Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Air Rumi Makan MPASI, Irish Bella Sedih Merasa Mulai Tidak Dibutuhkan

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Irish Bella dan Air Rumi Akbar 1453 (Instagram/@_irishbella_)
Irish Bella dan Air Rumi Akbar 1453 (Instagram/@_irishbella_)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaIrish Bella mulai memberikan makanan pendamping air susu ibu (ASI) atau MPASI kepada anaknya, Air Rumi Akbar 1453, yang berusia tepat enam bulan pada 18 Maret 2021. Seperti ibu lainnya, dia merasa bersemangat sekaligus deg-degan. Tapi ada sedikit kesedihan yang terselip di antara kebahagiaannya.

“Kalau aku pribadi merasa agak sedih sedikit karena pasti mau nggak mau ASI-nya akan sedikit-sedikit berkurang. Dia akan lebih kenyang karena ada makanan tambahan,” kata Irish di vlog terbarunya “Perdana Irish Masak MPASI Baby Air” yang tayang di kanal YouTube Aish TV, Rabu, 17 Maret 2021.

Irish melanjutkan, selama ini Air Rumi mendapatkan nutrisi dari ASI yang dia berikan secara eksklusif. Artinya anaknya bersama aktor Ammar Zoni itu sangat tergantung padanya. Tapi kini Air Rumi mulai makan MPASI yang bisa dibuatkan oleh siapa saja. 

“Kalau ASI kan benar-benar dari ibunya. Aku jadi ngerasa sedikit tidak dibutuhkan lagi,” kata perempuan berusia 24 tahun itu dengan muka sedih.

Meski demikian, aktris sinetron Cinta Suci itu bersemangat membuatkan Air Rumi makanan pertamanya. Dia menyiapkan ikan salmon, kentang, dan bayam. Untuk tambahan, dia juga menyiapkan keju, butter, kaldu, dan minyak zaitun.

Baca juga: Irish Bella Bagi Tugas Asuh dengan Suami, Baru Bisa Dandan saat Baby Air Tidur

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Makanan pertama harus adekuat. Harus ada protein, karbo, lemak tambahan, pokoknya semua yang dibutuhkan baby. Begitu baby masuk enam bulan, gap energi yang dibutuhkan dari ASI makin berkurang karena dia dia makin aktif. Dia butuh energi tambahan dari MPASI,” kata Irish yang menyiapkan sendiri makanan Air Rumi.

Irish ingin MPASI yang diberikan benar-benar kaya nutrisi agar anaknya tidak mengalami kekurangan gizi atau malnutrisi. Sebab, kurang nutrisi bisa mengganggu pertumbuhan bayi kelak.

Selain bernutrisi, Irish juga ingin memberikan makanan yang lezat. Itu sebabnya dia menambahkan cita rasa dari keju, butter, kaldu ayam kampung, dan minyak zaitun.

“Ada orang tua yang nggak mau pake rasa, tapi kata dokter it is okay ada rasanya. Jadi pengalaman pertama dia enak jadi dia ketagihan. Aku sih pribadi nggak mau pake garam dulu. Asinnya dari keju dan gurihnya dari kaldu ayam,” tutur Irish.

Irish Bella melahirkan Air Rumi Akbar 1453 pada 18 September 2020 dengan berat 3,4 kilogram dan panjang 48 sentimeter.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

2 hari lalu

Ilustrasi Semangka
7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.


Saran Pakar Gizi untuk Lengkapi MPASI dengan Aneka Nutrisi Telur

6 hari lalu

Ilustrasi telur. Sumber: iStock/foxnews.com
Saran Pakar Gizi untuk Lengkapi MPASI dengan Aneka Nutrisi Telur

Telur merupakan sumber protein hewani yang serbaguna untuk memenuhi kebutuhan gizi anak saat diolah menjadi MPASI.


Perbedaan Kelapa Muda dengan Kelapa Hijau yang Perlu Diketahui

10 hari lalu

Ilustrasi kelapa muda (Pixabay.com)
Perbedaan Kelapa Muda dengan Kelapa Hijau yang Perlu Diketahui

Pedagang atau penjual umumnya menawarkan dua jenis kelapa, yakni kelapa hijau atau kelapa muda. Apa perbedaan di antara keduanya?


Saran untuk Ibu Menyusui agar Puasa Ramadan Lancar

11 hari lalu

Ilustrasi menyusui. Pexels/William Fortunato
Saran untuk Ibu Menyusui agar Puasa Ramadan Lancar

Berikut tips untuk ibu menyusui yang menjalankan puasa Ramadan. Upayakan tidak telat sahur dan berbuka puasa agar cairan tetap tercukupi dalam sehari.


Nutrisi Sehat untuk Sahur dan Berbuka Puasa selama Ramadan Menurut Pakar Gizi

14 hari lalu

Ilustrasi Buka Puasa. shutterstock.com
Nutrisi Sehat untuk Sahur dan Berbuka Puasa selama Ramadan Menurut Pakar Gizi

Memahami pola makan sehat saat sahur dan berbuka puasa penting untuk menjaga stamina selama Ramadan.


Nutrisi yang Perlu Diperhatikan Ibu Hamil yang Berpuasa

14 hari lalu

Ibu hamil memerlukan asupan makanan bergizi agar janin yang dikandung tumbuh sehat. (Canva)
Nutrisi yang Perlu Diperhatikan Ibu Hamil yang Berpuasa

Ginekolog mengingatkan ibu hamil untuk memperhatikan kandungan gizi ketika memutuskan berpuasa demi kesehatan diri dan janin.


10 Buah untuk Mengembalikan Cairan Tubuh yang Hilang saat Berpuasa

14 hari lalu

Ilustrasi buah-buahan/ toko buah. REUTERS/Lucas Jackson
10 Buah untuk Mengembalikan Cairan Tubuh yang Hilang saat Berpuasa

Berpuasa seharian membuat cairan tubuh berkurang drastis. Berikut adalah 10 buah untuk mengembalikan cairan tubuh yang hilang.


Jenis Makanan Super untuk Pola Makan Harian dan Kandungannya

16 hari lalu

Ilustrasi sayuran. Unsplash.com/Inigo De la Maza
Jenis Makanan Super untuk Pola Makan Harian dan Kandungannya

Makanan super diklaim tinggi nutrisi penting sehingga perlu dimasukkan ke dalam pola makan haria. Berikut 10 jenisnya.


Perhatikan Nutrisi Anak saat Puasa Ramadan, Simak Saran IDAI

20 hari lalu

Ilustrasi anak kecil berpuasa. parenthub.com.au
Perhatikan Nutrisi Anak saat Puasa Ramadan, Simak Saran IDAI

Ketua IDAI meminta orang tua memperhatikan pemenuhan kebutuhan gizi anak yang berlatih puasa Ramadan. Cek yang perlu dilakukan.


Fakta Nutrisi Pisang dan Cara Membuatnya Cepat Matang

20 hari lalu

Ilustrasi pisang. Foto: Unsplash.com/Anastasia Eremina
Fakta Nutrisi Pisang dan Cara Membuatnya Cepat Matang

Pisang disebut sebagai salah satu buah yang luar biasa karena kaya serat, potasium, vitamin C, serta antioksidan dan fitonutrien lain.