Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Zaskia Adya Mecca Tegang Anaknya Tak Bisa Gerakkan Kaki, Ternyata Selulitis

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Zaskia Adya Mecca (Instagram/@zaskiadyamecca)
Zaskia Adya Mecca (Instagram/@zaskiadyamecca)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaZaskia Adya Mecca dibuat tegang oleh anak ketiganya, Bhai Kaba Bramantyo atau Kaba, yang sakit. Beda dengan anak lainnya, Kaba dianggap paling mengkhawatirkan jika sakit karena memiliki masalah asma dan sinus. 

Dalam unggahan di Instagaram, Kamis, 4 Maret 2021, istri sutradara Hanung Bramantyo itu menceritakan bahwa Kaba mengalami batuk dan pilek sehingga tak bisa tidur semalaman karena sesak. Baru merasa lebih baik setelah diberi obat, keesokan paginya Kaba terbangun dengan masalah baru. Kakinya kesakitan hingga tak bisa digerakkan. Kaba pun menangis.

“Kupikir kram aja, jadi kutenangin... setelah 1,5 jam ko ga kunjung reda ku mulai tegang. Suruh jalan dikit dia mau tapi tetap ngeluh sakit…” kata Zaskia yang mengunggah foto sang anak.

Pukul 14.00 hingga sore hari ketika dia mengunggah tulisan di Instagram, Kaba masih demam. Dia sudah diberi obat tapi masih merasa kakinya sakit. Akhirny Zaskia membawa sang anak ke rumah sakit.

Bhai Kaba Bramantyo, anak ketiga Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo (Instagram/@zaskiadyamecca)

Rupanya Kaba mengalami infeksi bakteri. Ibu lima anak itu mengungkapkan hasil diagnosis dokter di malam harinya melalui Instagram Story, dengan mengunggah foto pergelangan kaki Kaba yang terlihat kemerahan.

“Untung langsung ke dokter. Aba sepertinya selulitis, intinya ada bakteri di bawah kulit sehingga terjadi peradangan,” tulis aktris yang juga pebisnis fashion dan kuliner itu pada foto.

Kondisi ini bisa berbahaya jika tidak segera ditangani dengan antibiotik. Menurut dia, Kaba terinfeksi kemungkinan karena dia alergi dan sering menggaruk kulitnya saat gatal sampai luka. Kemungkinan kuman masuk dari luka itu.

“Ini ruam, panas, juga keras di pergelangan kaki tapi di pangkal paha bengkak meradang (yang tadi pagi kesakitan bangun tidur ga bisa digerakin). Dicolek aja sakit apalagi dibawa jalan. Sekarang minum antibiotik untuk 5 hari ke depan,” kata Zaskia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Zaskia Adya Mecca menunjukkan kaki anak ketiganya, Bhai Kaba Bramantyo, yang mengalami selulitis (Instagram/@zaskiaadyamecca)

Dilansir dari Helathline, infeksi bakteri ini ditandai dengan munculnya area merah dan bengkak yang terasa panas dan lembut saat disentuh. Kemerahan dan bengkak bisa menyebar dengan cepat.

Baca juga: Zaskia Adya Mecca Tak Menyangka Bisa Nyaman Menikah dengan Hanung Bramantyo

Selulitis paling sering ditemukan di kulit kaki bagian bawah, tapi bisa terjadi di bagian tubuh mana pun bahkan wajah. Infeksi ini juga dapat menyebar ke kelenjar getah bening dan aliran darah. Jika tidak diobati segera, selulitis bisa berdampak fatal.

Gejala selulitis antara lain nyeri di area yang terkena, kemerahan atau radang kulit, ruam dan bengkak, perasaan hangat di daerah yang terkena, abses, dan demam. Dalam kondisi yang lebih parah, selulitis menimbulkan gejala pusing, nyeri otot, lesu, dan berkeringat.  

Zaskia juga baru pertama kali mendengar penyakit ini. Karena itu dia berbagi pengalamannya di media sosial.

“Nambah ilmu lagi ya…” tulis Zaskia Adya Mecca.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dehidrasi Pengaruhi Kulit, Ini Tips Tampil Tetap Glowing Saat Puasa

4 hari lalu

Tips Glowing Skin/Canva
Dehidrasi Pengaruhi Kulit, Ini Tips Tampil Tetap Glowing Saat Puasa

Simak cara merawat kulit agar tetap sehat dan glowing (bercahaya) saat berpuasa


7 Cara Mengatasi Kulit Kering saat Berpuasa

5 hari lalu

Ilustrasi perawatan kulit. Unsplash.com/Pressfoto
7 Cara Mengatasi Kulit Kering saat Berpuasa

Berikut adalah beberapa tips dan saran perawatan kulit saat puasa untuk menjaga kulit Anda tetap sehat dan bersinar.


37 Tahun Reza Rahadian, Film Perempuan Berkalung Sorban Mengantarkan Popularitasnya

11 hari lalu

Pemain film Benyamin Biang Kerok, Reza Rahadian, berpose di kantor Redaksi Koran Tempo di Palmerah, Jakarta, 21 Februari 2018. Berikut kelakuan Reza saat bertandang ke kantor Tempo. TEMPO/ Nita Dian
37 Tahun Reza Rahadian, Film Perempuan Berkalung Sorban Mengantarkan Popularitasnya

Mengawali karir sebagai model sebelum menjadi aktor profesional. Bagaimana perjalanan karir dari Reza Rahadian Matulessy?


Alasan Tak Boleh Langsung Cuci Muka setelah Wajah Terkena Sinar Matahari

18 hari lalu

Ilustrasi cuci muka. Shutterstock
Alasan Tak Boleh Langsung Cuci Muka setelah Wajah Terkena Sinar Matahari

Jangan langsung cuci muka setelah beraktivitas di luar ruangan atau terpapar sinar matahari. Dermatolog sebut alasannya.


Apa itu Sindrom Stevens Johnson yang Dialami Artis Kartika Putri?

19 hari lalu

Kartika Putri menunjukkan wajahnya penuh luka melepuh pada Rabu, 21 Februari 2024. Foto: Instagram/@kartikaputriworld
Apa itu Sindrom Stevens Johnson yang Dialami Artis Kartika Putri?

Sindrom Stevens Johnson merupakan kelainan fatal pada kulit dan selaput lendir yang sedikit langka terjadi.


Bekukan Celana Jins untuk Usir Bakteri dan Bau tanpa Dicuci, Mitos atau Fakta?

20 hari lalu

Ilustrasi celana jeans. hollister.com
Bekukan Celana Jins untuk Usir Bakteri dan Bau tanpa Dicuci, Mitos atau Fakta?

Membekukan celana jins di dalam freezer diklaim bisa membuatnya segar dan bebas bau tak sedap tanpa perlu dicuci. Bagaimana faktanya?


Rutinitas Penting Perawatan Kulit yang Dianjurkan Dokter

21 hari lalu

Ilustrasi cuci muka. huffingtonpost.com
Rutinitas Penting Perawatan Kulit yang Dianjurkan Dokter

Dokter kulit menekankan pentingnya menjaga rutinitas perawatan kulit setiap hari, termasuk membersihkan wajah teratur dengan produk yang sesuai.


Wulan Guritno Ungkap Rahasia Perawatan Kulitnya yang Cenderung Berminyak

22 hari lalu

Wulan Guritno (Instagram/@wulanguritno)
Wulan Guritno Ungkap Rahasia Perawatan Kulitnya yang Cenderung Berminyak

Aktris Wulan Guritno mengungkap rahasia perawatan kulitnya yang cenderung berminyak.


Wulan Guritno Bagi Rahasia Perawatan Kulit dan Tantangannya

22 hari lalu

Wulan Guritno. Instagram.com/@wulanguritno
Wulan Guritno Bagi Rahasia Perawatan Kulit dan Tantangannya

Wulan Guritno membagi rahasia perawatan kulitnya di usia 42 tahun. Ini yang biasa ia lakukan.


Bikin Tubuh Kesulitan Menyerap Nutrisi dari Makanan, Kenali Penyakit Whipple

22 hari lalu

ilustrasi sakit perut (pixabay.com)
Bikin Tubuh Kesulitan Menyerap Nutrisi dari Makanan, Kenali Penyakit Whipple

Penyakit Whipple mengganggu pencernaan normal dengan mengganggu pemecahan makanan dan menghambat kemampuan tubuh untuk menyerap nutrisi.