatan kulit di rumah, ada prosedur kosmetik untuk mengecilkan pori-pori kulit yang perlu dipertimbangkan


Salma Hayek Foto Tanpa Makeup saat Golden Hour di Wadi Rum, Yordania

1 hari lalu

Salma Hayek. Instagram.com/@salmahayek
Salma Hayek Foto Tanpa Makeup saat Golden Hour di Wadi Rum, Yordania

Selain memilii gen yang bagus, Salma Hayek memiliki rutinitas perawatan kulit yang mendasar


Bolehkah Anak Menggunakan Produk Perawatan Kulit untuk Dewasa?

1 hari lalu

Skincare untuk Remaja. Foto:  Freepik.com.
Bolehkah Anak Menggunakan Produk Perawatan Kulit untuk Dewasa?

Dokter menyarankan untuk memperkenalkan anak pada kebiasaan perawatan kulit dan rambut preventif.


Heidi Klum Tampil Tanpa Makeup untuk Cover Majalah Vogue

2 hari lalu

Heidi Klum jadi model sampul majalah Vogue Yunani untuk edisi April 2023 (Instagram/@voguegreece)
Heidi Klum Tampil Tanpa Makeup untuk Cover Majalah Vogue

Wajah polos Heidi Klum terlihat segar dengan rambut pirang dibiarkan tergerai alami, mau tahu rahasia kulit sehatnya?


Manfaat Tanaman Laut untuk Perawatan Kulit Topikal

2 hari lalu

Ilustrasi wanita merawat kulit. Freepik.com/Senivpetro
Manfaat Tanaman Laut untuk Perawatan Kulit Topikal

Alasan utama bahan ini digunakan dalam perawatan kulit adalah sebagai pelembap yang sangat efektif


Gejala yang Menyertai Keringat Dingin, Apa Saja?

3 hari lalu

Ilustrasi keringat berlebih. shutterstock.com
Gejala yang Menyertai Keringat Dingin, Apa Saja?

keringat dingin berbeda dengan peluh sebagai respons terhadap panas atau aktivitas bertenaga


Cara Mengatur Rutinitas Perawatan Kulit Harian Menurut Ahli

3 hari lalu

Ilustrasi perawatan kulit. Unsplash.com/Pressfoto
Cara Mengatur Rutinitas Perawatan Kulit Harian Menurut Ahli

Dalam perawatan kulit berbeda, ada beberapa praktik dasar yang tidak boleh dan tidak boleh diikuti.


Persatuan Dokter Paru Imbau Jamaah Salat Tarawih Tetap Pakai Masker

3 hari lalu

Ilustrasi wanita memakai masker. Freepik.com/Svetlanasokolova
Persatuan Dokter Paru Imbau Jamaah Salat Tarawih Tetap Pakai Masker

Persatuan Dokter Paru mengimbau warga tetap pakai masker salat salat tarawih karena COVID-19 di Indonesia saat ini masih mengintai masyarakat